Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungi Titik Nol Kali Ciliwung, Kepala BNPB Ingatkan Masyarakat Kreatif Rawat Sungai

Kompas.com - 20/10/2020, 18:54 WIB
Sania Mashabi,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo mendorong masyarakat untuk kreatif dalam memanfaatkan dan merawat sungai

Menurut dia, sungai bisa dimanfaatkan sebagai sarana pariwisata atau hiburan bagi masyarakat setempat.

"Di bagian hilir didorong masyarakat untuk punya kreativitas sehingga sungai-sungai ini bisa menjadi sarana untuk pariwisata, untuk rekreasi, dan untuk hiburan seperti mancing," kata Doni dalam konferensi pers selepas kunjungan kerja ke hulu Sungai Ciliwung, Selasa (20/10/2020).

Baca juga: Kepala BNPB Harap Pemerintah Daerah Alokasikan Dana dari APBD untuk Rawat Sungai

Doni juga menilai, balai pembenihan ikan air tawar bisa lebih banyak lagi memproduksi ikan yang bisa disebar ke sungai.

Tidak hanya di sungai besar, benih ikan air tawar juga sebaiknya disebar di sungai kecil.

Doni mengatakan, jika semua kreativitas itu bisa dilakukan, masyarakat bisa menikmati nilai tambah dari sungai sekaligus menjaga kondisi sungai sehingga terpelihara dan bersih. 

"Alam terpelihara, ekonomi masyarakat tumbuh dan juga kebahagiaan masyarakat pasti akan meningkat," ujar dia.

Baca juga: Pemprov DKI Akan Bongkar Rumah yang Dibangun di Bantaran Sungai

Ia pun menyinggung soal pencegahan Covid-19. Doni mengingatkan bahwa kebahagiaan masyarakat bisa meningkatkan imunitas tubuh sehingga mencegah terinfeksi virus corona. 

"Strategi untuk menghadapi covid ini adalah meningkatkan imunitas tubuh. Imunitas tubuh kita akan bisa kuat kalau kita bergembira, kalau kita dalam kunci hati yang senang," ucap Doni. 

Adapun Doni melakukan kunjungan kerja ke hulu Sungai Ciliwung, tepatnya Telaga Saat, Megamendung, Bogor untuk melihat kondisi Telaga Saat yang telah direvitalisasi, mengingat lokasi tersebut adalah titik nol Sungai Ciliwung.

Baca juga: Air Kali Ciliwung Meluap, Kebon Pala Terendam Banjir 1,5 Meter

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Bogor Ade Yasin mengingatkan, tugas mitigasi bencana khususnya banjir dan longsor bukan hanya menjadi tugas pemerintah dan lembaga-lembaga terkait.

Menurut dia, tugas mitigasi bencana juga menjadi tanggung jawab masyarakat, misalnya dengan membantu memberikan penyuluhan-penyuluhan di lingkungannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Gerindra Sebut Jokowi Justru Dorong Prabowo untuk Bertemu Megawati

Nasional
Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Tak Cemas Lawan Kandidat Lain pada Pilkada Jatim, Khofifah: Kenapa Khawatir?

Nasional
Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Khofifah Tolak Tawaran Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Maju Pilkada Jatim

Nasional
Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

Soal Duetnya pada Pilkada Jatim, Khofifah: Saya Nyaman dan Produktif dengan Mas Emil

Nasional
Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

Nasional
Respons Luhut Soal Orang 'Toxic', Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

Respons Luhut Soal Orang "Toxic", Golkar Klaim Menterinya Punya Karya Nyata

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com