Salin Artikel

Selamat Ulang Tahun ke-77, Pak JK...

Perayaan ulang tahun Kalla dilakukan di sela menghadiri acara Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) 2019 yang diselenggarakan di International Conference Center Geneva (CICG), Jenewa, Swiss.

Acara ini berlangsung pada 13-17 Mei 2019.

Kalla mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mengiringi ucapan selamat ulang tahun kepadanya.

"Assalamualaikum wr wb, terima kasih atas ucapan HUT dan doa. Semoga Allah selalu memberkati kita semua. Wassalam," tulis Kalla dalam sebuah kertas di Jenewa, Rabu (15/5/2019).

Ulang tahun ke-77 kali ini merupakan kali terakhir Kalla merayakannya dengan status Wakil Presiden. Pada 20 Oktober 2019, Kalla resmi mengakhiri masa jabatannya.

Kalla memulai karir politiknya di tingkat nasional pada 1987 sebagai anggota MPR.

Pada era kepresidenan Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Kalla ditunjuk sebagai Menteri Perindustrian dan Perdagangan.

Namun, ia hanya menjabat selama enam bulan setelah dicopot dari kursi menteri.

Saat Megwati Soekarnoputri menjadi Presiden, Kalla kembali masuk kabinet sebagai Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat.

Pada 2004, Kalla mendampingi Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai Wakil Presiden. Di era kepresidenan SBY, Kalla menjadi juru runding yang mewakili Pemerintah RI saat berunding dengan Gerakan Aceh Merdeka (GAM).

Saat itu, Kalla berhasil menyelesaikan konflik antara Pemerintah RI dengan GAM.

Pada 2009, Kalla mencalonkan diri sebagai Presiden bersama Wiranto, namun kalah dari pasangan SBY-Boediono. Ia kembali terpilih sebagai Wakil Presiden di Pilpres 2014 saat berpasangan dengan Presiden Joko Widodo.

Saat pensiun nanti, Kalla mengatakan, bakal menjalani sejumlah aktivitas yang pernah ia lakoni saat pensiun sebagai wapres pada 2009.

"Seperti waktu saya berhenti tahun 2009. Selama lima tahun, saya aktif di masalah sosial, pendidikan, keagamaan, urus masjid, urus palang merah, pendidikan, diundang ceramah kemana-mana," kata Kalla dalam acara Satu Meja The Forum yang tayang di Kompas TV, Rabu (19/12/2018) malam lalu.

Selamat ulang tahun, Pak JK...

https://nasional.kompas.com/read/2019/05/15/20183951/selamat-ulang-tahun-ke-77-pak-jk

Terkini Lainnya

Tak Cemas Lawan Kandidat Lain di Pilgub Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Tak Cemas Lawan Kandidat Lain di Pilgub Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Nasional
Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Nasional
Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

Nasional
Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

Nasional
Respons Luhut Soal Orang 'Toxic', Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

Respons Luhut Soal Orang "Toxic", Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

Nasional
Ditanya Soal Progres Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra: Keduanya Mengerti Kapan Harus Bertemu

Ditanya Soal Progres Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra: Keduanya Mengerti Kapan Harus Bertemu

Nasional
Gerindra Tangkap Sinyal PKS Ingin Bertemu Prabowo, tapi Perlu Waktu

Gerindra Tangkap Sinyal PKS Ingin Bertemu Prabowo, tapi Perlu Waktu

Nasional
Mencegah 'Presidential Club' Rasa Koalisi Pemerintah

Mencegah "Presidential Club" Rasa Koalisi Pemerintah

Nasional
Nasdem-PKB Gabung Prabowo, Zulhas Singgung Pernah Dicap Murtad dan Pengkhianat

Nasdem-PKB Gabung Prabowo, Zulhas Singgung Pernah Dicap Murtad dan Pengkhianat

Nasional
Pengamat HI Harap Menlu Kabinet Prabowo Paham Geopolitik, Bukan Cuma Ekonomi

Pengamat HI Harap Menlu Kabinet Prabowo Paham Geopolitik, Bukan Cuma Ekonomi

Nasional
PDI-P Harap MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran, Gerindra: MK Telah Ambil Keputusan

PDI-P Harap MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran, Gerindra: MK Telah Ambil Keputusan

Nasional
Sepakat dengan Luhut, Golkar: Orang 'Toxic' di Pemerintahan Bahaya untuk Rakyat

Sepakat dengan Luhut, Golkar: Orang "Toxic" di Pemerintahan Bahaya untuk Rakyat

Nasional
Warung Madura, Etos Kerja, dan Strategi Adaptasi

Warung Madura, Etos Kerja, dan Strategi Adaptasi

Nasional
BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena 'Heatwave' Asia

BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena "Heatwave" Asia

Nasional
Momen Unik di Sidang MK: Ribut Selisih Satu Suara, Sidang 'Online' dari Pinggir Jalan

Momen Unik di Sidang MK: Ribut Selisih Satu Suara, Sidang "Online" dari Pinggir Jalan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke