Salin Artikel

Temui AHY, Anies: Memperkuat Komitmen Bersama Kita

Hal itu disampaikannya saat berkunjung ke Kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta, Jumat (7/10/2022).

“Insya Allah ini benar-benar memperkuat ikatan silaturahmi kita, memperkuat komitmen bersama kita, memperkuat ikhtiar kita untuk bisa bersama-sama membuat Indonesia jadi lebih baik,” kata Anies.

Ia ingin pertemuan itu menjadi langkah awal pembentukan poros politik baru.

Anies menyampaikan, setelah bertemu AHY dan sejumlah elite Partai Demokrat, langkah selanjutnya yaitu membuka komunikasi dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

“Kita semua sedang dalam percakapan apa yang sudah dilakukan oleh Partai Nasdem, sekarang bicara juga dengan teman-teman Demokrat, insya Allah percakapan juga akan meluas dengan PKS,” kata dia.

Ia mengaku memiliki keintiman dan kepercayaan pada AHY serta Partai Demokrat.

Apalagi, Anies dan AHY telah membangun kedekatan sejak lama, atau sebelum keduanya terjun ke dunia politik.

“Ketika ada kepercayaan, ada kedekatan maka perjalanan panjang bisa kita lewati bersama-sama,” ujar dia.

Terakhir, Anies mengungkapkan punya kesamaan visi dengan Partai Demokrat.

Ia menilai, AHY berhasil meneruskan kepemimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan terus menjaga demokrasi.

“Kita ingin agar tradisi itu terus terjaga. Tradisi menjaga demokrasi, menjaga sportivitas, menjaga kesetaraan di dalam semua aspek,” kata dia.

Sementara itu, AHY menganggap Anies sebagai sosok pemimpin yang dibutuhkan bangsa.

Ia memuji kepemimpinan Anies di DKI Jakarta yang hadir di tengah masyarakat ketika banjir melanda.

Anak sulung SBY itu memandang Anies punya visi yang sama dengan Partai Demokrat.

“Mas Anies memiliki visi, dan spirit yang sama. Tidak heran ketika chemistry yang terjadi begitu kuat untuk memajukan bangsa ke depan,” kata dia.

Adapun Anies menjadi calon presiden (capres) yang diusung Partai Nasdem.

Partai pimpinan Surya Paloh itu saat ini menjadi salah satu calon mitra koalisi Partai Demokrat selain Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Namun, ketiga parpol hingga saat ini belum menemukan titik kesepakatan.

Sementara itu, sejumlah pihak menduga Anies-AHY bakal menjadi paslon capres-cawapres yang diusung oleh ketiga parpol tersebut jika bangun koalisi tercapai.


https://nasional.kompas.com/read/2022/10/07/17095991/temui-ahy-anies-memperkuat-komitmen-bersama-kita

Terkini Lainnya

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Nasional
Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi Jika Setujui RUU Penyiaran

Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi Jika Setujui RUU Penyiaran

Nasional
Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Nasional
Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Nasional
Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Nasional
Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Nasional
Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Nasional
SYL Berkali-kali 'Palak' Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

SYL Berkali-kali "Palak" Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

Nasional
Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Nasional
Cucu SYL Dapat Jatah Jabatan Tenaga Ahli di Kementan, Digaji Rp 10 Juta Per Bulan

Cucu SYL Dapat Jatah Jabatan Tenaga Ahli di Kementan, Digaji Rp 10 Juta Per Bulan

Nasional
KPK Duga Negara Rugi Ratusan Miliar Rupiah akibat Korupsi di PT PGN

KPK Duga Negara Rugi Ratusan Miliar Rupiah akibat Korupsi di PT PGN

Nasional
Berbagai Alasan Elite PDI-P soal Jokowi Tak Diundang ke Rakernas

Berbagai Alasan Elite PDI-P soal Jokowi Tak Diundang ke Rakernas

Nasional
Waketum Golkar Ingin Tanya Airlangga Kenapa Bobby Akhirnya Masuk Gerindra

Waketum Golkar Ingin Tanya Airlangga Kenapa Bobby Akhirnya Masuk Gerindra

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke