Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Penerapan Prokes, Ketua Satgas Tinjau Venue PON XX Papua

Kompas.com - 01/10/2021, 10:15 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang juga Ketua Satgas Covid-19 Ganip Warsito meninjau venue yang menyelenggarakan pertandingan PON XX di Papua.

Terdapat tiga venue yang sudah dilakukan peninjauan yakni venue cabang olahraga (cabor) Tenis, venue cabor dayung dan venue sepak bola putra yang terletak di Kota Jayapura, pada Kamis (30/9/2021).

"Potensi penularan Covid-19 bisa saja terjadi apabila penerapan disiplin protokol kesehatan tidak dijalankan," ujar Ganip dilansir dari siaran pers BNPB, Jumat (1/10/2021).

Baca juga: PON XX Papua 2021, Menko PMK Nilai Kualitas Atlet RI Sudah Berkembang

Sementara itu, pada venue sepakbola putra, Ganip memberikan catatan penting kepada penyelenggara, untuk tidak bosan-bosannya mengingatkan para penonton untuk selalu menjaga disiplin protokol kesehatan.

"Saya minta untuk penyelenggara, selalu diingatkan kepada para penonton yang hadir untuk selalu menjaga disiplin protokol kesehatan," tegasnya.

"Jangan lupa pakai masker, jaga jarak, dan hindari kerumunan," lanjut Ganip.

Dia mengingatkan, antusiasme para warga cukup tinggi apabila ada pertandingan sepakbola berlangsung.

Terlebih lagi jika tim tuan rumah sedang bertanding, agar jumlah penonton tetap dapat diatur dari kapasitas stadion yang ada.

Ganip pun menyempatkan melihat gerai masker yang diinisiasi BNPB di setiap lokasi venue yang dikunjunginya.

Sarana dan prasarana penunjang protokol kesehatan pun tak luput dari peninjauan Ganip.

Baca juga: Mahfud Jamin Pembukaan PON XX Papua Bakal Berjalan Lancar

Terlihat disetiap pintu masuk, sudah terdapat tempat untuk cuci tangan dan handsanitizer di beberapa titik lokasi venue.

Namun masih terdapat venue yang belum menepatkan alat pengukur suhu didepan pintu masuk.

"BNPB selaku Ketua Satgas Covid-19 selalu memberikan dukungan terhadap penerapan disiplin protokol kesehatan demi kesuksesan acara PON XX terselenggara dengan aman dan terhindar dari penularan Covid-19," tambah Ganip.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Nasional
Prabowo Akui Cita-Citanya Adalah Jadi Presiden: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Prabowo Akui Cita-Citanya Adalah Jadi Presiden: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Nasional
Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Nasional
Perayaan Tri Suci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Perayaan Tri Suci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Nasional
Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Nasional
SYL Berkali-kali 'Palak' Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

SYL Berkali-kali "Palak" Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

Nasional
Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Nasional
Cucu SYL Dapat Jatah Jabatan Tenaga Ahli di Kementan, Digaji Rp 10 Juta Per Bulan

Cucu SYL Dapat Jatah Jabatan Tenaga Ahli di Kementan, Digaji Rp 10 Juta Per Bulan

Nasional
KPK Duga Negara Rugi Ratusan Miliar Rupiah akibat Korupsi di PT PGN

KPK Duga Negara Rugi Ratusan Miliar Rupiah akibat Korupsi di PT PGN

Nasional
Berbagai Alasan Elite PDI-P soal Jokowi Tak Diundang ke Rakernas

Berbagai Alasan Elite PDI-P soal Jokowi Tak Diundang ke Rakernas

Nasional
Waketum Golkar Ingin Tanya Airlangga Kenapa Bobby Akhirnya Masuk Gerindra

Waketum Golkar Ingin Tanya Airlangga Kenapa Bobby Akhirnya Masuk Gerindra

Nasional
Bicara soal Rekonsiliasi, JK Sebut Tetap Ada yang Jadi Oposisi

Bicara soal Rekonsiliasi, JK Sebut Tetap Ada yang Jadi Oposisi

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jalan Berliku Anies Menuju Pilkada Jakarta | Mahfud soal Pentingnya Pemikiran Megawati

[POPULER NASIONAL] Jalan Berliku Anies Menuju Pilkada Jakarta | Mahfud soal Pentingnya Pemikiran Megawati

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com