Salin Artikel

Erupsi Gunung Agung, Pemerintah Gratiskan Perpanjangan Visa Wisatawan

Menurut Arief, saat ini terdapat lebih dari 200 wisatawan mancanegara yang membutuhkan perpanjangan visa.

"Perpanjangan visa, ada 215 orang yang membutuhkan. Sekarang untuk wisatawan mancanegara yang kami fokuskan," kata Arief, usai rapat koordinasi tingkat menteri terkait penanganan bencana, di Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Rabu (29/11/2017).

"Singkatnya kami sudah sediakan short answer-nya untuk perpanjangan visa otomatis dan free," ujar dia.

Arief menuturkan, perpanjangan visa gratis tersebut akan berlaku satu minggu. Apabila dibutuhkan, perpanjangan visa bisa ditambah hingga satu bulan.

Tercatat ada sekitar 60 ribu wisatawan asing yang berada di Bali selama erupsi Gunung Agung terjadi.

"Jadi kalo dia sudah terlanjur masuk pintu Imigrasi, mau naik pesawat tapi tidak jadi, sementara visanya habis, nanti pas dia keluar akan diberi cap exit pass selama satu minggu," kata Arief.

Diketahui, penutupan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, akibat letusan Gunung Agung kembali diperpanjang hingga Kamis (30/11/2017) pukul 07.00 Wita.

Perpanjangan itu terhitung sejak Rabu (29/11/2017) pagi. Keputusan diambil setelah otoritas bandara bersama sejumlah pihak terkait mengadakan rapat evaluasi pada Rabu pukul 01.00 Wita.

Keputusan ini dituangkan dalam "NOTAMR A4274/17 AD CLSD DUE TO AGUNG VOLCANIC ASH".

"Dengan pertimbangan ruang udara bandara masih tertutup oleh sebaran vulcanic ash ke arah barat daya atau mengarah ke Bandara Ngurah Rai sesuai dengan plotting ASHTAM, maka Notam Closed Bandara akan dilanjutkan hingga 24 jam ke depan," kata Arie Ahsanurrohim, staf Humas PT Angkasa Pura I, Bandara Ngurah Rai, melalui siaran persnya, Rabu pagi.

https://nasional.kompas.com/read/2017/11/29/16120811/erupsi-gunung-agung-pemerintah-gratiskan-perpanjangan-visa-wisatawan

Terkini Lainnya

Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan

Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang "Toxic" ke Pemerintahan

Nasional
Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Nasional
Komnas KIPI: Kalau Saat Ini Ada Kasus TTS, Bukan karena Vaksin Covid-19

Komnas KIPI: Kalau Saat Ini Ada Kasus TTS, Bukan karena Vaksin Covid-19

Nasional
Jika Diduetkan, Anies-Ahok Diprediksi Bakal Menang Pilkada DKI Jakarta 2024

Jika Diduetkan, Anies-Ahok Diprediksi Bakal Menang Pilkada DKI Jakarta 2024

Nasional
Jokowi Perlu Kendaraan Politik Lain Usai Tak Dianggap PDI-P

Jokowi Perlu Kendaraan Politik Lain Usai Tak Dianggap PDI-P

Nasional
Kaesang dan Gibran Dianggap Tak Selamanya Bisa Mengekor Jokowi

Kaesang dan Gibran Dianggap Tak Selamanya Bisa Mengekor Jokowi

Nasional
Hasil Rekapitulasi di Papua Berubah-ubah, KPU Minta MK Hadirkan Ahli Noken

Hasil Rekapitulasi di Papua Berubah-ubah, KPU Minta MK Hadirkan Ahli Noken

Nasional
Tak Dianggap Kader PDI-P, Jokowi dan Keluarga Diprediksi Gabung Golkar

Tak Dianggap Kader PDI-P, Jokowi dan Keluarga Diprediksi Gabung Golkar

Nasional
Prabowo Harap Semua Pihak Rukun meski Beda Pilihan Politik

Prabowo Harap Semua Pihak Rukun meski Beda Pilihan Politik

Nasional
Jokowi Sebut Penyusunan Kabinet Mendatang Hak Prerogatif Prabowo

Jokowi Sebut Penyusunan Kabinet Mendatang Hak Prerogatif Prabowo

Nasional
Temui Warga Aceh Usai Pilpres, Cak Imin Janji Lanjutkan Perjuangan

Temui Warga Aceh Usai Pilpres, Cak Imin Janji Lanjutkan Perjuangan

Nasional
Timnas Akan Hadapi Guinea untuk Bisa Lolos ke Olimpiade, Jokowi: Optimistis Menang

Timnas Akan Hadapi Guinea untuk Bisa Lolos ke Olimpiade, Jokowi: Optimistis Menang

Nasional
KPK Sebut Penyidik Bisa Jemput Paksa Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

KPK Sebut Penyidik Bisa Jemput Paksa Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

Nasional
TNI AD Mulai Tanam Padi di Merauke, KSAD: Selama Ini Hasilnya Kurang Baik

TNI AD Mulai Tanam Padi di Merauke, KSAD: Selama Ini Hasilnya Kurang Baik

Nasional
KPK Mengaku Bisa Tangkap Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Kapan Saja

KPK Mengaku Bisa Tangkap Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Kapan Saja

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke