Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Resmikan Tol Cibitung-Cilincing dan Tol Serpong-Balaraja Seksi 1

Kompas.com - 20/09/2022, 09:28 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan jalan Tol Cibitung-Cilincing dan Tol Serpong-Balaraja Seksi 1 pada Selasa (20/9/2022).

Presiden berharap peresmian dua ruas tol ini dapat membantu mempermudah distribusi produk hasil industri dan membantu mengurai kemacetan di DKI Jakarta.

"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, saya resminan Tol Cibitung-Cilincing dan Tol Serpong-Balaraja Seksi I yang segera bisa kita operasionalkan," ujar Jokowi saat peresmian di Cibitung, sebagaimana disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Selasa pagi.

Jokowi menjelaskan, Tol Cibitung-Cilincing yang diresmikan kali ini merupakan bagian dari ruas tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) atau Tol Lingkar Luar Jakarta Seksi 2.

Baca juga: Ketika Jokowi Instruksikan Pemda Ikut Urunan Atasi Dampak Kenaikan Harga BBM...

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menegaskan, keseluruhan ruas Tol JORR 2 dapat selesai dibangun pada akhir 2023.

"Kita harapkan, JORR 2 akan rampung selesai 100 persen pada akhir 2023," kata Jokowi.

Menurut Jokowi, Tol Cibitung-Cilincing yang diresmikan hari ini memiliki panjang 27,2 kilometer.

Nantinya, jalan tol ini diharapkan dapat mempercepat mobilitas barang dari kawasan industri.

"Dari kawasan industri di Bekasi bagian utara dan kawasan logistik di Karawang dan Bekasi. Sehingga akan sangat cepat dengan Jalan Tol Cibitung-Cilincing diantarkan ke pelabuhan di wilayah Jakarta Utara," ujar Jokowi.

"Inilah yang nantinya akan mempermudah mobilitas barang dan memperkuat daya saing ekspor Indonesia," katanya melanjutkan.

Baca juga: Jokowi Minta Konsorsium Baru untuk Blok Masela Segera Terbentuk

Sementara itu, untuk ruas Tol Serpong-Balaraja Seksi 1, Jokowi menyebutkan merupakan bagian dari ruas Tol JOOR III untuk pembangunan tahap awal.

Presiden Jokowi menyebutkan, apabila ruas Tol JORR 2 dan Tol JORR 3 sudah selesai secara keseluruhan dapat mengurangi kemacetan di DKI Jakarta.

"Kalau JORR 2 dan JORR 3 selesai dari barat ke timur, timur ke barat tidak perlu lalu melalui tengah Jakarta. Sehingga bisa mengurangi kemacetan di DKI Jakarta," kata Jokowi.

Jokowi mengungkapkan, ruas Tol Serpong-Balaraja Seksi 1 yang hari ini diresmikan memiliki panjang 5,1 kilometer.

Baca juga: Resmikan Tol Cibitung-Cilincing, Jokowi: Bisa Percepat Mobilitas dan Perkuat Daya Saing

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

TNI AL Kerahkan 3 Kapal Perang Korvet untuk Latihan di Laut Natuna Utara

Nasional
Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Dampak Eskalasi Konflik Global, Defend ID Akui Rantai Pasokan Alat Pertahanan-Keamanan Terganggu

Nasional
PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

PKS Klaim Punya Hubungan Baik dengan Prabowo, Tak Sulit jika Mau Koalisi

Nasional
Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Tak Copot Menteri PDI-P, Jokowi Dinilai Pertimbangkan Persepsi Publik

Nasional
Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Pengamat: Yang Berhak Minta PDI-P Cabut Menteri Hanya Jokowi, TKN Siapa?

Nasional
Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Klarifikasi Unggahan di Instagram, Zita: Postingan Kopi Berlatar Belakang Masjidilharam untuk Pancing Diskusi

Nasional
PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

PDI-P “Move On” Pilpres, Fokus Menangi Pilkada 2024

Nasional
Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Sandiaga Usul PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Mardiono: Keputusan Strategis lewat Mukernas

Nasional
Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Rakernas PDI-P Akan Rumuskan Sikap Politik Usai Pilpres, Koalisi atau Oposisi di Tangan Megawati

Nasional
Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Nasional
Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Nasional
Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Nasional
Nasdem: Anies 'Top Priority' Jadi Cagub DKI

Nasdem: Anies "Top Priority" Jadi Cagub DKI

Nasional
Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Nasional
Bisa Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Hakim Perempuan, Ketua MA Apresiasi Penyelenggaraan Seminar Internasional oleh BPHPI

Bisa Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Hakim Perempuan, Ketua MA Apresiasi Penyelenggaraan Seminar Internasional oleh BPHPI

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com