Salin Artikel

Jernih Melihat Dunia: Semangat Juara Atlet Indonesia

Insiden bendera Indonesia tercetak terbalik di buku panduan SEA Games 2017 tidak menyurutkan semangat para atlet untuk menghasilkan medali bagi kontingen Garuda.

Salah satunya ditunjukkan oleh peraih emas cabang panahan nomor compound individu putra, Prima Wisnu Wardhana.

Selain SEA Games, atlet Indonesia juga menorehkan label juara dunia. Prestasi dari bidang olahraga dan sejumlah kabar baik dari Indonesia ini dikemas dalam liputan khusus "Jernih Melihat Dunia" yang mengajak pembaca untuk melihat harapan, menghargai perbedaan, dan menjernihkan pandangan.

Berikut ini artikel-artikel menarik tersebut.

Terpaksa berbohong demi emas SEA Games

Prima Wisnu Wardhana tidak menyangka bakal meraih medali emas di SEA Games 2017. Sebelum berangkat ke Kuala Lumpur, pemuda asal Yogyakarta itu tidak dibebani target untuk menang pada penampilan perdananya di SEA Games.

Sang ayah tak ingin membuat Prima khawatir dan menyatakan bahwa istrinya baik-baik saja, meskipun sebetulnya sedang sakit. Itu dilakukan agar Prima tetap fokus pada lomba yang dijalaninya.

Saat final, Prima sempat tertinggal dari atlet Malaysia. Namun, ia berhasil menyalip dan unggul satu poin. Emas yang diperolehnya dipersembahkan untuk sang ibu.

Baca kisahnya di artikel "Cerita Prima, Peraih Medali Emas di SEA Games yang Dibohongi Sang Ayah ".

Simak prestasi atlet-atlet Indonesia di ajang tersebut dalam liputan khusus "SEA Games 2017".

Owi/Butet Juara Dunia Badminton

Gelar juara juga dipersembahkan oleh ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 di Glasgow, Skotlandia.

Di final, mereka berhasil mengalahkan mengalahkan ganda asal China, Zheng Siwei/Chen Qingchen, dengan skor 15-21, 21-16, 21-15.

Ini menjadi gelar juara dunia bulu tangkis kedua bagi Owi/Butet, sapaan mereka. Sebelumnya, mereka pernah juara pada edisi 2013 yang digelar di Guangzhou, China.

Pesan Jokowi kepada para rektor

Presiden Joko Widodo mengundang sejumlah rektor perguruan tinggi di Jawa, Sumatera, Kalimantan, dan Bali ke Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (25/8/2017). Dalam pertemuan itu, Jokowi berpesan agar kampus terbebas dari gerakan radikalisme.

Untuk itu, pemerintah akan membuat acara yang mengumpulkan rektor dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Acara bertajuk deklarasi kebangsaan itu akan digelar di Bali pada akhir September 2017.

Selengkapnya dapat dibaca dalam artikel "Kumpulkan 2.000 Rektor, Jokowi Ingin Kampus Bebas Paham Radikal".

Anggrek baru seperti hantu

Taksonom dari Kebun Raya Purwodadi, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), dan biolog Universitas Indonesia menemukan jenis anggrek baru yang benar-benar unik. Anggrek itu merepresentasikan dunia kematian.

Anggrek ini termasuk golongan holomikotropik yang menyukai lingkungan gelap. Kemunculannya tak dapat diduga dan jenis ini tidak memiliki daun sehingga tidak berfotosintesis, tetapi pada saat yang sama juga tidak bersifat parasit.

Dengan ciri-ciri tersebut, holomikotropik kerap disebut anggrek hantu.

Seperti apa anggrek baru ini? Baca lebih lanjut pada artikel "Anggrek Hantu Baru dari Indonesia, Suka Kegelapan dan Berbau Busuk".

https://nasional.kompas.com/read/2017/08/28/17200771/jernih-melihat-dunia-semangat-juara-atlet-indonesia

Terkini Lainnya

Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Anies Diprediksi Bakal Terima Tawaran Nasdem Jadi Cagub DKI jika Tak Ada Panggung Politik Lain

Nasional
9 Kabupaten dan 1 Kota  Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

9 Kabupaten dan 1 Kota Terdampak Gempa M 6,2 di Garut

Nasional
KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat 'Dirawat Sampai Sembuh'

KPK Sebut Dokter yang Tangani Gus Muhdlor Akui Salah Terbitkan Surat "Dirawat Sampai Sembuh"

Nasional
BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

BNPB: Tim Reaksi Cepat Lakukan Pendataan dan Monitoring Usai Gempa di Garut

Nasional
BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

BNPB: Gempa M 6,2 di Garut Rusak Tempat Ibadah, Sekolah, dan Faskes

Nasional
PBNU Gelar Karpet Merah Sambut Prabowo-Gibran

PBNU Gelar Karpet Merah Sambut Prabowo-Gibran

Nasional
KPK Nonaktifkan Dua Rutan Buntut Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli

KPK Nonaktifkan Dua Rutan Buntut Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli

Nasional
BNPB: 4 Orang Luka-luka Akibat Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut

BNPB: 4 Orang Luka-luka Akibat Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut

Nasional
Prahara di KPK: Usai Laporkan Albertina Ho, Nurul Ghufron Dilaporkan Novel Baswedan Cs Ke Dewas

Prahara di KPK: Usai Laporkan Albertina Ho, Nurul Ghufron Dilaporkan Novel Baswedan Cs Ke Dewas

Nasional
BNPB: Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut Rusak 27 Unit Rumah, 4 di Antaranya Rusak Berat

BNPB: Gempa M 6,2 di Kabupaten Garut Rusak 27 Unit Rumah, 4 di Antaranya Rusak Berat

Nasional
Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 1 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Pengamat: Nasib Ganjar Usai Pilpres Tergantung PDI-P, Anies Beda karena Masih Punya Pesona Elektoral

Nasional
Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Defend ID Targetkan Tingkat Komponen Dalam Negeri Alpalhankam Capai 55 Persen 3 Tahun Lagi

Nasional
TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke