Salin Artikel

Ungkap Pesan Megawati, Ganjar: Kalau Konsolidasi Partai, Jangan Lupa Mampir ke PPP

MANADO, KOMPAS.com - Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo mengaku dititipi pesan oleh Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri saat mengunjungi Sulawesi Utara, hari ini, Kamis (18/5/2023).

Ia mengatakan, Megawati memintanya untuk mengunjungi kantor Partai Persatuan Pembangunan (PPP) setiap kali melakukan kunjungan ke daerah untuk berkonsolidasi dengan kader PDI Perjuangan.

"Pesan Bu Mega begini, ‘Njar, kalau konsolidasi partai, jangan lupa mampir ke PPP. Begitu," kata Ganjar saat berada di Kantor DPW PPP Sulut, Kota Manado, Kamis.

Ia menegaskan bahwa dirinya akan selalu menaati pesan Megawati. Oleh karena itu, ketika belum lama ini melakukan konsolidasi dengan kader PDI-P di Kota Bandung, Jawa Barat, dirinya menyempatkan diri untuk menyambangi kantor DPW PPP.

"Kemarin ke Jawa Barat, habis itu ke PPP. Kemudian Sulut ini spesial. Kami belum konsolidasi di PDI-P, malah pertama ke PPP, ini penghormatan kami ke PPP. Mudah-mudahan kita bisa memberikan kemanfaatan kepada masyarakat. Insya Allah silaturahmi berjalan terus," beber Ganjar.

Saat menyampaikan sambutan, Gubernur Jawa Tengah itu mengingatkan, pentingnya menjaga  kerukunan antaranak bangsa. Hal ini dapat menjadi modal bagi bangsa Indonesia di dalam menghadapi berbagai tekanan yang masuk dari pihak luar.

Sebagai informasi, dalam kunjungan ke Kantor DPW PPP Sulut, Ganjar didampingi rekan partainya, yakni Abdullah Azwar Anas dan Ketua DPP PDI-P Said Abdullah serta Dolfie OFP, petinggi Fraksi PDI-P di DPR RI.

Perlu diketahui, PDI-P sudah membangun kerja sama politik dengan PPP dan Partai Hanura untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai capres 2024.

https://nasional.kompas.com/read/2023/05/18/12533431/ungkap-pesan-megawati-ganjar-kalau-konsolidasi-partai-jangan-lupa-mampir-ke

Terkini Lainnya

Sejarah Hari Buku Nasional

Sejarah Hari Buku Nasional

Nasional
Tanggal 15 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 15 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
UPDATE BNPB: 19 Orang Meninggal akibat Banjir Bandang di Agam Sumbar

UPDATE BNPB: 19 Orang Meninggal akibat Banjir Bandang di Agam Sumbar

Nasional
KNKT Investigasi Kecelakaan Bus Rombongan Siswa di Subang, Fokus pada Kelayakan Kendaraan

KNKT Investigasi Kecelakaan Bus Rombongan Siswa di Subang, Fokus pada Kelayakan Kendaraan

Nasional
Partai Buruh Berniat Gugat Aturan Usung Calon Kepala Daerah ke MK

Partai Buruh Berniat Gugat Aturan Usung Calon Kepala Daerah ke MK

Nasional
Cerita Sulitnya Jadi Ketua KPK, Agus Rahardjo: Penyidik Tunduk ke Kapolri, Kejaksaan, Sampai BIN

Cerita Sulitnya Jadi Ketua KPK, Agus Rahardjo: Penyidik Tunduk ke Kapolri, Kejaksaan, Sampai BIN

Nasional
Jemaah Haji Mulai Diberangkatkan, Fahira Idris: Semoga Sehat, Selamat, dan Mabrur

Jemaah Haji Mulai Diberangkatkan, Fahira Idris: Semoga Sehat, Selamat, dan Mabrur

Nasional
Jemaah Haji Gelombang Pertama Tiba di Madinah, Disambut Meriah

Jemaah Haji Gelombang Pertama Tiba di Madinah, Disambut Meriah

Nasional
Jokowi Diminta Tak Cawe-cawe Pemilihan Capim KPK

Jokowi Diminta Tak Cawe-cawe Pemilihan Capim KPK

Nasional
PBNU: Pratik Haji Ilegal Rampas Hak Kenyamanan Jemaah

PBNU: Pratik Haji Ilegal Rampas Hak Kenyamanan Jemaah

Nasional
Prabowo Disebut Bisa Kena Getah jika Pansel Capim KPK Bentukan Jokowi Buruk

Prabowo Disebut Bisa Kena Getah jika Pansel Capim KPK Bentukan Jokowi Buruk

Nasional
Gerindra Dorong Penyederhanaan Demokrasi Indonesia: Rakyat Tak Harus Berhadapan dengan TPS

Gerindra Dorong Penyederhanaan Demokrasi Indonesia: Rakyat Tak Harus Berhadapan dengan TPS

Nasional
Sekjen Gerindra Sebut Revisi UU Kementerian Negara Dimungkinkan Tuntas Sebelum Pelantikan Prabowo

Sekjen Gerindra Sebut Revisi UU Kementerian Negara Dimungkinkan Tuntas Sebelum Pelantikan Prabowo

Nasional
Pimpinan Komisi X Bantah Pernyataan Stafsus Jokowi soal Banyak Keluarga dan Orang Dekat DPR Menerima KIP Kuliah

Pimpinan Komisi X Bantah Pernyataan Stafsus Jokowi soal Banyak Keluarga dan Orang Dekat DPR Menerima KIP Kuliah

Nasional
Gerindra Siapkan 4 Kader Maju Pilkada DKI, Ada Riza Patria, Budi Satrio, dan Sara

Gerindra Siapkan 4 Kader Maju Pilkada DKI, Ada Riza Patria, Budi Satrio, dan Sara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke