Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesan Menteri Jokowi Ikuti "Istana Berkebaya", Menlu Retno Senang Jalan di "Catwalk", Prabowo Acungkan Jempol

Kompas.com - 07/08/2023, 07:58 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Peragaan busana bertajuk "Istana Berkebaya" selesai digelar di halaman Istana Merdeka pada Minggu (6/8/2023).

Acara peragaan kebaya encim itu memberikan kesan tersendiri bagi para menteri kabinet Presiden Joko Widodo, salah satunya Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi.

Retno yang pada Minggu sore hari itu ikut berjalan di catwalk "Istana Berkebaya" mengaku sangat senang.

Sebab, baru kali pertama ini dia berjalan di atas panggung peragaan busana layaknya seorang model.

"Hari ini seneng banget karena untuk pertama kalinya saya jadi model," tutur Retno ketika dijumpai wartawan seusai acara.

Baca juga: Jokowi Dorong Masyarakat Lebih Sering Pakai Kebaya, tapi Tak Perlu Dipaksa

Wanita asal Semarang, Jawa Tengah ini kemudian berseloroh bahwa sehari-hari dirinya terbiasa berolahraga dengan berlari sejauh 11 kilometer.

Oleh karena itu, saat berjalan di panggung tak terasa dirinya berjalan begitu cepat sehingga berjarak jauh dengan menteri-menteri lain yang ada di belakangnya.

Retno pun harus kembali ke belakang agar bisa berjalan beriringan dengan rekan-rekannya.

"Karena biasa lari jalannya kahirnya seling kebablasan. Belakangnya masih jauh (saya) balik lagi akhirnya, tetapi it's fun, menyenangkan," ujar Retno.

Selain itu, Retno senang karena "Istana Berkebaya" membawa pesan melestarikan warisan budaya bangsa.

Retno pun mengajak masyarakat semakin gemar memakai kebaya sesering mungkin.

"Mari kita lestarikan kebaya dan kita pakai kebaya sebanyak mungkin ya dalam kondisi apapun, di manapun saya kira kita bisa pakai kebaya," kata dia.

Baca juga: Hadiri Istana Berkebaya, Presiden dan Pejabat Negara Kompak Pakai Baju Sadariah dan Kebaya Encim

Adapun pada Minggu sore, Menlu Retno dan sejumlah menteri perempuan unjuk kebolehan memeragakan kebaya encim putih lengkap dengan kain batik dan aksesoris lainnya.

Dengan menenteng payung kertas, Retno berjalan paling depan kemudian disusul Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati yang melengkapi kebayanya dengan selendang berwarna merah.

Di belakang mereka tampak Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Bintang Puspayoga, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo dan anggota Dewan Pertimbangan Presiden Putri Kuswisnuwardhani berjalan di atas catwalk sambil menyapa masyarakat.

Halaman:


Terkini Lainnya

PKS: Masalah Judi Online Sudah Kami Teriakkan Sejak 3 Tahun Lalu

PKS: Masalah Judi Online Sudah Kami Teriakkan Sejak 3 Tahun Lalu

Nasional
Dompet Dhuafa Banten Adakan Program Budi Daya Udang Vaname, Petambak Merasa Terbantu

Dompet Dhuafa Banten Adakan Program Budi Daya Udang Vaname, Petambak Merasa Terbantu

Nasional
“Care Visit to Banten”, Bentuk Transparansi Dompet Dhuafa dan Interaksi Langsung dengan Donatur

“Care Visit to Banten”, Bentuk Transparansi Dompet Dhuafa dan Interaksi Langsung dengan Donatur

Nasional
Perang Terhadap Judi 'Online', Polisi Siber Perlu Diefektifkan dan Jangan Hanya Musiman

Perang Terhadap Judi "Online", Polisi Siber Perlu Diefektifkan dan Jangan Hanya Musiman

Nasional
Majelis PPP Desak Muktamar Dipercepat Imbas Gagal ke DPR

Majelis PPP Desak Muktamar Dipercepat Imbas Gagal ke DPR

Nasional
Pertama dalam Sejarah, Pesawat Tempur F-22 Raptor Akan Mendarat di Indonesia

Pertama dalam Sejarah, Pesawat Tempur F-22 Raptor Akan Mendarat di Indonesia

Nasional
Di Momen Idul Adha 1445 H, Pertamina Salurkan 4.493 Hewan Kurban di Seluruh Indonesia

Di Momen Idul Adha 1445 H, Pertamina Salurkan 4.493 Hewan Kurban di Seluruh Indonesia

Nasional
KPK Enggan Tanggapi Isu Harun Masiku Hampir Tertangkap Saat Menyamar Jadi Guru

KPK Enggan Tanggapi Isu Harun Masiku Hampir Tertangkap Saat Menyamar Jadi Guru

Nasional
Tagline “Haji Ramah Lansia” Dinilai Belum Sesuai, Gus Muhaimin: Perlu Benar-benar Diterapkan

Tagline “Haji Ramah Lansia” Dinilai Belum Sesuai, Gus Muhaimin: Perlu Benar-benar Diterapkan

Nasional
Kondisi Tenda Jemaah Haji Memprihatikan, Gus Muhaimin Serukan Revolusi Penyelenggaraan Haji

Kondisi Tenda Jemaah Haji Memprihatikan, Gus Muhaimin Serukan Revolusi Penyelenggaraan Haji

Nasional
Pakar Sebut Tak Perlu Ada Bansos Khusus Korban Judi 'Online', tapi...

Pakar Sebut Tak Perlu Ada Bansos Khusus Korban Judi "Online", tapi...

Nasional
Harun Masiku Disebut Nyamar jadi Guru di Luar Negeri, Pimpinan KPK: Saya Anggap Info Itu Tak Pernah Ada

Harun Masiku Disebut Nyamar jadi Guru di Luar Negeri, Pimpinan KPK: Saya Anggap Info Itu Tak Pernah Ada

Nasional
Eks Penyidik: KPK Tak Mungkin Salah Gunakan Informasi Politik di Ponsel Hasto

Eks Penyidik: KPK Tak Mungkin Salah Gunakan Informasi Politik di Ponsel Hasto

Nasional
Jemaah Haji Diimbau Tunda Thawaf Ifadlah dan Sa'i Sampai Kondisinya Bugar

Jemaah Haji Diimbau Tunda Thawaf Ifadlah dan Sa'i Sampai Kondisinya Bugar

Nasional
Kasus WNI Terjerat Judi 'Online' di Kamboja Naik, RI Jajaki Kerja Sama Penanganan

Kasus WNI Terjerat Judi "Online" di Kamboja Naik, RI Jajaki Kerja Sama Penanganan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com