Salin Artikel

Gugus Tugas: Dexamethasone dan Hydroxycloroquine Tak Terbukti Klinis Cegah Covid-19

Menurut dia, belum ada penelitian yang membuktikan efektivitas kedua obat itu untuk pencegahan Covid-19.

"Saya kira untuk pencegahan, membeli dua obat itu sudah (langkah) terlalu jauh. Sebab tidak ada penelitian yang memceritakan tentang itu (khasiat pencegahan)," ujar Akmal dalam talkshow daring bersama Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Senin (29/6/2020).

"Sehingga jangan sampai masyarakat melakukan tindakan yang sebenarnya bukan cuma tidak berkhasiat, tetapi bahayanya adalah efek sampingnya itu yang sangat kita khawatirkan," kata Akmal. 

Oleh karena itu, Gugus Tugas tidak merekomendasikan masyarakat mengonsumsi kedua obat di atas untuk pencegahan Covid-19.

Akmal lantas mengimbau masyarkat agar berhati-hati memproses informasi perihal temuan obat atau hasil penelitian obat-obatan terbaru.

Dia mengingatkan bahwa Covid-19 merupakan penyakit baru sehingga penelitian dan temuan pengobatan yang berkembang tidak jarang masih bersifat percobaan (trial).

"Akan tetapi masyarakat menangkapnya pengobatan itu sudah bisa dilakukan. Sekali lagi kalau dalam kondisi ragu seperti itu, masyarakat sebaiknya cek website Kemenkes atau Gugus Tugas, atau konsultasi dulu ke situ. Sehingga masyarakat bisa mendapatkan informasi yang benar," kata Akmal. 

https://nasional.kompas.com/read/2020/06/29/13043341/gugus-tugas-dexamethasone-dan-hydroxycloroquine-tak-terbukti-klinis-cegah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke