Salin Artikel

Wapres Ma'ruf Minta Transparansi Penyaluran Zakat Diperbaiki

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta transparansi dan ketepatan sasaran penyaluran zakat diperbaiki.

Hal ini disampaikan Ma'ruf saat membuka rapat koordinasi nasional (rakornas) zakat 2021 yang digelar secara virtual, Senin (5/4/2021).

"Salah satu hal yang harus diperbaiki adalah transparansi dan ketepatan sasaran dalam penyaluran atau distribusi zakat kepada para mustahik (penerima zakat)," kata Ma'ruf.

Ma'ruf mengatakan, perlu strategi dan inovasi pengumpulan zakat dengan membuka ruang bagi organisasi pengelola zakat (OPZ).

Kemudian, mekanisme bagi muzakki (orang yang wajib membayar zakat) perorangan dalam menyalurkan zakat dan melaporkannya kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

Ma'ruf menekankan, laporan tersebut harus menjadi bagian dari penerimaan zakat nasional.

Berdasarkan Indikator Pemetaan Potensi Zakat (IPPZ) per tahun 2019 tercatat potensi zakat Indonesia senilai Rp 233,8 triliun.

Data Outlook Zakat Indonesia 2021 juga menyebutkan, potensi zakat Indonesia pada 2020 mencapai Rp 327,6 triliun.

Potensi terbesar tahun 2020 berasal dari zakat perusahaan (Rp 144,5 triliun), zakat penghasilan dan jasa (Rp 139,07 triliun), zakat uang (Rp 58,76 triliun), zakat pertanian (Rp 19,79 triliun), dan zakat peternakan (Rp 9,52 triliun).

"Dari seluruh potensi tersebut, riset gabungan Baznas dengan berbagai lembaga menyebutkan sekitar Rp 61,258 triliun penghimpunan zakat, infak, sedekah (ZIS) tidak melalui OPZ resmi pada 2020," kata Ma'ruf.

Adapun secara nasional, pada 2019 penghimpunan ZIS melalui OPZ resmi baru mencapai Rp 10,2 triliun.

Riset Baznas tersebut memperlihatkan bahwa potensi zakat mencapai Rp 327,6 triliun, tetapi yang terealisasi baru mencapai Rp 71,4 triliun.

Dari jumlah tersebut, maka ada sebesar Rp 61,2 triliun tidak melalui OPZ resmi dan hanya Rp 10,2 triliun yang melalui OPZ resmi.

"Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan, OPZ belum mampu mempengaruhi mereka yang sudah berzakat untuk menyalurkan zakatnya melalui OPZ dan mereka yang belum berzakat untuk berzakat," ucap Ma'ruf.

Oleh karena itu Ma'ruf berharap agar Baznas dapat terus meningkatkan kepercayaan baik kepada muzakki yang belum menyalurkan zakatnya kepada OPZ maupun mereka yang belum berzakat.

Ma'ruf juga mengimbau agar semua pihak dapat mengerahkan sumber daya yang ada. Termasuk meningkatkan kualitas pengelolaan zakat bagi kesejahteraan umat sekaligus berkontribusi mengurangi tingkat kemiskinan di Indonesia.

https://nasional.kompas.com/read/2021/04/05/15552291/wapres-maruf-minta-transparansi-penyaluran-zakat-diperbaiki

Terkini Lainnya

Kemenag Sepakat Proses Hukum Penggerudukan Ibadah di Indekos Dilanjutkan

Kemenag Sepakat Proses Hukum Penggerudukan Ibadah di Indekos Dilanjutkan

Nasional
Soal Komposisi Pansel Capim KPK, Pukat UGM: Realitanya Presiden Amankan Kepentingan Justru Mulai dari Panselnya

Soal Komposisi Pansel Capim KPK, Pukat UGM: Realitanya Presiden Amankan Kepentingan Justru Mulai dari Panselnya

Nasional
PAN Lempar Kode Minta Jatah Menteri Lebih ke Prabowo, Siapkan Eko Patrio hingga Yandri Susanto

PAN Lempar Kode Minta Jatah Menteri Lebih ke Prabowo, Siapkan Eko Patrio hingga Yandri Susanto

Nasional
Kaitkan Ide Penambahan Kementerian dengan Bangun Koalisi Besar, BRIN: Mengajak Pasti Ada Bonusnya

Kaitkan Ide Penambahan Kementerian dengan Bangun Koalisi Besar, BRIN: Mengajak Pasti Ada Bonusnya

Nasional
Membedah Usulan Penambahan Kementerian dari Kajian APTHN-HAN, Ada 2 Opsi

Membedah Usulan Penambahan Kementerian dari Kajian APTHN-HAN, Ada 2 Opsi

Nasional
Zulhas: Indonesia Negara Besar, Kalau Perlu Kementerian Diperbanyak

Zulhas: Indonesia Negara Besar, Kalau Perlu Kementerian Diperbanyak

Nasional
Menag Cek Kesiapan Hotel dan Dapur Jemaah Haji di Madinah

Menag Cek Kesiapan Hotel dan Dapur Jemaah Haji di Madinah

Nasional
Usung Bima Arya atau Desy Ratnasari di Pilkada Jabar, PAN Yakin Ridwan Kamil Maju di Jakarta

Usung Bima Arya atau Desy Ratnasari di Pilkada Jabar, PAN Yakin Ridwan Kamil Maju di Jakarta

Nasional
[POPULER NASIONAL] Mahfud Singgung soal Kolusi Tanggapi Ide Penambahan Kementerian | Ganjar Disarankan Buat Ormas

[POPULER NASIONAL] Mahfud Singgung soal Kolusi Tanggapi Ide Penambahan Kementerian | Ganjar Disarankan Buat Ormas

Nasional
Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Nasional
Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Nasional
Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Nasional
PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

Nasional
KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke