Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Resmikan Rumah Sakit Panglima Besar Soedirman dan 20 RS TNI

Kompas.com - 19/02/2024, 10:17 WIB
Fika Nurul Ulya,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo meresmikan Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RS PPN) Panglima Besar Soedirman dan 20 Rumah Sakit TNI, Senin (19/2/2024).

Peresmian ini dilakukan di RSPPN, Jalan RC Veteran Raya, Bintaro, Jakarta Selatan, Senin (19/2/2024).

"Pada pagi hari ini saya resmikan RS PPN Panglima Besar Soedirman dan 20 RS TNI lainnya," kata Jokowi, Senin.

Jokowi mengungkapkan, pembangunan rumah sakit sangat penting karena peristiwa pandemi Covid-19 telah mengajarkan pentingnya memiliki fasilitas kesehatan yang lengkap dan sumber daya manusia yang siap.

Baca juga: 2 Elite Parpol Bertemu Jokowi Seusai Hasil Hitung Cepat Pemilu

Rumah-rumah sakit itu berguna untuk mengatasi kondisi-kondisi kedaruratan kesehatan seperti yang pernah dialami saat pandemi Covid-19.

"Karena itu saya sangat menghargai mengapresiasi pembangunan RSPPN Panglima Besar Soedirman dan 25 RS yang diinisiasi oleh Kementerian Pertahanan (Kemenhan)," ucap Jokowi.

Dalam kesempatan itu, Jokowi bersama Menhan, dan menteri yang hadir termasuk Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia melihat-lihat ruangan dan peralatan di rumah sakit.

Ia meninjau ruang Radiologi (MRI,DSA, CT Scan, Cath Lab, serta radiologi konvensional canggih), serta ruang operasi dan ruang ICU.


Ia pun mengapresiasi bahwa pembangunan rumah sakit menggunakan rata-rata 70 persen Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).

"MRI misalnya tadi, saya melihat ini adalah spek tertinggi Tesla 3 yang bisa melihat dari segala sudut yang kita inginkan. Juga CT scan yang juga bisa melihat dari semua sudut yang kita inginkan. Ruang operasi modular yang terintegrasi juga," jelas dia.

Secara rinci, 20 rumah sakit yang diresmikan hari ini terdiri dari 11 Rumah Sakit Angkatan Darat (RSAD), 3 Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL), dan 6 Rumah Sakit Angkatan Udara (RSAU).

Baca juga: Soal Pertemuan dengan Surya Paloh, Jokowi: Bermanfaat bagi Perpolitikan Kita

Usai meresmikan rumah sakit, Jokowi rencananya akan menyerahkan bantuan pangan beras cadangan pangan pemerintah kepada masyarakat di kawasan Pertanian Terpadu Kota Tangerang Selatan.

Kemudian bertemu dengan nasabah program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) binaan Permodalan Nasional Madani (PNM) di Lapangan Mal Pelayanan Publik Celenggang, Kota Tangerang Selatan.

Berikut ini daftar 20 rumah sakit yang diresmikan hari ini:

1. RSAD Tk. IV Pangkal Pinang Kesdam I/Swj di Pangkalpinang
2. RSAD Tk. III dr. Reksodiwiryo Padang Sumatra Barat Kesdam I/BB di Padang
3. RSAD Tk. IV Kesdam Iskandar Muda di Aceh
4. RSAD Tk. IV Atambua Kesdam IX/Udy di Atambua
5. RSAD Tk. IV Bima Kesdam IX/Udy di Bima

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Nasional
Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Nasional
Video Viral Keributan di Stasiun Manggarai, Diduga Suporter Sepak Bola

Video Viral Keributan di Stasiun Manggarai, Diduga Suporter Sepak Bola

Nasional
PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

Nasional
Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Nasional
Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Nasional
Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com