Salin Artikel

Pemerintah Periksa 33.678 Spesimen Terkait Covid-19

Menurut juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona Achmad Yurianto, sampai saat ini pihaknya sudah memeriksa 33.678 spesimen.

"33.678 spesimen yang sudah kita periksa. Ada 31.628 orang, dan hasil positif 4.839 orang hasil negatif adalah 26.789 orang," kata Yurianto saat konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Selasa (14/4/2020).

Yuri mengatakan, pemeriksaan berbasis polymerase chain reaction (PCR) juga telah dilaksanakan di 32 laboratorium.

Namun, ia menegaskan, masih ada laboratorium lain yang tengah dinaikan kapasitas kemampuan pemeriksaannya.

"Baik dengan penambahan mesin, atau menambah laboratorium baru, tentunya harus dilengkapi dengan peralatan yang standar," ungkapnya.

Sebelumnya, Yuri mengungkapkan sampai (14/4/2020) jumlah orang dalam pemantauan (ODP) terkait Covid-19 mencapai 139.137 orang.

Pasien dalam pengawasan (PDP) yang sekarang ini berjumlah 10.482 orang. Dari jumlah tersebut sudah ada yang dinyatakan positif ataupun negatif Covid-19.

"Pasien dalam pengawasan sampai dengan saat ini atau Rp10.482 orang sudah terkonfirmasi positif Covid-19 melalui pemeriksaan PCR real time sebanyak 4.838 orang," ujar Achmad Yurianto.

Jumlah pasien sembuh kini sebanyak 426 orang dan pasien meninggal 459 orang.

https://nasional.kompas.com/read/2020/04/14/17045731/pemerintah-periksa-33678-spesimen-terkait-covid-19

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke