Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Beri Bintang Jasa untuk 4 Anggota Polri

Kompas.com - 11/07/2018, 12:54 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menganugerahkan Bintang Bhayangkara Narariya kepada empat orang anggota Polri.

Bintang jasa tersebut diberikan pada acara Upacara Hari Bhayangkara ke-72 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (11/7/2018).

Bintang jasa tersebut diberikan oleh pemerintah kepada polisi atas pengabdiannya kepada bangsa dan negara.

Salah satu anggota Polri yang dianugerahkan bintang jasa tersebut berasal dari Papua.

Pemberian Bintang Bhayangkara Narariya berdasarkan keputusan presiden yang ditandatangani Presiden Jokowi pada 29 Juni 2018 lalu.

Baca juga: Kapolri: Kepercayaan Publik terhadap Polri Tertinggi Sejak Reformasi

Penerima bintang tersebut adalah Brigjen Pol Teddy Minahasa, Kombes Pol Setiawan Heri Karyadi, Kombes Pol Suhendri, dan AKBP Andarias Hisage.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengucapkan terima kasih kepada Polri. Menurut Jokowi, Polri telah sukses mengamankan berbagai agenda penting di Indonesia.

Setelah mudik 2018 berjalan dengan lancar, pilkada serentak yang digelar di 171 daerah juga berlangsung dengan aman dan tertib.

Baca juga: Tunjangan Personil Polri Naik, Kapolri Ucapkan Terima Kasih ke Jokowi

"Saya apresiasi anggota Polri yang selalu hadir menjaga keamanan dan ketertiban sehingga umat Islam bisa menjalani Ramadhan dengan tenang, yang memastikan lalu lintas mudik berjalan lancar, pilkada serentak di 171 daerah bisa berjalan aman dan tertib," kata Jokowi.

Ucapan terima kasih secara khusus disampaikan Jokowi kepada polisi yang bertugas di wilayah pedalaman, perbatasan, terpencil pulau-pulau terdepan dan mengemban misi internasional di luar negeri.

"Saya yakin apa yang dilakukan setiap anggota Polri wujud pengabdian terbaik kepada rakyat, bangsa dan negara. Seluruh anggota Polri di manapun melakukan tugas, terhormat dan membanggakan sebagai Bhayangkara," tutur Jokowi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com