Salin Artikel

Tower 8 Wisma Atlet Pademangan hingga Rusun Nagrak Cilincing Jadi Tempat Isolasi Pasien Covid-19

Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Ganip Warsito menyampaikan, hal itu dilakukan untuk mengatasi peningkatan kasus di wilayah DKI Jakarta.

“Untuk mengatasi peningkatan kasus khususnya di DKI dan daerah penyangga. Pemerintah akan membuka Tower 8 di Pademangan untuk perawatan pasien OTG,” kata Ganip dalam siaran YouTube BNPB, Minggu (13/6/2021).

Tower 8 tersebut biasa digunakan untuk tempat tinggal para tenaga kesehatan.

Apabila Tower 8 dibuka untuk pasien Covid-19, menurut dia, para tenaga kesehatan akan dipindahkan ke hotel terdekat.

“Apabila langkah ini berhasil kita akan menambah 1.572 tempat tidur,” ucap dia.

Selain itu, Satgas Covid-19 bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan mulai mengoperasikan Rusun Nagrak Cilincing, Jakarta Utara sebagai tempat isolasi pasien Covid-19.

Menurut Ganip, rusun tersebut memiliki 5 tower dengan ketinggian 16 lantai. Rusun Nagrak Cilincing akan menambah kapasitas 2.550 tempat tidur untuk para pasien Covid-19.

“Saat ini sudah kita kirimkan 500 velbed dan nanti akan kita lengkapi sesuai dengan kapasitas tempat tidur yang ada disana,” kata dia.

Ganip juga menyampaikan, kapasitas tempat tidur di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran akan ditambah.

Ia menyebut, kapasitas tempat tidur di situ sebelumnya hanya 2 tempat tidur per kamar. Saat ini akan ditambah menjadi 3 tempat tidur per kamar.

“Penambahan kapasitas ini bisa menambah 2.000 tempat tidur di RSDC. Dengan demikian kapasitas RSDC Kemayoran dapat meningkat dari kondisi sekarang 5.994 tempat tidur menjadi 9.566 tempat tidur,” ujar Ganip.

https://nasional.kompas.com/read/2021/06/13/18363611/tower-8-wisma-atlet-pademangan-hingga-rusun-nagrak-cilincing-jadi-tempat

Terkini Lainnya

Airlangga Yakin Terpilih Kembali Jadi Ketum Golkar Secara Aklamasi

Airlangga Yakin Terpilih Kembali Jadi Ketum Golkar Secara Aklamasi

Nasional
Diberi Tugas Maju Pilkada Banten, Airin Ucapkan Terima Kasih ke Airlangga

Diberi Tugas Maju Pilkada Banten, Airin Ucapkan Terima Kasih ke Airlangga

Nasional
PKS: Pasangan Sohibul Iman untuk Pilkada Jakarta Tunggu Koalisi Terbentuk

PKS: Pasangan Sohibul Iman untuk Pilkada Jakarta Tunggu Koalisi Terbentuk

Nasional
Optimalkan Pengelolaan, Kemenag Siapkan Peta Jalan Zakat Nasional 2025-2045

Optimalkan Pengelolaan, Kemenag Siapkan Peta Jalan Zakat Nasional 2025-2045

Nasional
Golkar Tugaskan Airin Rachmi Diany jadi Calon Gubernur Banten

Golkar Tugaskan Airin Rachmi Diany jadi Calon Gubernur Banten

Nasional
PP KPPG Dukung Airlangga Hartarto Kembali Jadi Ketum Partai Golkar

PP KPPG Dukung Airlangga Hartarto Kembali Jadi Ketum Partai Golkar

Nasional
Usung La Nyalla, Nono, Elviana, dan Tamsil, Fahira Idris: DPD Butuh Banyak Terobosan

Usung La Nyalla, Nono, Elviana, dan Tamsil, Fahira Idris: DPD Butuh Banyak Terobosan

Nasional
VoB Bakal Sampaikan Kritik Genosida Hingga Lingkungan di Glastonbury Festival

VoB Bakal Sampaikan Kritik Genosida Hingga Lingkungan di Glastonbury Festival

Nasional
La Nyalla Sebut Amendemen UUD 1945 Jadi Prioritas DPD

La Nyalla Sebut Amendemen UUD 1945 Jadi Prioritas DPD

Nasional
La Nyalla Akan Ajak Prabowo Kembalikan UUD 1945 ke Naskah Asli

La Nyalla Akan Ajak Prabowo Kembalikan UUD 1945 ke Naskah Asli

Nasional
Puluhan Anggota DPD Dukung La Nyalla Jadi Ketua Meski Suara Komeng Lebih Banyak

Puluhan Anggota DPD Dukung La Nyalla Jadi Ketua Meski Suara Komeng Lebih Banyak

Nasional
Kemensos Bantah Bansos Salah Sasaran, Klaim Data Diperbarui Tiap Bulan

Kemensos Bantah Bansos Salah Sasaran, Klaim Data Diperbarui Tiap Bulan

Nasional
Digitalisasi dan Riset Teknologi, Kunci Utama Kinerja Positif Pertamina Sepanjang 2023

Digitalisasi dan Riset Teknologi, Kunci Utama Kinerja Positif Pertamina Sepanjang 2023

Nasional
Kaget PDI-P Ingin Usung Anies, Ketua Nasdem Jakarta: Wow, Ada Apa Nih?

Kaget PDI-P Ingin Usung Anies, Ketua Nasdem Jakarta: Wow, Ada Apa Nih?

Nasional
Jemaah Haji Diimbau Patuhi Jadwal Kepulangan ke Tanah Air

Jemaah Haji Diimbau Patuhi Jadwal Kepulangan ke Tanah Air

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke