Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar-Mahfud Kompak Pakai Jaket Bomber Jelang Debat Capres Kedua

Kompas.com - 07/01/2024, 18:38 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD tampak kompak mengenakan jaket bomber berwarna hijau army menjelang debat capres kedua pada Minggu (7/1/2024) malam ini.

Kekompakan keduanya ini diketahui setelah keduanya tiba di Gedung High End, Jakarta Pusat, sebelum menghadiri debat yang digelar di Istora Senayan, Minggu malam.

Dilihat dari YouTube Kompas TV, cawapres nomor urut 3 Mahfud MD tiba terlebih dulu sekitar pukul 17.40 WIB.

Setelahnya, sekitar pukul 18.00 WIB, Ganjar menyusul Mahfud tiba di High End.

Baca juga: TKN ke Anies dan Ganjar Jelang Debat Capres: Silakan Tanya Apa Pun ke Prabowo

Mahfud terlihat menggunakan jaket bomber berwarna hijau army. Sementara Ganjar yang menyusul Mahfud juga menggunakan jaket yang sama.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu kemudian masuk ke gedung High End.

Di belakang Ganjar, ada putranya yaitu Muhammad Zinedine Alam Ganjar.

Kemudian, awak media bertanya kepada Alam soal jaket bomber yang dikenakan sang ayah. Sebab, Alam terlihat tidak menggunakan jaket bomber tetapi jaket putih bertuliskan Ganjar-Mahfud.

Baca juga: Hasto Sebut Ganjar Akan Tunjukkan Beda Dirinya dengan Prabowo dalam Debat Nanti Malam

Alam berkelakar bahwa jaket yang dikenakan memang tidak sama dengan Ganjar karena sudah lama tidak bersama sang ayah.

"Ya soalnya udah pisah sama bapak, jadi kan aku enggak diajak couple-an, kayaknya ibu doang yang diajak," kata Alam tersenyum.

Diketahui, pasangan capres-cawapres nomor urut 2 ini kerap berganti tema pakaian menghadapi debat pemilihan presiden (Pilpres) 2024. 

Pada debat pertama, Ganjar-Mahfud kompak mengenakan kemeja putih bertuliskan "Sat-Set" dan "Tas-Tes"

Kemudian, pada debat kedua, Ganjar-Mahfud kompak mengenakan pakaian adat.

Sebagai informasi, debat capres kedua malam ini bakal digelar di Istora Senayan, Jakarta.

Adapun tema debat kedua capres adalah pertahanan dan keamanan, hubungan internasional dan globalisasi, serta geopolitik dan politik luar negeri.

Baca juga: Ganjar Sebut Jokowi Lebih Baik Tegaskan Berpihak pada Pilpres 2024

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Kunjungi Kebun Raya Bogor

Nasional
BNPB: 20 Korban Hilang Akibar Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

BNPB: 20 Korban Hilang Akibar Banjir Lahar di Sumbar Masih dalam Pencarian

Nasional
Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Jokowi Ajak Gubernur Jenderal Australia Tanam Pohon di Bogor

Nasional
Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier Dinilai Tak Jawab Persoalan UKT Mahal

Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Sifatnya Tersier Dinilai Tak Jawab Persoalan UKT Mahal

Nasional
PKS Usul Proporsional Tertutup Dipertimbangkan Diterapkan Lagi dalam Pemilu

PKS Usul Proporsional Tertutup Dipertimbangkan Diterapkan Lagi dalam Pemilu

Nasional
Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley

Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan Gubernur Jenderal Australia David Hurley

Nasional
Polri Tangkap 3 Tersangka 'Ilegal Fishing' Penyelundupan 91.246 Benih Bening Lobster

Polri Tangkap 3 Tersangka "Ilegal Fishing" Penyelundupan 91.246 Benih Bening Lobster

Nasional
PDI-P Anggap Pernyataan KPU soal Caleg Terpilih Maju Pilkada Harus Mundur Membingungkan

PDI-P Anggap Pernyataan KPU soal Caleg Terpilih Maju Pilkada Harus Mundur Membingungkan

Nasional
Kesaksian JK dalam Sidang Karen Agustiawan yang Bikin Hadirin Tepuk Tangan...

Kesaksian JK dalam Sidang Karen Agustiawan yang Bikin Hadirin Tepuk Tangan...

Nasional
DPR Tunggu Surpres Sebelum Bahas RUU Kementerian Negara dengan Pemerintah

DPR Tunggu Surpres Sebelum Bahas RUU Kementerian Negara dengan Pemerintah

Nasional
Nurul Ghufron Akan Bela Diri di Sidang Etik Dewas KPK Hari Ini

Nurul Ghufron Akan Bela Diri di Sidang Etik Dewas KPK Hari Ini

Nasional
Prabowo Nilai Gaya Militeristik Tak Relevan Lagi, PDI-P: Apa Mudah Seseorang Berubah Karakter?

Prabowo Nilai Gaya Militeristik Tak Relevan Lagi, PDI-P: Apa Mudah Seseorang Berubah Karakter?

Nasional
Hadir di Dekranas Expo 2024, Iriana Jokowi Beli Gelang dan Batik di UMKM Binaan Pertamina

Hadir di Dekranas Expo 2024, Iriana Jokowi Beli Gelang dan Batik di UMKM Binaan Pertamina

Nasional
Jokowi Ucapkan Selamat ke PM Baru Singapura Lawrence Wong

Jokowi Ucapkan Selamat ke PM Baru Singapura Lawrence Wong

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com