Salin Artikel

PDI-P Lantik Kepala LKPP dan Anak Olly Dondokambey jadi Pimpinan Taruna Merah Putih

JAKARTA, KOMPAS.com - DPP PDI-P melantik Hendrar Prihadi atau Hendi sebagai Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih (TMP), salah satu organisasi sayap partai PDI-P.

Pelantikan Hendi dilakukan di Sekolah Partai PDI-P, Lenteng Agung, Jakarta, Senin (20/3/2023).

Hendi menggantikan politisi PDI-P Maruarar Sirait di sisa masa jabatannya hingga periode 2024.

Selain Hendi, PDI-P juga melantik Rio Alexander Jeremia Dondokambey sebagai Sekjen DPP TMP Periode 2019-2024.

Putra Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey yang juga Bendahara Umum partai berlambang kepala banteng itu menggantikan Restu Hapsari, Sekjen sebelumnya.

Dalam pernyataannya, baik Hendi dan Rio sama-sama mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan pengurus DPP PDI-P kepada mereka.

“Kami berkomitmen akan melaksanakan perintah ketua umum dan partai dengan baik, berkonsolidasi dan berkomunikasi, termasuk melaporkan secara periodik berbagai situasi dan kegiatan kepada DPP PDI Perjuangan,” kata Hendi dalam acara serah terima jabatan DPP TMP

Ia optimistis membangun organisasi itu lebih baik ke depannya. Khususnya, dia berharap PDI-P bisa kembali menang Pemilu selanjutnya.

“Kami akan coba melengkapi sehingga kekuatan TMP mampu berkontribusi menghasilkan kemenangan hattrick PDI Perjuangan di 2024,” kata mantan Wali Kota Semarang itu.

Hendi yang kini menjabat sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) melanjutkan bahwa KPU sudah menyampaikan data mengenai Pemilu 2024.

Misalnya, bahwa pemilu itu akan diikuti 208 juta pemilih, di mana 106 juta diantaranya adalah pemilih pemula serta muda.

Oleh karena itu, dia ingin TMP menyasar segmen tersebut.

“Kami menyasar ini, bersama organ sayap partai yang lain, akan membuat kami menjadi kuat dan kompak sehingga target hattrick di pemilu bisa tercapai. Mohon bimbingan Ibu Ketua Umum dan para senior partai,” ujarnya.

Sementara itu, Rio Dondokambey menekankan bahwa TMP harus bisa memantapkan kerja baik selama ini, yakni menjadi salah satu alat partai dalam perekrutan kader terbaik PDI-P.

“Kami akan maksimalkan perekrutan di berbagai lini khususnya anak muda, bukan hanya sebagai pemilih namun juga sebagai bagian dari PDI Perjuangan dan menjadi penerus kepemimpinan nasional yang teguh memperjuangkan ideologi Bung Karno,” kata Rio.

Di sisi lain, Maruarar Sirait mengungkapkan rasa terima kasih atas kesempatan yang diberikan partai kepada dirinya untuk memimpin TMP selama 15 tahun.

“Saya senang dan memang harusnya ada regenerasi. Terima kasih atas kesempatan dari Ibu Ketua Umum dan Sekjen. Saya mohon maaf atas kekurangan saya selama memimpin,” kata pria yang akrab disapa Ara itu.

Dia juga berterima kasih atas penunjukkan Hendi dan Rio yang menurutnya tepat dilakukan DPP PDI-P.

“Saya yakin Hendy ini orang yang bagus. Saya yakin sangat bagus karena sangat ideologis dan diterima masyarakat. Saya berterima kasih atas putusan ini. Saya percaya di tangan Mas Hendi, TMP akan lebih maju,” tegas Ara.

https://nasional.kompas.com/read/2023/03/20/18385481/pdi-p-lantik-kepala-lkpp-dan-anak-olly-dondokambey-jadi-pimpinan-taruna

Terkini Lainnya

Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Nasional
Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Nasional
Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Nasional
Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

Nasional
Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

Nasional
Respons Luhut Soal Orang 'Toxic', Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

Respons Luhut Soal Orang "Toxic", Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

Nasional
Ditanya Soal Progres Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra: Keduanya Mengerti Kapan Harus Bertemu

Ditanya Soal Progres Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra: Keduanya Mengerti Kapan Harus Bertemu

Nasional
Gerindra Tangkap Sinyal PKS Ingin Bertemu Prabowo, tapi Perlu Waktu

Gerindra Tangkap Sinyal PKS Ingin Bertemu Prabowo, tapi Perlu Waktu

Nasional
Mencegah 'Presidential Club' Rasa Koalisi Pemerintah

Mencegah "Presidential Club" Rasa Koalisi Pemerintah

Nasional
Nasdem-PKB Gabung Prabowo, Zulhas Singgung Pernah Dicap Murtad dan Pengkhianat

Nasdem-PKB Gabung Prabowo, Zulhas Singgung Pernah Dicap Murtad dan Pengkhianat

Nasional
Pengamat HI Harap Menlu Kabinet Prabowo Paham Geopolitik, Bukan Cuma Ekonomi

Pengamat HI Harap Menlu Kabinet Prabowo Paham Geopolitik, Bukan Cuma Ekonomi

Nasional
PDI-P Harap MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran, Gerindra: MK Telah Ambil Keputusan

PDI-P Harap MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran, Gerindra: MK Telah Ambil Keputusan

Nasional
Sepakat dengan Luhut, Golkar: Orang 'Toxic' di Pemerintahan Bahaya untuk Rakyat

Sepakat dengan Luhut, Golkar: Orang "Toxic" di Pemerintahan Bahaya untuk Rakyat

Nasional
Warung Madura, Etos Kerja, dan Strategi Adaptasi

Warung Madura, Etos Kerja, dan Strategi Adaptasi

Nasional
BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena 'Heatwave' Asia

BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena "Heatwave" Asia

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke