Salin Artikel

Melihat Lebih Dekat Mobil Kepresidenan Indonesia dari Masa ke Masa

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak tujuh mobil kepresidenan Indonesia dari masa ke masa berjejer rapih di Gedung Sarinah, Jakarta, Sabtu (13/7/2022).

Kehadiran kendaraan klasik ini merupakan bagian dari pameran sejarah guna menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-77 kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus mendatang.

Acara pameran ini dibuka langsung oleh Menteri Sekretariat Negara (Mensesneg) Pratikno yang didampingi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.

Pratikno menyebut bahwa pameran ini merupakan bagian dari upaya untuk mengingat kembali perjuangan para pendiri bangsa.

“Ini adalah tanggung jawab kita bersama melanjutkan perjuangan dari beliau-beliau,” kata Pratikno di lokasi.

Hadir kendaraan kepresidenan dalam pameran ini dari masa Presiden Soekarno hingga Presiden Joko Widodo.

Seorang pengunjung dari Depok, Jawa Barat, Fathur (32) menyebut pameran mobil ini dapat menambah wawasan bagi mereka yang kurang mengetahui sejarah mengenai kendaraan yang pernah digunakan oleh para pemimpin Indonesia.

“Kita yang awam mobil presiden sekarang bisa melihat langsung, apalagi banyak model klasik. Ini menjadi warisan sejarah bagi bangsa Indonesia,” singkat Fathur.

Berikut tujuh mobil yang dihadirkan dalam pameran ini:

1. Buick-8

Mobil Buick-8 merupakaan kendaraan buatan Amerika Serikat pada 1939. Buick-8 merupakan kendaraan yang digunakan Presiden Soekarno. Buick-8 tergolong tipe Limited-8. Di eranya, mobil ini juga terbilang tangguh.

2. Cadillac Fleetwood Brougham

Kendaraan ini pernah digunakan oleh Presiden BJ Habibie. Selain itu, kendaraan buatan tahun 1980 ini pernah digunakan untuk tamu negara dan credential Duta Besar.

3. Mercedes Benz S-Class W126

Kendaraan buatan tahun 1982 ini pernah digunakan oleh tiga presiden berbeda. Dari Presiden Soeharto, BJ Habibie, hingga Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.

4. Mercedes Benz S280

Kendaraan ini pernah menjadi mobil dinas Soeharto dan istri Tien Soeharto, BJ Habibie serta Gus Dur.

5. Mercedes Benz S-Classic W140

Kendaraan kepresidenan ini merupkan mobil buatan tahun 1998. Kendaraan ini pernah digunakan oleh Gus Dur, Presiden Megawati Soekarnoputri, dan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

6. Mercedes Benz Sedan S600 Guard

Kendaraan ini pernah digunakan oleh SBY dan Presiden Joko Widodo. Mobil ini disebut memiliki lisensi perlindungan B6/B7 yang merupakan standar proteksi keamanan tertinggi dari sebuah mobil.

7. Mercedes Benz S280

Kendaraan berwarna putih ini juga pernah dipakai oleh Soeharto dan istri Tien Soeharto, BJ Habibie serta Gus Dur.

https://nasional.kompas.com/read/2022/08/13/11295451/melihat-lebih-dekat-mobil-kepresidenan-indonesia-dari-masa-ke-masa

Terkini Lainnya

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke