Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Kegiatan Capres-Cawapres Jelang KPU Umumkan Hasil Pemilu 2024

Kompas.com - 20/03/2024, 17:55 WIB
Fitria Chusna Farisa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum RI berencana mengumumkan hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 pada Rabu (20/3/2024) malam ini, setelah waktu berbuka puasa.

Hari ini merupakan hari terakhir bagi KPU menetapkan hasil rekapitulasi suara nasional Pemilu 2024. Sebelumnya, sejak 15 Februari 2024, rekapitulasi suara telah dilakukan secara berjenjang dari tingkat kelurahan, berlanjut ke kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, dan terakhir nasional.

Hingga Rabu siang tadi, KPU telah mengesahkan rekapitulasi suara 36 dari 38 provinsi di Indonesia. Tersisa provinsi Papua dan Papua Pegunungan yang pengesahannya masih dalam proses.

Menjelang pengumuman hasil pemilu, tiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) memiliki agenda kegiatan masing-masing. Apa saja?

Baca juga: Tim Hukum Anies-Muhaimin Siap 100 Persen Gugat Hasil Pilpres

1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar

Pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, misalnya, menunggu pengumuman hasil pemilu dengan berburu takjil atau makanan berbuka puasa di kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat.

Keduanya berangkat bersama dari kediaman Muhaimin di Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan, Rabu sore pukul 15.47 WIB.

“Mau beli bubur,” ujar Muhaimin kepada awak media.

Anies dan Muhaimin berangkat bersama mengendarai vespa klasik. Anies memakai vespa berwarna abu-abu dengan nomor polisi AB 6094 OX, sementara Muhaimin menggunakan vespa berwarna hijau metalik dengan nomor polisi S 4658 AZ.

Pantauan Kompas.com, mantan Gubernur DKI Jakarta dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu tiba di kawasan Bendungan Hilir pukul 16.05 WIB.

Setelah berburu takjil, Muhaimin mengungkapkan bakal buka bersama di kediaman Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya IV Nomor 12, Jakarta Selatan.

“Habis bukber (buka bersama) di rumah Pak JK, kemudian memantau pengumuman KPU,” tutur Muhaimin.

2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Sementara, capres nomor urut 2 Prabowo Subianto dijadwalkan hadir dalam buka puasa bersama di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu sore ini.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, acara buka puasa bersama akan dihadiri oleh partai pendukung Prabowo, relawan, hingga tokoh masyarakat. Menurutnya, Prabowo akan menyampaikan beberapa hal ke masyarakat usai buka puasa bersama.

"Pak Prabowo hari ini akan mengawali dengan acara buka puasa bersama. Kemudian beliau mungkin nanti akan sampaikan beberapa hal," ujar Muzani saat ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.

Baca juga: Hasto Bilang Suara Ganjar-Mahfud Mestinya 33 Persen, Ketum Projo: Halusinasi

Terpisah, cawapres pendamping Prabowo, Gibran Rakabuming Raka, tetap berada di Solo, Jawa Tengah, ketika KPU mengumumkan hasil Pemilu 2024 nanti. Sejak Rabu pagi, Wali Kota Solo itu tetap bekerja di Balai Kota Surakarta.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Telat Sidang, Hakim MK Kelakar Habis 'Maksiat': Makan, Istirahat, Sholat

Telat Sidang, Hakim MK Kelakar Habis "Maksiat": Makan, Istirahat, Sholat

Nasional
Ditanya Kans Anies-Ahok Duet di Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Saja

Ditanya Kans Anies-Ahok Duet di Pilkada DKI, Ganjar: Daftar Dulu Saja

Nasional
Ke Ribuan Perwira Siswa, Sekjen Kemenhan Bahas Rekonsiliasi dan Tampilkan Foto Prabowo-Gibran

Ke Ribuan Perwira Siswa, Sekjen Kemenhan Bahas Rekonsiliasi dan Tampilkan Foto Prabowo-Gibran

Nasional
Resmikan Tambak BINS, Jokowi: Ini Langkah Tepat Jawab Permintaan Ikan Nila yang Tinggi

Resmikan Tambak BINS, Jokowi: Ini Langkah Tepat Jawab Permintaan Ikan Nila yang Tinggi

Nasional
Terus Berpolitik, Ganjar Akan Bantu Kader PDI-P yang Ingin Maju Pilkada

Terus Berpolitik, Ganjar Akan Bantu Kader PDI-P yang Ingin Maju Pilkada

Nasional
Kentalnya Aroma Politik di Balik Wacana Penambahan Kementerian di Kabinet Prabowo-Gibran

Kentalnya Aroma Politik di Balik Wacana Penambahan Kementerian di Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Pejabat Kementan Patungan untuk Gaji Pembantu SYL di Makassar Rp 35 Juta

Pejabat Kementan Patungan untuk Gaji Pembantu SYL di Makassar Rp 35 Juta

Nasional
Panglima TNI Perintahkan Pengamanan Pilkada Harus Serius karena Ancaman dan Risiko Lebih Besar

Panglima TNI Perintahkan Pengamanan Pilkada Harus Serius karena Ancaman dan Risiko Lebih Besar

Nasional
Hari Pertama Penyerahan Dukungan, Mayoritas Provinsi Nihil Cagub Independen

Hari Pertama Penyerahan Dukungan, Mayoritas Provinsi Nihil Cagub Independen

Nasional
Hakim MK Sebut Sirekap Bikin Kacau Penghitungan Suara, Minta KPU Perbaiki

Hakim MK Sebut Sirekap Bikin Kacau Penghitungan Suara, Minta KPU Perbaiki

Nasional
Hakim PN Jaksel Tolak Praperadilan Karutan KPK, Status Tersangka Pungli Tetap Sah

Hakim PN Jaksel Tolak Praperadilan Karutan KPK, Status Tersangka Pungli Tetap Sah

Nasional
PAN Cabut Gugatan soal PPP Dapat Suara 'Gaib' di Bengkulu

PAN Cabut Gugatan soal PPP Dapat Suara "Gaib" di Bengkulu

Nasional
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, KIP: Merupakan Informasi Terbuka

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, KIP: Merupakan Informasi Terbuka

Nasional
WTP Kementan Terganjal “Food Estate”, Auditor BPK Minta Uang Pelicin Rp 12 Miliar

WTP Kementan Terganjal “Food Estate”, Auditor BPK Minta Uang Pelicin Rp 12 Miliar

Nasional
Jokowi: Pemerintah Bangun Sumur Pompa Antisipasi Dampak Kemarau

Jokowi: Pemerintah Bangun Sumur Pompa Antisipasi Dampak Kemarau

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com