Salin Artikel

Waketum: Ada 4 Kader yang Deklarasikan Diri Jadi Bakal Calon Ketum PAN

Mereka adalah mantan Ketua Fraksi PAN di DPR Mulfachri Harahap, Wakil Ketua Dewan Kehormatan PAN Drajad Wibowo, mantan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi Asman Abnur, dan petahana Zulkifli Hasan

"Selama ini baru muncul empat itu," kata Totok di Kantor DPP PAN, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (5/12/2019).

Selain keempat orang itu, ia mengatakan, sebenarnya ada dua nama lain yang disebut-sebut bakal turut mencalonkan diri.

Mereka adalah Wali Kota Bogor Bima Arya dan anak pendiri PAN Amien Rais, yakni Hanafi Rais. Namun, keduanya belum resmi mendeklarasikan diri sebagai calon ketua umum.

"Dari media ada beritanya, tapi saya sebagai senior di partai ini kok merasa belum pernah ketemu. Kan biasanya kalau mau maju, 'Ini mas mau maju'," ucap dia. 

Menurut dia, tidak ada syarat khusus bagi kader untuk mencalonkan diri sebagai bakal calon ketua umum PAN.

Sebab, PAN ingin memberikan kesempatan kepada seluruh kader untuk dapat berkompetisi dengan baik.

Adapun pemilihan ketua umum PAN periode 2020-2025 akan dilangsungkan pada saat Kongres PAN pada bulan Februari-Maret 2020.

Akhir pekan ini, DPP PAN akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V untuk menentukan jadwal pelaksanaan Kongres PAN.

https://nasional.kompas.com/read/2019/12/05/18354501/waketum-ada-4-kader-yang-deklarasikan-diri-jadi-bakal-calon-ketum-pan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke