Salin Artikel

KSAD Bakal Sertijab Pangkostrad dan 5 Pangdam Baru Senin Depan

Dudung mengatakan, sertijab Maruli akan bersamaan dengan sertijab terhadap lima Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam).

"Pelantikan Pangkostrad akan dilantik bersama-sana dengan Pangdam Udayana, Pangdam lainnya, direncanakan kalau enggak salah hari Senin, tanggal 31 (Januari)," ujar Dudung usai memimpin apel gelar pasukan jajaran TNI AD wilayah Jabodetabek di Monas, Jakarta, Selasa (25/1/2022).

Adapun Maruli yang sebelumnya menjabat Pangdam IX/Udayana akan meneruskan tongkat komando Dudung yang sebelumnya menjabat sebagai Pangkostrad.

Sedangkan, lima Pangdam baru yang akan menjalani sertijab meliputi, Mayjen Sonny Aprianto yang sebelumnya menjabat Deputi III Bidang Kontra Intelijen Badan Intelijen Negara menjadi Pangdam IX/Udayana.

Posisi baru yang diemban Sonny menggantikan uda Pangdam IX/Udayana sebelumnya, Mayjen Maruli Simanjuntak.

Kedua, Inspektur Komando Pembina Doktrin, Pendidikan dan Latihan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (Kodiklatad), Mayjen Gabriel Lema yang dipercaya menjadi Pangdam XVIII/Kasuari.

Jabatan baru yang dilakoninya menggantikan Pangdam XVIII/Kasuari sebelumnya, Mayjen I Nyoman Cantiasa yang kini menjadi Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III (Pangkogabwilhan III).

Ketiga, Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) Mayjen Teguh Muji Angkasa kini menjadi Pangdam XVII/Cendrawasih.

Jabatan baru ini menggantikan Pangdam XVII/Cendrawasih sebelumnya, Mayjen Ignatius Yogo Triyono yang kini menjadi Komandan Kodiklatad.

Keempat, Panglima Divisi Infanteri (Pangdivif) 2/Kostrad Mayjen Andi Muhammad yang ditunjuk menjadi Pangdam XIV/Hasanuddin.

Posisi baru Andi Muhammad menggantikan Pangdam XIV/Hasanuddin sebelumnya, Mayjen Mochamad Syafei Kasno yang kini menjadi dosen tetap di Universitas Pertahanan di bawah Kementerian Pertahanan.

Kelima, Mayjen Kunto Arief Wibowo, dari Pangdivif 3 Kostrad menjadi Pangdam III/Siliwangi.

Kunto menggantikan Pangdam III/Siliwangi sebelumnya, Mayjen Agus Subianto yang kini menjadi Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad).

https://nasional.kompas.com/read/2022/01/25/11363951/ksad-bakal-sertijab-pangkostrad-dan-5-pangdam-baru-senin-depan

Terkini Lainnya

Polri Tangkap 5 Tersangka Penipuan Berkedok Email Palsu, 2 di Antaranya WN Nigeria

Polri Tangkap 5 Tersangka Penipuan Berkedok Email Palsu, 2 di Antaranya WN Nigeria

Nasional
Terobosan Menteri Trenggono Bangun Proyek Budi Daya Ikan Nila Salin Senilai Rp 76 Miliar

Terobosan Menteri Trenggono Bangun Proyek Budi Daya Ikan Nila Salin Senilai Rp 76 Miliar

Nasional
Terdakwa Korupsi Tol MBZ Pakai Perusahaan Pribadi untuk Garap Proyek dan Tagih Pembayaran

Terdakwa Korupsi Tol MBZ Pakai Perusahaan Pribadi untuk Garap Proyek dan Tagih Pembayaran

Nasional
Rayakan Ulang Tahun Ke 55, Anies Gelar 'Open House'

Rayakan Ulang Tahun Ke 55, Anies Gelar "Open House"

Nasional
KSAU Tinjau Kesiapan Pengoperasian Jet Tempur Rafale di Lanud Supadio Pontianak

KSAU Tinjau Kesiapan Pengoperasian Jet Tempur Rafale di Lanud Supadio Pontianak

Nasional
Jokowi: Alat Komunikasi Kita Didominasi Impor, Sebabkan Defisit Perdagangan Rp 30 Triliun

Jokowi: Alat Komunikasi Kita Didominasi Impor, Sebabkan Defisit Perdagangan Rp 30 Triliun

Nasional
Wapres Ma’ruf Amin Minta Penyaluran Dana CSR Desa Diperhatikan agar Tepat Sasaran

Wapres Ma’ruf Amin Minta Penyaluran Dana CSR Desa Diperhatikan agar Tepat Sasaran

Nasional
Hakim MK Tegur KPU karena Renvoi Tak Tertib dalam Sengketa Pileg

Hakim MK Tegur KPU karena Renvoi Tak Tertib dalam Sengketa Pileg

Nasional
Soal Silaturahmi Kebangsaan dengan Presiden dan Wapres Terdahulu, Bamsoet: Tinggal Tunggu Jawaban

Soal Silaturahmi Kebangsaan dengan Presiden dan Wapres Terdahulu, Bamsoet: Tinggal Tunggu Jawaban

Nasional
Hormati Ganjar, Waketum Gerindra: Sikap Oposisi Bukan Pilihan yang Salah

Hormati Ganjar, Waketum Gerindra: Sikap Oposisi Bukan Pilihan yang Salah

Nasional
Ganjar Pilih di Luar Pemerintahan, Bamsoet: Boleh, tapi Kita Bekerja Gotong Royong

Ganjar Pilih di Luar Pemerintahan, Bamsoet: Boleh, tapi Kita Bekerja Gotong Royong

Nasional
Hanya Ada 2 'Supplier' Indonesia yang Pasok Perangkat untuk Apple, Jokowi: Memprihatinkan

Hanya Ada 2 "Supplier" Indonesia yang Pasok Perangkat untuk Apple, Jokowi: Memprihatinkan

Nasional
Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House, Anggarannya Hampir 1 Triliun

Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House, Anggarannya Hampir 1 Triliun

Nasional
KPK Didesak Usut Pemberian THR ke Anggota DPR dari Kementan, Panggil Bersaksi dalam Sidang

KPK Didesak Usut Pemberian THR ke Anggota DPR dari Kementan, Panggil Bersaksi dalam Sidang

Nasional
Pabrik Bata Tutup, Jokowi: Usaha Itu Naik Turun, karena Efisiensi atau Kalah Saing

Pabrik Bata Tutup, Jokowi: Usaha Itu Naik Turun, karena Efisiensi atau Kalah Saing

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke