Salin Artikel

Wapres Kunker ke Sumsel, Hadiri Peringatan Hari Keluarga Nasional

Pantauan Kompas.com, Ma'ruf Amin dan rombongn telah tiba di Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang, pada Kamis sekitar pukul 11.30 WIB.

Kehadiran Ma'ruf langsung disambut oleh Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, dan Kapolda Sumsel Irjen Albertus Rachmad Wibowo.

Agenda utama kunjungan kerja kali Wapres kali ini adalah menghadiri peringatan Hari Keluarga Nasional ke-30 Tahun 2023 yang diselenggarakan di Kantor Bupati Banyuasin, Senin siang.

Dalam acara itu, Ma'ruf Amin akan memberikan Penganugerahan Satyalancana Pembangunan kepada satu orang penerima dan Satyalancana Wira Karya kepada 30 orang penerima.

Pada Jumat besok, Ma'ruf Amin dijadwalkan berkunjung ke Kampus 3 Pondok Pesantren Muqimus Sunnah, Palembang, untuk bertemu kiai setempat.

Menurut rencana, Wapres Ma'ruf Amin dan rombongan akan bertolak kembali ke Jakarta pada Jumat, sekitar pukul 14.00 WIB.

https://nasional.kompas.com/read/2023/07/06/13054731/wapres-kunker-ke-sumsel-hadiri-peringatan-hari-keluarga-nasional

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke