Salin Artikel

Perpustakaan DPR RI Eksis di Kancah Internasional, Bukti Komitmen Wujudkan Indonesia Emas 2045

KOMPAS.com - Perpustakaan Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) menggelar seminar bertajuk “Seminar Strategi Layanan Informasi di Era Global: Manfaat Kolaborasi Internasional” di Ruang Abdul Muis, Gedung Nusantara, DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (27/2/2024).

Kepala Biro Protokol dan Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR RI Suratna mengatakan, seminar itu digelar untuk memperkuat peran perpustakaan sekaligus memberikan gambaran layanan informasi di kancah dunia internasional.

"Perpustakaan DPR RI bertujuan untuk menyediakan informasi yang cepat, tepat, dan akurat untuk membantu tugas dan wewenang anggota dewan dan pendukungnya," tutur Suratna melalui keterangan persnya, Selasa.

Ia menjelaskan, Perpustakaan DPR RI telah berperan aktif di tingkat kerja sama nasional dan internasional. Di tingkat nasional, ada kerja sama dengan Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI), Ikatan Sarjana Ilmu Perpustakaan dan Informasi Indonesia (ISIPII), serta Forum Pembauran Kebangsaaan (FPK) Indonesia.

Di tingkat internasional, Perpustakaan DPR RI aktif sebagai anggota International Federation of Library Associations and Institutions (IFLA), Congress of Southeast Asian Librarians (Consal), Association of Parliamentary Librarians of Asia and the Pacific (APLAP), dan lain-lain.

Suratna menjelaskan, Perpustakaan DPR RI sebagai perpustakaan khusus perlu membangun jejaring kerja sama serta kolaborasi internasional, sehingga para pustakawan bisa saling bertukar pengetahuan dan pengalaman dalam mengelola perpustakaan.

"Para pustakawan juga dapat belajar mengembangkan koneksi, layanan referensi, literasi, serta teknologi informasi," jelasnya.

Menurutnya, lewat perluasan jejaring yang ada, pemahaman akan budaya dan diversitas dapat ditingkatkan. Selain itu, juga bisa membantu riset. Selain itu, kerja sama bisa membantu riset dan publikasi ilmiah serta advokasi berbagai kebijakan yang ada.

"Jejaring bisa memperkuat jaringan profesional yang berkontribusi terhadap pencapaian Sustainable Development Goals (SGDs) dan Indonesia Emas 2045," imbuhnya.

Suratna berharap, seminar itu dapat menjadi platform yang inspiratif serta edukatif bagi perpustakaan-perpustakaan khusus pemerintah dan lembaga di Indonesia.

"Sehingga perpustakaan-perpustakaan itu bisa membangun jejaring kerja sama atau kolaborasi internasional," ucapnya.

Sebelumnya, Kepala Bagian Perpustakaan DPR RI Ade Efendi menyampaikan bahwa peran kolaborasi internasional dalam dunia layanan informasi tidak dapat dipandang remeh.

“Kolaborasi antarnegara telah membawa manfaat yang luar biasa dalam memperluas akses terhadap informasi, memperkaya koleksi, serta meningkatkan kemampuan dan efisiensi layanan yang ditawarkan," ujar Ade.

Sebagai informasi, seminar tersebut dihadiri oleh 300 peserta dari perpustakaan-perpustakaan di Indonesia. Mereka hadir baik secara langsung maupun dalam jaringan (daring).

Agenda yang dikemas lewat format multipanelis itu menghadirkan sejumlah narasumber, seperti Pustakawan Ahli Utama Perpustakaan Nasional RI ofy Sofiana, Ketua Umum Forum Perpustakaan Khusus Indonesia sekaligus Koordinator Perpustakaan PUSTAKA Kementerian Pertanian (Kementan) Riko Bintari, serta Dosen DIPI Universitas Indonesia Muhammad Prabu Wibowo.

Hadir pula, Kepala Biro Kerja Sama Antar-Parlemen dan Organisasi Internasional Setjen DPR RI Endah Tjahjani Dwirini, yang memberikan gambaran mengenai produk layanan informasi yang berkaitan dengan parlemen dan organisasi keparlemenan internasional.

https://nasional.kompas.com/read/2024/02/27/19493301/perpustakaan-dpr-ri-eksis-di-kancah-internasional-bukti-komitmen-wujudkan

Terkini Lainnya

Ridwan Kamil Klaim Pasti Maju Pilkada, Kepastiannya Juli

Ridwan Kamil Klaim Pasti Maju Pilkada, Kepastiannya Juli

Nasional
KPK Sita Innova Venturer Milik Anak SYL Terkait Kasus TPPU

KPK Sita Innova Venturer Milik Anak SYL Terkait Kasus TPPU

Nasional
Moeldoko: Tapera Tidak untuk Biayai Makan Siang Gratis, Apalagi IKN

Moeldoko: Tapera Tidak untuk Biayai Makan Siang Gratis, Apalagi IKN

Nasional
Projo Bakal Komunikasikan Dukungannya untuk Calon Kepala Daerah ke Jokowi dan Prabowo

Projo Bakal Komunikasikan Dukungannya untuk Calon Kepala Daerah ke Jokowi dan Prabowo

Nasional
Pilkada 2024, Projo Dukung Bobby, Khofifah, dan Airin karena Selaras Prabowo-Gibran

Pilkada 2024, Projo Dukung Bobby, Khofifah, dan Airin karena Selaras Prabowo-Gibran

Nasional
Budi Djiwandono Batal Maju Pilkada DKI, Demokrat: Jakarta Butuh Kepala Daerah Berpengalaman

Budi Djiwandono Batal Maju Pilkada DKI, Demokrat: Jakarta Butuh Kepala Daerah Berpengalaman

Nasional
Saat Jokowi Ajak Warga Riau Makan Siang Bersama Usai Shalat Jumat

Saat Jokowi Ajak Warga Riau Makan Siang Bersama Usai Shalat Jumat

Nasional
Tingkatkan SDM dan Dukung Ekonomi Biru, Kementerian KP Ikutkan Peserta Didik dalam MBKM

Tingkatkan SDM dan Dukung Ekonomi Biru, Kementerian KP Ikutkan Peserta Didik dalam MBKM

Nasional
22 Jemaah yang Berhaji Tanpa Visa Resmi Dideportasi, 10 Tahun Tak Boleh ke Saudi

22 Jemaah yang Berhaji Tanpa Visa Resmi Dideportasi, 10 Tahun Tak Boleh ke Saudi

Nasional
Temui Sri Mulyani, Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran Komitmen Jaga Fiskal

Temui Sri Mulyani, Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran Komitmen Jaga Fiskal

Nasional
Ketua Pembina Yayasan Tolak Universitas Trisakti Jadi PTN-BH

Ketua Pembina Yayasan Tolak Universitas Trisakti Jadi PTN-BH

Nasional
Pansel Buka Pendaftaran Capim KPK mulai 26 Juni sampai 15 Juli 2024

Pansel Buka Pendaftaran Capim KPK mulai 26 Juni sampai 15 Juli 2024

Nasional
KPK Kembali Periksa Seorang Mahasiswa Terkait Korupsi Harun Masiku

KPK Kembali Periksa Seorang Mahasiswa Terkait Korupsi Harun Masiku

Nasional
Polri Tangkap Buronan Nomor 1 Thailand di Bali

Polri Tangkap Buronan Nomor 1 Thailand di Bali

Nasional
Moeldoko Sebut Tapera Akan Diawasi Komite untuk Cegah Korupsi

Moeldoko Sebut Tapera Akan Diawasi Komite untuk Cegah Korupsi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke