Salin Artikel

Sebut Megawati Belum Terima Hasil Pilpres, Pengamat: Prabowo dan Jokowi Belum Diterima Langsung

Dedi mengatakan, hal tersebut lantaran dua tokoh utama yang berseberangan langsung dengan Megawati pada Pilpres 2024, yaitu Prabowo Subianto dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum diterima secara langsung.

Diketahui, Prabowo maupun Jokowi belum berkunjung ke kediaman Megawati pada momentum Lebaran 2024.

"Dan situasi ini belum gambarkan penerimaan Megawati atas hasil Pilpres, terbukti Megawati belum menerima Prabowo atau Jokowi secara langsung," kata Dedi kepada Kompas.com, Jumat (12/4/2024).

Dedi lantas mengatakan bahwa belakangan diberitakan media massa tentang pertemuan tokoh-tokoh politik pasca-Pilpres 2024.

Menurut dia, jika Megawati dan Prabowo jadi bertemu, lantas dilanjutkan dengan Jokowi, bisa dikatakan sebagai pertemuan beruntun.

Namun, dia mengatakan, berkunjungnya Rosan ke Teuku Umar seolah menandakan masih alotnya negosiasi antara Megawati dan Prabowo untuk bertemu.

"Sehingga diperlukan perantara (yaitu Rosan). Bisa saja Rosan membawa pesan khusus dari Prabowo atau sekaligus Jokowi untuk Megawati," ujar Dedi.

Menurut dia, kedatangan Rosan ke kediaman Megawati juga melibatkan peran Puan di dalamnya.

Namun, dia menduga kuat bahwa Puan tidak mewakili kepentingan Megawati maupun PDI-P.

"Bisa saja (Puan) pembuka pintu Rosan dari kubu Prabowo, tetapi ini tidak mewakili kepentingan Megawati atau bahkan PDI-P. Puan bisa saja mewakili dirinya sendiri yang masih ingin duduk di ketua DPR, dan bisa saja tawaran konkritnya dengan berhasil mempertemukan atau menggabungkan PDI-P ke Prabowo," kata Dedi.

Lebih lanjut, Dedi juga melihat komunikasi model ini akan berlangsung lama.

Oleh karena itu, dia meyakini pertemuan Megawati dan Prabowo belum akan terlaksana hingga sidang paripurna DPR sebelum mengakhiri masa sidang periode ini.

"Dan, pesan Rosan bisa saja belum mengarah pada aspek koalisi, baru soal menghentikan laju hak angket yang memang sudah mulai tidak direspons oleh Puan Maharani sebagai ketua DPR," pungkasnya.

Pagi hari, Rosan datang bersama istrinya di kediaman Megawati tepat pukul 10.40 WIB.

Namun, hanya berselang lima menit, Rosan dan istrinya sudah meninggalkan Teuku Umar.

Pada pukul 15.04 WIB, Rosan dan istrinya kembali mendatangi kediaman Megawati. Kunjungan kali ini berlangsung lebih lama, yaitu satu jam 30 menit.

Rosan dan istrinya pergi meninggalkan kediaman Megawati tanpa memberikan keterangan pada awak media, pada pukul 16.38 WIB.

https://nasional.kompas.com/read/2024/04/12/16193441/sebut-megawati-belum-terima-hasil-pilpres-pengamat-prabowo-dan-jokowi-belum

Terkini Lainnya

Anies Dinilai Sulit Cari Partai yang Mau Mengusungnya Sebagai Cagub DKI Jakarta

Anies Dinilai Sulit Cari Partai yang Mau Mengusungnya Sebagai Cagub DKI Jakarta

Nasional
PAN Klaim Dapat Jatah 4 Menteri, Zulkifli hingga Viva Yoga Mauladi

PAN Klaim Dapat Jatah 4 Menteri, Zulkifli hingga Viva Yoga Mauladi

Nasional
SYL Klaim Tak Pernah 'Cawe-cawe' soal Teknis Perjalanan Dinas

SYL Klaim Tak Pernah "Cawe-cawe" soal Teknis Perjalanan Dinas

Nasional
Ribut dengan Dewas KPK, Nurul Ghufron: Konflik Itu Bukan Saya yang Menghendaki

Ribut dengan Dewas KPK, Nurul Ghufron: Konflik Itu Bukan Saya yang Menghendaki

Nasional
Kemenag Kecewa 47,5 Persen Penerbangan Haji yang Gunakan Garuda Indonesia Alami Keterlambatan

Kemenag Kecewa 47,5 Persen Penerbangan Haji yang Gunakan Garuda Indonesia Alami Keterlambatan

Nasional
Klarifikasi Korps Marinir soal Kematian Lettu Eko, Akui Awalnya Tak Jujur demi Jaga Marwah

Klarifikasi Korps Marinir soal Kematian Lettu Eko, Akui Awalnya Tak Jujur demi Jaga Marwah

Nasional
Anies dan Sudirman Said Sama-sama Ingin Maju Pilkada DKI, Siapa yang Mengalah?

Anies dan Sudirman Said Sama-sama Ingin Maju Pilkada DKI, Siapa yang Mengalah?

Nasional
Bertolak ke Sumbar, Jokowi dan Iriana Akan Tinjau Lokasi Banjir Bandang

Bertolak ke Sumbar, Jokowi dan Iriana Akan Tinjau Lokasi Banjir Bandang

Nasional
Dititip Kerja di Kementan dengan Gaji Rp 4,3 Juta, Nayunda Nabila Cuma Masuk 2 Kali

Dititip Kerja di Kementan dengan Gaji Rp 4,3 Juta, Nayunda Nabila Cuma Masuk 2 Kali

Nasional
Jabat Tangan Puan dan Jokowi di Tengah Isu Tak Solidnya Internal PDI-P

Jabat Tangan Puan dan Jokowi di Tengah Isu Tak Solidnya Internal PDI-P

Nasional
Saat Anak Buah Biayai Keperluan Pribadi SYL, Umrah hingga Servis 'Mercy'

Saat Anak Buah Biayai Keperluan Pribadi SYL, Umrah hingga Servis "Mercy"

Nasional
26 Tahun Reformasi: Robohnya Etika Bernegara

26 Tahun Reformasi: Robohnya Etika Bernegara

Nasional
Soal Perintah 'Tak Sejalan Silakan Mundur', SYL: Bukan soal Uang, tapi Program

Soal Perintah "Tak Sejalan Silakan Mundur", SYL: Bukan soal Uang, tapi Program

Nasional
Rosan Ikut di Pertemuan Prabowo-Elon Musk, Bahas Apa?

Rosan Ikut di Pertemuan Prabowo-Elon Musk, Bahas Apa?

Nasional
[POPULER NASIONAL] MPR Bakal Temui Amien Rais | Anies Pertimbangkan Maju Pilkada Jakarta

[POPULER NASIONAL] MPR Bakal Temui Amien Rais | Anies Pertimbangkan Maju Pilkada Jakarta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke