Salin Artikel

Dua Menteri Hadiri Penghargaan Sinetron "Ikatan Cinta", Pengamat: Harusnya Fokus dengan Tugas, Tidak Diganggu Gimik

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengamat kebijakan publik Universitas Trisakti, Trubus Rahardiansyah, mengkritik kehadiran Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita dalam acara penghargaan terhadap sinetron Ikatan Cinta.

Menurut Trubus, di tengah situasi pandemi Covid-19, Airlangga dan Agus semestinya fokus pada pekerjaannya sebagai menteri, bukan malah menghadiri acara yang sifatnya remeh.

"Harusnya dengan tugas begitu berat, beban yang harus ditanggung karena menyangkut keselamatan rakyat, menurut saya memang itu harusnya mereka-mereka itu fokus dan tidak mau lagi diganggu dengan kegiatan-kegiatan yang sifatnya gimik seperti itu," kata Trubus, saat dihubungi, Kamis (1/7/2021).

Trubus mengatakan, ada banyak hal yang semestinya dapat mereka lakukan, antara lain turun ke daerah untuk menyosialisasikan kebijakan PPKM darurat atau mengecek kesiapan daerah.

Trubus menuturkan, sikap dua menteri asal Partai Golkar itu justru tidak mencerminkan keteladanan yang baik bagi masyarakat untuk mematuhi aturan yang ada terkait penanganan pandemi Covid-19.

Selain itu, sikap Airlangga dan Agus juga dinilai melukai perasaan masyarakat yang sedang susah akibat berbagai kebijakan pembatasan kegiatan.

"Di tengah pandemi kalau mereka (masyarakat) mau berkerumun saja enggak boleh, mau menyelenggarakan kegiatan dilarang, tapi mereka (Airlangga dan Agus) malah menghadiri acara itu (penghargaan)," ujar Trubus.

Trubus menambahkan, sikap tersebut juga mengindikasikan rendahnya konsistensi pejabat publik dalam mematuhi kebijakan yang mereka buat sendiri.

"Harusnya kan kegiatan-kegiatan kayak gitu itu malah ditunda dulu atau ditiadakan dulu untuk sementara waktu supaya tidak menimbulkan keresahan atau keresahan di masyarakat," kata Trubus.

Dikutip dari akun Instagram @mnc_pictures, Airlangga dan Agus tampak menghadiri acara penghargaan yang diberikan Kemenko Perekonomian kepada sinetron Ikatan Cinta.

"Bapak Titan Hermawan, Managing Director MNC Pictures menerima penghargaan dari Bapak @airlanggahartarto_official, Menteri Koordinator Bidang @perekonomianri untuk Sinetron Ikatan Cinta sebagai Program TV yang Paling Banyak Ditonton dan Menghibur Masyarakat Selama Pandemi," demikian bunyi keterangan salah satu unggahan akun @mnc_pictures.

https://nasional.kompas.com/read/2021/07/01/19374351/dua-menteri-hadiri-penghargaan-sinetron-ikatan-cinta-pengamat-harusnya-fokus

Terkini Lainnya

PDI-P Sebut Anies Belum Bangun Komunikasi Terkait Pilkada Jakarta

PDI-P Sebut Anies Belum Bangun Komunikasi Terkait Pilkada Jakarta

Nasional
KPK: Ada Upaya Perintangan Penyidikan di Kasus TPPU SYL

KPK: Ada Upaya Perintangan Penyidikan di Kasus TPPU SYL

Nasional
Prabowo Koreksi Istilah 'Makan Siang Gratis': Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Prabowo Koreksi Istilah "Makan Siang Gratis": Yang Tepat, Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak

Nasional
Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Nasional
Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Nasional
KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

Nasional
Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Nasional
Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Nasional
Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Nasional
Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Nasional
Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Nasional
Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Nasional
Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke