Salin Artikel

Hadiri Istighasah Kebangsaan, Mahfud MD Ajak Masyarakat Doakan Keselamatan Bangsa

KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia (Menkopolhukam) Mahfud MD menghadiri kegiatan Istighasah Kebangsaan di Gelanggang Olahraga (GOR) Ahmad Yani, Sumenep, Jawa Timur (Jatim), Sabtu (18/11/2023).

Saat tiba di lokasi kegiatan, Mahfud langsung disambut dengan gema selawat yang dikumandangkan oleh para peserta istigasah.

Tak lama berselang, kegiatan Istighasah Kebangsaan dibuka dengan pembacaan surat Al Fatihah dan selawat. Masyarakat juga menyanyikan lagu kebangsaan “Indonesia Raya”.

Setelah itu, Mahfud bersama para kiai dan ribuan warga yang hadir melakukan selawatan bersama untuk bangsa. Kegiatan pun dilanjutkan ke acara inti, yaitu istigasah.

Saat istigasah dilakukan, para warga dan alim ulama bersama-sama menundukkan kepala dan dengan khusyuk memanjatkan doa untuk kemaslahatan bangsa.

Pada kesempatan tersebut, Mahfud juga mengajak ribuan warga yang hadir untuk melantunkan selawat thibbil qulub dan menyanyikan lagu daerah Madura, yaitu “Tandhuk Majan” dan “Pajjan Layghu”.

Mahfud mengatakan, keikutsertaan dirinya pada Istighasah Kebangsaan di Sumenep tersebut merupakan penegasan dirinya sebagai orang Madura.

"Terbukti saya orang Madura kan? Orang Madura juga suka selawatan. Ayo kita selawat (nabi)," ujar Mahfud dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (19/11/2023).

Selain mengajak para warga untuk selawat, Mahfud juga menyoroti sejumlah persoalan yang kini tengah dihadapi oleh bangsa Indonesia.

Oleh karena itu, melalui kegiatan doa dan selawat yang “dilangitkan” bersama itu, ia berharap dapat mengetuk pintu langit dan keselamatan bangsa bisa terwujud.

"Malam ini, kita istigasah untuk keselamatan bangsa. Kenapa kita harus bicara untuk keselamatan bangsa? Sebab, bangsa kita saat ini sedang menghadapi banyak permasalahan. Mungkin saja kita bisa melakukan sesuatu agar bangsa kita selamat," kata Mahfud.

Sebagai informasi, Istighasah Kebangsaan dihadiri oleh ribuan masyarakat Madura yang berasal dari Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Kabupaten Sumenep, Sahabat Mahfud, Ikatan Keluarga Madura (IKAMA), Madura Asli (Madas), Santri Milenial Indonesia, dan Achmad Fauzi Mania.

Ada pula Garda Relawan Indonesia Semesta (GARIS), Barisan Relawan Ganjar Presiden (BARA GP), Relawan Ganjar, dan Ganjar-Mahfud Madura (GAMARA).

Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) sekaligus Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Jatim Said Abdullah dan Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo (Cak Fauzi) beserta jajaran.

https://nasional.kompas.com/read/2023/11/19/12350021/hadiri-istighasah-kebangsaan-mahfud-md-ajak-masyarakat-doakan-keselamatan

Terkini Lainnya

Revisi UU MK Dinilai Cenderung Jadi Alat Sandera Kepentingan, Misalnya Menambah Kementerian

Revisi UU MK Dinilai Cenderung Jadi Alat Sandera Kepentingan, Misalnya Menambah Kementerian

Nasional
Didampingi Gibran, Prabowo Bertolak ke Qatar Usai Temui Presiden MBZ di UEA

Didampingi Gibran, Prabowo Bertolak ke Qatar Usai Temui Presiden MBZ di UEA

Nasional
Grace Natalie Bertemu Jokowi, Diberi Tugas Baru di Pemerintahan

Grace Natalie Bertemu Jokowi, Diberi Tugas Baru di Pemerintahan

Nasional
Anggap Hukuman Terlalu Ringan, KPK Banding Putusan Sekretaris MA Hasbi Hasan

Anggap Hukuman Terlalu Ringan, KPK Banding Putusan Sekretaris MA Hasbi Hasan

Nasional
Masuk Prolegnas Prioritas Tak Bisa Jadi Dalih DPR Diam-diam Revisi UU MK

Masuk Prolegnas Prioritas Tak Bisa Jadi Dalih DPR Diam-diam Revisi UU MK

Nasional
Diam-diam Revisi UU MK, DPR Dianggap Kangkangi Aturan

Diam-diam Revisi UU MK, DPR Dianggap Kangkangi Aturan

Nasional
Ketua BPK Bungkam Ditanya soal Dugaan Auditor Minta Rp 12 Miliar ke Kementan

Ketua BPK Bungkam Ditanya soal Dugaan Auditor Minta Rp 12 Miliar ke Kementan

Nasional
7 Anggota LPSK 2024-2029 Ucapkan Sumpah di Hadapan Jokowi

7 Anggota LPSK 2024-2029 Ucapkan Sumpah di Hadapan Jokowi

Nasional
Komentari RUU Penyiaran, Mahfud: Keblinger, Masak Media Tak Boleh Investigasi?

Komentari RUU Penyiaran, Mahfud: Keblinger, Masak Media Tak Boleh Investigasi?

Nasional
Modifikasi Cuaca Akan Dilakukan untuk Kurangi Intensitas Hujan di Sumbar

Modifikasi Cuaca Akan Dilakukan untuk Kurangi Intensitas Hujan di Sumbar

Nasional
KPK Periksa Sekjen DPR RI Indra Iskandar

KPK Periksa Sekjen DPR RI Indra Iskandar

Nasional
Sidang Dugaan Pemerasan SYL, Jaksa Hadirkan 5 Pejabat Kementan Jadi Saksi

Sidang Dugaan Pemerasan SYL, Jaksa Hadirkan 5 Pejabat Kementan Jadi Saksi

Nasional
2 Desa di Pulau Gunung Ruang Tak Boleh Lagi Dihuni, Semua Warga Bakal Direlokasi

2 Desa di Pulau Gunung Ruang Tak Boleh Lagi Dihuni, Semua Warga Bakal Direlokasi

Nasional
Sentil DPR soal Revisi UU MK, Pakar: Dipaksakan, Kental Kepentingan Politik

Sentil DPR soal Revisi UU MK, Pakar: Dipaksakan, Kental Kepentingan Politik

Nasional
Ucapkan Sumpah di Hadapan Jokowi, Suharto Sah Jadi Wakil Ketua MA

Ucapkan Sumpah di Hadapan Jokowi, Suharto Sah Jadi Wakil Ketua MA

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke