Salin Artikel

KPU dan Bawaslu Gelar Rapat Koordinasi Bahas Persiapan PSU di Nabire

Adapun rapat itu digelar dalam rangka persiapan pemungutan suara ulang (PSU) pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Nabire tahun 2020.

"Alhamdulillah hari ini kita bersama-sama dengan KPU dapat menyelenggarakan rapat koordinasi dalam rangka untuk PSU Kabupaten Nabire dan penyerahan hasil data sinkronisasi untuk keperluan PSU Kabupaten Nabire," kata Ketua Bawaslu Abhan, dalam rapat yang disiarkan secara daring.

Abhan mengatakan, berdasarkan tindaklanjut amar putusan Mahkamah Konstitusi (MK), KPU sudah menetapkan jadwal PSU Nabire, yakni 14 Juli 2021.

Ia pun menyambut baik rapat dan penyerahan sinkronisasi data pemilih untuk Pilkada di Nabire sebagai rangkaian dari proses PSU.

"Nantinya kami akan melakukan pengawasan betul di dalam coklit ini agar betul-betul data pemilih PSU ini betul-betul data yang riil, yang memang orang-orang yang berhak menggunakan hak pilihnya di hari H pemungutan suara ulang di Nabire," ujarnya.

Abhan melanjutkan, digelarnya PSU lantaran MK menilai ada persoalan dalam daftar pemilih tetap (DPT). 

Maka dari itu, ia menyambut baik penyerahan sinkronisasi data agar nantinya pelaksanaan PSU di Nabire berjalan dengan baik.

"Dan harapan kita semua bahwa pasca PSU ini sudah selesai, tidak ada lagi PSU-PSU kembali," ucap dia.

Abhan pun berharap koordinasi dengan KPU tidak hanya terjadi dalam proses PSU di Nabire, tetapi juga di 16 daerah lainnya yang juga diperintahkan MK melaksanakan PSU.

https://nasional.kompas.com/read/2021/04/28/13360541/kpu-dan-bawaslu-gelar-rapat-koordinasi-bahas-persiapan-psu-di-nabire

Terkini Lainnya

Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah, Minta PBB Bertindak

Nasional
Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Ganjar dan Anies Pilih Oposisi, Akankah PDI-P Menyusul?

Nasional
Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Kata Gibran soal Urgensi Adanya Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis

Nasional
Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Riwayat Gus Muhdlor: Hilang Saat OTT, Beralih Dukung Prabowo, Akhirnya Tetap Ditahan KPK

Nasional
Menag Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji: Semua Baik

Menag Cek Hotel dan Bus Jemaah Haji: Semua Baik

Nasional
Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Menerka Peluang Anies dan Ahok Berduet pada Pilkada DKI Jakarta

Nasional
Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Gibran Sebut Ada Pembahasan soal Kementerian Khusus Program Makan Siang Gratis, tapi Belum Final

Nasional
Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Pengamat: Jangankan 41, Jadi 100 Kementerian Pun Tak Masalah asal Sesuai Kebutuhan

Nasional
Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Utak-atik Strategi Jokowi dan Gibran Pilih Partai Politik, PSI Pasti Dicoret

Nasional
Gibran Lebih Punya 'Bargaining' Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Gibran Lebih Punya "Bargaining" Gabung Partai Usai Dilantik Jadi Wapres

Nasional
Wacana Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Politis dan Boroskan Uang Negara

Wacana Prabowo Tambah Kementerian Dianggap Politis dan Boroskan Uang Negara

Nasional
'Golkar Partai Besar, Tidak Bisa Diobok-obok Gibran'

"Golkar Partai Besar, Tidak Bisa Diobok-obok Gibran"

Nasional
Prabowo Ingin Tambah Menteri, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pilih yang Profesional

Prabowo Ingin Tambah Menteri, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pilih yang Profesional

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jokowi Berkelakar Ditanya soal Pindah Parpol | PDI-P Beri Sinyal di Luar Pemerintahan

[POPULER NASIONAL] Jokowi Berkelakar Ditanya soal Pindah Parpol | PDI-P Beri Sinyal di Luar Pemerintahan

Nasional
Prabowo Diharap Tetapkan 2 Syarat Utama Sebelum Tambah Kementerian

Prabowo Diharap Tetapkan 2 Syarat Utama Sebelum Tambah Kementerian

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke