Salin Artikel

Cek Harga Pangan di Magelang, Jokowi: Sudah Hampir 2 Minggu Enggak Masuk Pasar

Kehadiran Presiden untuk mengecek harga-harga kebutuhan pokok.

Setibanya di pasar, Presiden Jokowi disambut pedagang dan masyarakat setempat.

Presiden kemudian langsung menghampiri pedagang dan menanyakan kondisi harga sejumlah bahan pokok seperti beras, cabai, hingga bawang merah.

"Ya in i saya sudah hampir dua minggu enggak pernah masuk pasar, saya ingin cek di Pasar (Mungkid) Magelang," ujar Presiden Jokowi dalam keterangannya sebagaimana dilansir siaran pers Sekretariat Presiden, Senin.

Berdasarkan pengamatannya, harga-harga kebutuhan pokok di Pasar Mungkid terpantau stabil.

Cabai rawit misalnya, berada pada harga Rp 30.000 per kilogram.

"Ya hampir semuanya baik, cabai rawit sekarang sudah di harga Rp 30.000 per kilogram, bawang merah di Rp 20.000-22.000 per kilogram. Paling ada kenaikan sedikit beras, yang lain enggak," jelasnya.

Menurut Presiden, harga beras sedikit naik karena saat ini belum masuk masa panen raya.

Kepala Negara pun meyakini bahwa harga beras akan turun ketika stoknya melimpah.

"Ya belum panen raya. Nanti produksinya melimpah pas panen raya, pasti harganya juga turun," ungkapnya.

Nunung, salah satu pedagang ayam, mengaku senang dan bersyukur mendapatkan bantuan modal kerja dari Presiden Jokowi.

"Untuk tambahan modal dan ditabung. (Harapannya) pengin dilanjutkan dan semoga Pak Jokowi lancar ke depannya," ungkapnya.

Muhammad Tosin, seorang penjual sayuran, juga merasa senang bisa bertemu dengan Kepala Negara yang dinilainya sebagai sosok yang rendah hati dan merakyat.

Ia pun berharap ekonomi Indonesia makin baik ke depannya.

"Semoga tahun-tahun ke depan harga lebih stabil, ekonomi lebih baik terutama untuk pedagang-pedagang kecil," ujarnya.

https://nasional.kompas.com/read/2024/01/29/15380111/cek-harga-pangan-di-magelang-jokowi-sudah-hampir-2-minggu-enggak-masuk-pasar

Terkini Lainnya

MA Perintahkan KPU Cabut Aturan Batas Usia Calon Kepala Daerah

MA Perintahkan KPU Cabut Aturan Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
RSUD di Musi Rawas Utara Kekurangan Listrik, Jokowi Langsung Telepon Dirut PLN

RSUD di Musi Rawas Utara Kekurangan Listrik, Jokowi Langsung Telepon Dirut PLN

Nasional
Politik Uang: Sanderaan Demokrasi

Politik Uang: Sanderaan Demokrasi

Nasional
Tinjau RSUD Rupit, Jokowi Senang Tak Ada Keluhan Kurang Dokter Spesialis

Tinjau RSUD Rupit, Jokowi Senang Tak Ada Keluhan Kurang Dokter Spesialis

Nasional
Kemenlu: 14 WNI Ditangkap Kepolisian Hong Kong, Diduga Terlibat Pencucian Uang

Kemenlu: 14 WNI Ditangkap Kepolisian Hong Kong, Diduga Terlibat Pencucian Uang

Nasional
Jokowi Minta Polri Transparan Usut Kasus 'Vina Cirebon'

Jokowi Minta Polri Transparan Usut Kasus "Vina Cirebon"

Nasional
Hakim MK Bingung Saksi Parpol yang Diusir KPPS Tak Punya Surat Presiden

Hakim MK Bingung Saksi Parpol yang Diusir KPPS Tak Punya Surat Presiden

Nasional
Nayunda Jadi Honorer Kementan Masuk Kerja 2 Hari, tapi Digaji Setahun

Nayunda Jadi Honorer Kementan Masuk Kerja 2 Hari, tapi Digaji Setahun

Nasional
Komisi III DPR Sebut Usia Pensiun Polri Direvisi agar Sama dengan ASN

Komisi III DPR Sebut Usia Pensiun Polri Direvisi agar Sama dengan ASN

Nasional
Jokowi Teken Susunan 9 Nama Pansel Capim KPK

Jokowi Teken Susunan 9 Nama Pansel Capim KPK

Nasional
Minta Intelijen Petakan Kerawanan Pilkada di Papua, Menko Polhukam: Jangan Berharap Bantuan dari Wilayah Lain

Minta Intelijen Petakan Kerawanan Pilkada di Papua, Menko Polhukam: Jangan Berharap Bantuan dari Wilayah Lain

Nasional
Antisipasi Konflik Israel Meluas, Kemenlu Siapkan Rencana Kontigensi

Antisipasi Konflik Israel Meluas, Kemenlu Siapkan Rencana Kontigensi

Nasional
Cak Imin Sebut Dukungan Negara Eropa untuk Palestina Jadi Pemantik Wujudkan Perdamaian

Cak Imin Sebut Dukungan Negara Eropa untuk Palestina Jadi Pemantik Wujudkan Perdamaian

Nasional
Polri Ungkap Identitas Anggota Densus 88 yang Buntuti Jampidsus, Berpangkat Bripda

Polri Ungkap Identitas Anggota Densus 88 yang Buntuti Jampidsus, Berpangkat Bripda

Nasional
Revisi UU Polri, Polisi Bakal Diberi Wewenang Spionase dan Sabotase

Revisi UU Polri, Polisi Bakal Diberi Wewenang Spionase dan Sabotase

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke