Salin Artikel

Sandiaga Uno Resmi Jadi Kader PPP, Diberikan KTA dan Dipakaikan Jaket Hijau

Peresmian Sandiaga Uno menjadi kader PPP dilakukan di kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Rabu (14/6/2023)

Pantauan Kompas.com di lokasi, Sandiaga tampak naik ke atas panggung bersama Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum PPP Mardiono, Ketua Majelis Pertimbangan PPP Romahurmuziy hingga Sekjen PPP Arwani Thomafi.

Sandiaga tampak menggunakan kemeja berwarna putih dan peci hitam.

Setelah itu, Mardiono memberikan kartu tanda anggota (KTA) PPP kepada Sandiaga. Selain itu, Menteri Perekonomian dan Ekonomi Kreatif itu juga dikenakan jaket berwarna hijau.

"Mulai hari ini kita punya keluarga baru di Partai Persatuan pembangunan," ujar pembawa acara.

Sandi pun tampak semringah usai menerima KTA PPP dan dipakaikan jaket berwarna hijau.

Sebelumnya, Mardiono mengungkapkan bahwa Sandiaga Uno sudah selesai menjalani ospek atau masa pengenalan di PPP.

Menurut Mardiono, Sandiaga dinyatakan lulus sebagai kader PPP dan akan diberikan kartu tanda anggota (KTA).

"Pak Sandi mulai hari ini Insya Allah resmi menjadi anggota keluarga besar PPP," ujar Mardiono.

Mardiono mengatakan, jabatan Sandiaga baru akan diberikan setelah PPP menggelar Rapimnas pada Jumat dan Sabtu (16-17 Juni 2023) mendatang.

Untuk diketahui, Sandiaga Uno telah resmi keluar dari Partai Gerindra sejak April.

Sebelum Sandiaga resmi keluar dari Gerindra, sejumlah elite PPP juga secara terang-terangan ingin pengusaha itu bergabung partainya.

Selain itu, Sandiaga Uno juga kerap melakukan pertemuan dengan para petinggi PPP, baik sebelum atau setelah keluar dari Partai Gerindra.

https://nasional.kompas.com/read/2023/06/14/17201451/sandiaga-uno-resmi-jadi-kader-ppp-diberikan-kta-dan-dipakaikan-jaket-hijau

Terkini Lainnya

Nadiem Tegaskan Kenaikan UKT Hanya Berlaku Bagi Mahasiswa Baru

Nadiem Tegaskan Kenaikan UKT Hanya Berlaku Bagi Mahasiswa Baru

Nasional
Eks Penyidik Sebut Nurul Ghufron Seharusnya Malu dan Mengundurkan Diri

Eks Penyidik Sebut Nurul Ghufron Seharusnya Malu dan Mengundurkan Diri

Nasional
Jokowi dan Iriana Bagikan Makan Siang untuk Anak-anak Pengungsi Korban Banjir Bandang Sumbar

Jokowi dan Iriana Bagikan Makan Siang untuk Anak-anak Pengungsi Korban Banjir Bandang Sumbar

Nasional
Prabowo Beri Atensi Sektor Industri untuk Generasi Z yang Sulit Cari Kerja

Prabowo Beri Atensi Sektor Industri untuk Generasi Z yang Sulit Cari Kerja

Nasional
Komisi X Rapat Bareng Nadiem Makarim, Minta Kenaikan UKT Dibatalkan

Komisi X Rapat Bareng Nadiem Makarim, Minta Kenaikan UKT Dibatalkan

Nasional
Menaker Ida Paparkan 3 Tujuan Evaluasi Pelaksanaan Program Desmigratif

Menaker Ida Paparkan 3 Tujuan Evaluasi Pelaksanaan Program Desmigratif

Nasional
ICW Dorong Dewas KPK Jatuhkan Sanksi Berat, Perintahkan Nurul Ghufron Mundur dari Wakil Ketua KPK

ICW Dorong Dewas KPK Jatuhkan Sanksi Berat, Perintahkan Nurul Ghufron Mundur dari Wakil Ketua KPK

Nasional
Prabowo Disebut Punya Tim Khusus untuk Telusuri Rekam Jejak Calon Menteri

Prabowo Disebut Punya Tim Khusus untuk Telusuri Rekam Jejak Calon Menteri

Nasional
Reformasi yang Semakin Setengah Hati

Reformasi yang Semakin Setengah Hati

Nasional
Lemhannas Dorong Reaktualisasi Ketahanan Nasional Lewat 'Geo Crybernetic'

Lemhannas Dorong Reaktualisasi Ketahanan Nasional Lewat "Geo Crybernetic"

Nasional
Dewas KPK Tetap Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Tetap Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Sukseskan WWF 2024, Pertamina Group Paparkan Aksi Dukung Keberlanjutan Air Bersih

Sukseskan WWF 2024, Pertamina Group Paparkan Aksi Dukung Keberlanjutan Air Bersih

Nasional
ICW Dorong Dewas KPK Tetap Bacakan Putusan Kasus Nurul Ghufron, Sebut Putusan Sela PTUN Bermasalah

ICW Dorong Dewas KPK Tetap Bacakan Putusan Kasus Nurul Ghufron, Sebut Putusan Sela PTUN Bermasalah

Nasional
Anies Dinilai Sulit Cari Partai yang Mau Mengusungnya sebagai Cagub DKI Jakarta

Anies Dinilai Sulit Cari Partai yang Mau Mengusungnya sebagai Cagub DKI Jakarta

Nasional
PAN Klaim Dapat Jatah 4 Menteri, Zulkifli hingga Viva Yoga Mauladi

PAN Klaim Dapat Jatah 4 Menteri, Zulkifli hingga Viva Yoga Mauladi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke