Salin Artikel

Manfaatkan Bantuan Motor Roda Tiga dari Kemensos, Iskandar Raih Cuan

KOMPAS.com – Iskandar D (30) merupakan salah satu penyandang disabilitas penerima bantuan motor roda tiga dari Kementerian Sosial (Kemensos).

Pria 30 tahun asal Curup, Bengkulu, tersebut mampu berdagang pakaian, makanan, dan minuman di pinggir jalan sekitaran Depok, Jawa Barat.

“Alhamdulillah, saya dapat bantuan dari Kemensos," kata Iskandar dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (14/5/2022).

Bantuan motor tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini pada peringatan Hari Disabilitas Internasional 2021 di kantor Kemensos.

Iskandar mengaku motor roda tiga yang diberikan Mensos sangat membantu usahanya.

“(Aksesibilitas) saya jadi lebih mudah, termasuk pada saat mengangkut dan memindahkan bawang dagangan,” ujarnya.

Ia pun mengaku, dengan kehadiran motor roda tiga itu membuanya sukses meraih cuan. Dari waktu ke waktu, penghasilannya meningkat.

“Dulu sebelum ada motor (pendapatan) sekitar Rp 500.000 – 700.000 per minggu. Sekarang, kalau rame bisa sampai Rp 6 juta per bulan,” akunya.

Meski legalitas motor roda tiga belum lengkap di dinas terkait, Iskandar tetap menggunakan motor itu untuk berjualan.

“Sambil menunggu kelengkapan, saya pakai saja motornya. Petugas juga paham ini motor bantuan dari Kemensos,” ujar Iskandar.

Bahkan, ia pernah diajak mengobrol oleh petugas karena di motor roda tiga itu terdapat logo Kemensos.

Semangat dan kerja keras Iskandar diapresiasi oleh pendamping rehabilitasi sosial Hetty Herdiadati. Ia mengatakan bahwa Iskandar membutuhkan motor tersebut dan memanfaatkannya untuk mengembangkan usaha dengan baik.

“Semoga usaha Pak Iskandar maju terus dan sukses,” kata Hetty.

Hetty pun mengajak semua penerima bantuan dari Kemensos untuk banyak bersyukur. Ia menambahkan, Kemensos biasanya memberikan bantuan tidak hanya satu jenis kepada kelompok rentan.

“Seperti (bantuan) motor roda tiga, (pemberian bantuan) itu sudah berikut barang dagangannya,” ujarnya.

https://nasional.kompas.com/read/2022/05/14/18132991/manfaatkan-bantuan-motor-roda-tiga-dari-kemensos-iskandar-raih-cuan

Terkini Lainnya

KPK Pertimbangkan Anggota DPR yang Diduga Terima THR dari Kementan jadi Saksi Sidang SYL

KPK Pertimbangkan Anggota DPR yang Diduga Terima THR dari Kementan jadi Saksi Sidang SYL

Nasional
PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

Nasional
Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Cak Imin Sebut Pemerintahan Jokowi Sentralistik, Kepala Daerah PKB Harus Inovatif

Nasional
Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Pemerintah Akan Pastikan Status Tanah Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang serta Longsor Tana Toraja dan Sumbar

Nasional
Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Ahmed Zaki Daftarkan Diri ke PKB untuk Pilkada DKI, Fokus Tingkatkan Popularitas

Nasional
Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Sengketa Pileg, Golkar Minta Pemungutan Suara Ulang di 36 TPS Sulbar

Nasional
Mendagri Sebut Biaya Pilkada Capai Rp 27 Triliun untuk KPU dan Bawaslu Daerah

Mendagri Sebut Biaya Pilkada Capai Rp 27 Triliun untuk KPU dan Bawaslu Daerah

Nasional
Airin Ingin Bentuk Koalisi Besar untuk Mengusungnya di Pilkada Banten

Airin Ingin Bentuk Koalisi Besar untuk Mengusungnya di Pilkada Banten

Nasional
Sebut Warga Ingin Anies Balik ke Jakarta, Nasdem: Kinerjanya Terasa

Sebut Warga Ingin Anies Balik ke Jakarta, Nasdem: Kinerjanya Terasa

Nasional
Caleg PSI Gugat Teman Satu Partai ke MK, Saldi Isra: Berdamai Saja Lah

Caleg PSI Gugat Teman Satu Partai ke MK, Saldi Isra: Berdamai Saja Lah

Nasional
Irigasi Rentang Targetkan Peningkatan Indeks Pertanaman hingga 280 Persen

Irigasi Rentang Targetkan Peningkatan Indeks Pertanaman hingga 280 Persen

Nasional
Kuasa Hukum Caleg Jawab 'Siap' Terus, Hakim MK: Kayak Latihan Tentara, Santai Saja...

Kuasa Hukum Caleg Jawab "Siap" Terus, Hakim MK: Kayak Latihan Tentara, Santai Saja...

Nasional
Heboh Brigadir RAT Jadi Pengawal Bos Tambang, Anggota DPR: Tak Mungkin Atasan Tidak Tahu, Kecuali...

Heboh Brigadir RAT Jadi Pengawal Bos Tambang, Anggota DPR: Tak Mungkin Atasan Tidak Tahu, Kecuali...

Nasional
Geledah Setjen DPR dan Rumah Tersangka, KPK Amankan Dokumen Proyek hingga Data Transfer

Geledah Setjen DPR dan Rumah Tersangka, KPK Amankan Dokumen Proyek hingga Data Transfer

Nasional
Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke