Salin Artikel

Gus Nadir Sebut NU Sebar Kader di Tiga Paslon untuk Jaga Komunikasi

JAKARTA, KOMPAS.com - Cendekiawan Nahdlatul Ulama (NU) Nadirsyah Hosen atau Gus Nadir mengatakan, ada sejumlah tokoh NU yang tersebar di tiga tim pasangan calon presiden dan calon wakil presiden.

Di paslon nomor urut 1, misalnya, ada sosok Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar yang menjadi cawapres Anies Baswedan. Muhaimin diketahui merupakan cucu pendiri NU KH. Bisri Syamsuri.

Sementara, pada pasangan calon (Paslon) nomor urut 3 terdapat Mahfud MD yang juga berlatar belakang NU dan santri.

"Di 02 (Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka) enggak ada yang berbau-bau NU enggak ada, meskipun lagi-lagi Nusron Wahid mengatakan bahwa Pak Prabowo itu anggota kehormatan Banser," kata Gus Nadir dalam wawancara eksklusif pada program GASPOL! yang tayang di YouTube Kompas.com, Sabtu (20/1/2024).

Meski Prabowo dan Gibran tidak lahir dan tumbuh dari tradisi NU, kata Gus Nadir, salah satu pendukung mereka adalah Habib Luthfi bin Yahya.

Habib Luthfi merupakan sosok mursyid thoriqoh yang sangat dihormati di lingkungan NU. Selain itu, sosok Gus Miftah yang cukup kondang juga merapat ke Prabowo dan Gibran.

"Jadi juga adalah orang-orang NU di sana meskipun tidak dalam posisi sebagai capres-cawapres," tutur Gus Nadir.

Selain mereka, ia menambahkan, banyak anggota pengurus wilayah NU yang juga tersebar di tim sukses ketiga paslon. Hal ini dilakukan untuk menjaga komunikasi.

Meskipun begitu, ia menepis anggapan bahwa NU tak bisa dipercaya karena menyebarkan anggotanya.

Menurutnya, tujuan penyebaran anggota ini karena NU ingin terlibat aktif dan berkontribusi pada ketiga paslon.

"Sehingga ketika di A menang NU akan memiliki kontribusi membangun bangsanya lewat si A," tutur dosen Fakultas Hukum Monash University tersebut.

"Tapi begiu si B dan C NU ada di situ juga, orang perwakilan NU. Sehingga tidak frustasi, tidak kemudian menjadi anarkis. Jadi NU punya cita-cita besar sebagai perekat bangsa," lanjutnya.

https://nasional.kompas.com/read/2024/01/21/17520011/gus-nadir-sebut-nu-sebar-kader-di-tiga-paslon-untuk-jaga-komunikasi

Terkini Lainnya

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Nasional
Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Nasional
Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Nasional
Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem 'Mualaf Oposisi'

Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem "Mualaf Oposisi"

Nasional
Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi 'King Maker'

Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi "King Maker"

Nasional
Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Nasional
Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Nasional
Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

Nasional
Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

Nasional
Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

Nasional
Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

Nasional
Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Nasional
UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

Nasional
Jemaah Haji Tak Punya 'Smart Card' Terancam Deportasi dan Denda

Jemaah Haji Tak Punya "Smart Card" Terancam Deportasi dan Denda

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke