Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelar Rapat Paripurna, DPR Lantik 5 Anggota PAW

Kompas.com - 01/11/2021, 11:41 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI melantik lima anggota pengganti antarwaktu (PAW) untuk sisa masa jabatan 2019-2024 dalam rapat paripurna yang digelar Senin (1/11/2021) hari ini.

Pengucapan sumpah jabatan itu dipimpin Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar. Sementara anggota yang dilantik berasal dari Fraksi PKS, PDI Perjuangan, dan PAN.

“Sebelum memangku jabatan anggota DPR saudara-saudara wajib bersumpah berjanji menurut agama masing-masing, apakah saudara bersedia?,” kata Wakil Ketua DPR RI, Muhaimin Iskandar di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Senin.

Baca juga: Selesai Reses, DPR Akan Gelar Rapat Paripurna Pembukaan Masa Sidang Senin Ini

“Besedia” jawab kelima anggota PAW.

Kelima anggota PAW yang dilantik adalah Diah Nurwita Sari dari Fraksi PKS Dapil Jawa Barat II menggantikan almarhum Adang Sudrajat.

Kedua, Paulus Ubrungge dari Fraksi PAN Dapil Papua menggantikan almarhum John Siffy Mirin.

Ketiga, Aida Muslimah dari Fraksi PDI Perjuangan Dapil Kalimantan Selatan II menggantikan Syafruddin H. Maming yang mundur dari DPR karena ikut kontestasi Pilkada Tanah Bumbu 2020. 

Keempat, Harris Turino dari Fraksi PDI Perjuangan Dapil Jawa Tengah IX menggantikan Muhammad Prakosa yang sudah dilantik menjadi Duta Besar RI untuk Italia.

Baca juga: 356 Anggota Hadir Rapat Paripurna DPR, 60 Secara Fisik, 283 Virtual

Kelima, Novri Ompungsungu dari PDI Perjuangan Dapil Kalimantan Selatan II menggantikan Sulaiman Umar yang mundur dari DPR.

Dalam upacara pelantikan, kelima anggota DPR tersebut diambil sumpahnya untuk menjalankan kewajiban sebagai anggota DPR dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya.

“Patut saya ingatkan bahwa sumpah janji yang akan saudara ucapkan mengandung tanggung jawab terhadap bangsa dan negara Republik Indonesia,” ucap Muhaimin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
 PAN Nilai 'Presidential Club' Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

PAN Nilai "Presidential Club" Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Nasional
LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
MBKM Bantu Satuan Pendidikan Kementerian KP Hasilkan Teknologi Terapan Perikanan

MBKM Bantu Satuan Pendidikan Kementerian KP Hasilkan Teknologi Terapan Perikanan

Nasional
PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Usai Dihujat Karena Foto Starbucks, Zita Anjani Kampanye Dukung Palestina di CFD

Usai Dihujat Karena Foto Starbucks, Zita Anjani Kampanye Dukung Palestina di CFD

Nasional
Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

Nasional
'Presidential Club' Dinilai Bakal Tumpang Tindih dengan Wantimpres dan KSP

"Presidential Club" Dinilai Bakal Tumpang Tindih dengan Wantimpres dan KSP

Nasional
Soal Presidential Club, Pengamat: Jokowi Masuk Daftar Tokoh yang Mungkin Tidak Akan Disapa Megawati

Soal Presidential Club, Pengamat: Jokowi Masuk Daftar Tokoh yang Mungkin Tidak Akan Disapa Megawati

Nasional
Gaya Politik Baru: 'Presidential Club'

Gaya Politik Baru: "Presidential Club"

Nasional
Kemenag Rilis Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei 2024

Kemenag Rilis Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei 2024

Nasional
Luhut Minta Orang 'Toxic' Tak Masuk Pemerintahan, Zulhas: Prabowo Infonya Lengkap

Luhut Minta Orang "Toxic" Tak Masuk Pemerintahan, Zulhas: Prabowo Infonya Lengkap

Nasional
PDI-P Yakin Komunikasi Prabowo dan Mega Lancar Tanpa Lewat 'Presidential Club'

PDI-P Yakin Komunikasi Prabowo dan Mega Lancar Tanpa Lewat "Presidential Club"

Nasional
Zulhas: Semua Mantan Presiden Harus Bersatu, Apalah Artinya Sakit Hati?

Zulhas: Semua Mantan Presiden Harus Bersatu, Apalah Artinya Sakit Hati?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com