Salin Artikel

Gerindra Minta Kader Tidak Grusa-grusu, Jangan Jadi Beban Pemenangan Prabowo

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani memperingatkan kader-kader Gerindra agar tidak jadi beban dalam upaya memenangkan Ketua Umum Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Muzani mengingatkan bahwa Pilpres 2024 masih 8 bulan lagi sehingga seluruh kader Gerindra mesti bersikap tenang, sopan, dan tidak membuat masalah.

"Jangan ada pengurus Gerindra malah jadi beban buat partai Gerindra, malah jadi beban bagi pemenangan Pak Prabowo," kata Muzani dalam acara konsolidasi saksi Partai Gerindra di GOR Otista, Jakarta, Sabtu (10/6/2023).

"Maka Saudara yang tenang, yang sabar, yang sopan, jangan bikin masalah, jangan bikin grusa-grusu, karena pemilu masih 8 bulan lagi," imbuh dia.

Muzani menegaskan, Gerindra tidak mau kader-kadernya menjadi pelaku kampanye hitam atau negatif dengan menjelek-jelekan calon presiden maupun partai politik lain.

Sebaliknya, bila ada pihak lain yang menjelek-jelekan Gerindra dan Prabowo, Muzani meminta para kader untuk tetap tenang.

"Tidak usah grusa-grusu, dijelaskan, dipaparkan, dan disabar-sabari. Karena saya kira, pada akhirnya, kesabaran itulah yang akan memberi pertolongan," ujar Muzani.

Ia menekankan bahwa tindakan negatif hendaknya tidak dibalas dengan tindakan yang negatif pula.

Kejengkelan pun tidak semestinya dibalas dengan amuk.

Muzani pun menyampaikan bahwa persatuan harus diutamakan sehingga Gerindra mesti terus menjaga persahabatan dan persaudaraan.

"Karena itu bila ada orang yang mengkritik Partai Gerindra, mengkritik Pak Prabowo, jawablah dengan sopan, jawablah dengan baik," kata dia.

https://nasional.kompas.com/read/2023/06/10/16580781/gerindra-minta-kader-tidak-grusa-grusu-jangan-jadi-beban-pemenangan-prabowo

Terkini Lainnya

Airlangga Yakin Terpilih Kembali Jadi Ketum Golkar Secara Aklamasi

Airlangga Yakin Terpilih Kembali Jadi Ketum Golkar Secara Aklamasi

Nasional
Diberi Tugas Maju Pilkada Banten, Airin Ucapkan Terima Kasih ke Airlangga

Diberi Tugas Maju Pilkada Banten, Airin Ucapkan Terima Kasih ke Airlangga

Nasional
PKS: Pasangan Sohibul Iman untuk Pilkada Jakarta Tunggu Koalisi Terbentuk

PKS: Pasangan Sohibul Iman untuk Pilkada Jakarta Tunggu Koalisi Terbentuk

Nasional
Optimalkan Pengelolaan, Kemenag Siapkan Peta Jalan Zakat Nasional 2025-2045

Optimalkan Pengelolaan, Kemenag Siapkan Peta Jalan Zakat Nasional 2025-2045

Nasional
Golkar Tugaskan Airin Rachmi Diany jadi Calon Gubernur Banten

Golkar Tugaskan Airin Rachmi Diany jadi Calon Gubernur Banten

Nasional
PP KPPG Dukung Airlangga Hartarto Kembali Jadi Ketum Partai Golkar

PP KPPG Dukung Airlangga Hartarto Kembali Jadi Ketum Partai Golkar

Nasional
Usung La Nyalla, Nono, Elviana, dan Tamsil, Fahira Idris: DPD Butuh Banyak Terobosan

Usung La Nyalla, Nono, Elviana, dan Tamsil, Fahira Idris: DPD Butuh Banyak Terobosan

Nasional
VoB Bakal Sampaikan Kritik Genosida Hingga Lingkungan di Glastonbury Festival

VoB Bakal Sampaikan Kritik Genosida Hingga Lingkungan di Glastonbury Festival

Nasional
La Nyalla Sebut Amendemen UUD 1945 Jadi Prioritas DPD

La Nyalla Sebut Amendemen UUD 1945 Jadi Prioritas DPD

Nasional
La Nyalla Akan Ajak Prabowo Kembalikan UUD 1945 ke Naskah Asli

La Nyalla Akan Ajak Prabowo Kembalikan UUD 1945 ke Naskah Asli

Nasional
Puluhan Anggota DPD Dukung La Nyalla Jadi Ketua Meski Suara Komeng Lebih Banyak

Puluhan Anggota DPD Dukung La Nyalla Jadi Ketua Meski Suara Komeng Lebih Banyak

Nasional
Kemensos Bantah Bansos Salah Sasaran, Klaim Data Diperbarui Tiap Bulan

Kemensos Bantah Bansos Salah Sasaran, Klaim Data Diperbarui Tiap Bulan

Nasional
Digitalisasi dan Riset Teknologi, Kunci Utama Kinerja Positif Pertamina Sepanjang 2023

Digitalisasi dan Riset Teknologi, Kunci Utama Kinerja Positif Pertamina Sepanjang 2023

Nasional
Kaget PDI-P Ingin Usung Anies, Ketua Nasdem Jakarta: Wow, Ada Apa Nih?

Kaget PDI-P Ingin Usung Anies, Ketua Nasdem Jakarta: Wow, Ada Apa Nih?

Nasional
Jemaah Haji Diimbau Patuhi Jadwal Kepulangan ke Tanah Air

Jemaah Haji Diimbau Patuhi Jadwal Kepulangan ke Tanah Air

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke