Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jika Terpilih, Prabowo dan Jokowi Punya Peluang Pengaruhi DPR

Kompas.com - 05/06/2014, 13:23 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Sebastian Salang menyebutkan, karakter pemimpin dapat memengaruhi kinerja anggota DPR periode 2014-2019. Kedua kandidat capres-cawapres saat ini, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla, memiliki peluang tersebut.

"Kalau Prabowo menang, dia akan manfaatkan koalisinya dengan membagi kursi habis pada partai pendukung. Ini cara mengikat anggota DPR," kata Sebastian, di Kantor Formappi, Jakarta Timur, Kamis (5/6/2014).

Sebastian menuturkan, karakter Prabowo yang kaku dengan koalisi besar akan tegas memaksa DPR untuk mengikuti kebijakan pemerintah. Mereka kemungkinan besar akan menguasai parlemen. Sementara itu, cawapres Hatta Rajasa adalah orang yang lihai melobi DPR. Hatta dapat membantu Prabowo dalam membangun komunikasi dengan DPR, sebagai fungsi eksekutif.

Sementara itu, capres Jokowi, Sebastian memprediksi, akan mencoba eksperimen baru di parlemen. "Tidak peduli komposisi koalisi seperti apa, dia (Jokowi) akan lanjutkan kebijakan. Itu yang terjadi di DKI," ujar Sebastian.

Sebastian memaparkan, apa yang dilakukan Jokowi memiliki konsekuensi akan terjadi benturan antara DPR dan pemerintah. Hal tersebut karena partai pendukung Jokowi lebih sedikit daripada fraksi partai di DPR. Akan tetapi, jika Jokowi berkarakter kuat, maka masalah tersebut bisa diatasi.

Sementara itu Jusuf Kalla, seperti halnya Hatta, berperan dalam membangun komunikasi internal dengan DPR. "JK berpengalaman menjadi wakil presiden bersama SBY, melakukan komunikasi dengan DPR," tambah Sebastian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com