Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mensos Resmikan Rumah Pintar Bertenaga Surya untuk Suku Anak Dalam

Kompas.com - 16/05/2017, 17:42 WIB
Kristian Erdianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa meresmikan Rumah Pintar untuk warga Suku Anak Dalam di Desa Sialang, Kabupaten Merangin, saat kunjungan kerja pada Senin (15/5/2017).

Rumah Pintar tersebut dibangun Kementerian Sosial bekerja sama dengan Pemda Merangin dan Satuan Brimob Polda Jambi.

"Saya minta Rumah Pintar ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya agar saudara kita dari Suku Anak Dalam juga bisa mengakses pendidikan dengan baik," ujar Khofifah melalui keterangan tertulis, Selasa (16/5/2017).

Dalam kesempatan itu, Khofifah sempat melakukan tes kemampuan membaca huruf abjad dan angka, serta pemahaman anak-anak Suku Anak Dalam perihal binatang dan buah-buahan melalui alat peraga yang ada di dinding rumah pintar itu.

Rumah Pintar ini juga dilengkapi panel surya sebagai sumber energi listrik untuk penerangan. Beragam buku bacaan pun disediakan guna merangsang dan menumbuhkan semangat gemar membaca kepada anak-anak Suku Anak Dalam.

(Baca juga: 41 Keluarga Suku Anak Dalam Nikmati Listrik dari Pembangkit Tenaga Surya)

Salah seorang anak, Janah (13), merasa gembira dengan keberadaan rumah tersebut. Ia berjanji akan lebih giat lagi belajar demi menggapai cita-citanya menjadi seorang guru.

Khofifah pun mengucapkan terima kasih atas peran serta Brimob Polda Jambi yang telah membantu terselenggaranya pendidikan bagi anak-anak Suku Anak Dalam.

"Tidak sekadar menjaga keamanan, namun anggota Brimob ini juga mengajarkan anak-anak SAD membaca, menulis, dan berhitung," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial Hartono Laras mengatakan, warga Suku Anak Dalam di Kabupaten Merangin merupakan bagian dari 2.271 jiwa yang tersebar di delapan kabupaten di Provinsi Jambi.

Menurut dia, meskipun mereka berada di lokasi yang terpencil dan memiliki keterbatasan akses layanan, namun mereka adalah bagian dari warga negara Indonesia yang memiliki hak yang sama dengan warga negara lainnya.

(Baca juga: Lama Hidup Nomaden, Kini Suku Anak Dalam Punya Hunian Tetap)

Kompas TV Puluhan Anak Tanam Obat-Obatan untuk Bahan Jamu
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pro-Kontra 'Presidential Club', Gagasan Prabowo yang Dinilai Cemerlang, tapi Tumpang Tindih

Pro-Kontra "Presidential Club", Gagasan Prabowo yang Dinilai Cemerlang, tapi Tumpang Tindih

Nasional
Evaluasi Mudik, Pembayaran Tol Nirsentuh Disiapkan untuk Hindari Kemacetan

Evaluasi Mudik, Pembayaran Tol Nirsentuh Disiapkan untuk Hindari Kemacetan

Nasional
Polri: Fredy Pratama Masih Gencar Suplai Bahan Narkoba Karena Kehabisan Modal

Polri: Fredy Pratama Masih Gencar Suplai Bahan Narkoba Karena Kehabisan Modal

Nasional
SYL Ungkit Kementan Dapat Penghargaan dari KPK Empat Kali di Depan Hakim

SYL Ungkit Kementan Dapat Penghargaan dari KPK Empat Kali di Depan Hakim

Nasional
Saksi Mengaku Pernah Ditagih Uang Pembelian Senjata oleh Ajudan SYL

Saksi Mengaku Pernah Ditagih Uang Pembelian Senjata oleh Ajudan SYL

Nasional
Polri Sita Aset Senilai Rp 432,2 Miliar Milik Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri Sita Aset Senilai Rp 432,2 Miliar Milik Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Pesawat Super Hercules Kelima Pesanan Indonesia Dijadwalkan Tiba di Indonesia 17 Mei 2024

Pesawat Super Hercules Kelima Pesanan Indonesia Dijadwalkan Tiba di Indonesia 17 Mei 2024

Nasional
Daftar Sementara Negara Peserta Super Garuda Shield 2024, dari Amerika hingga Belanda

Daftar Sementara Negara Peserta Super Garuda Shield 2024, dari Amerika hingga Belanda

Nasional
Profil Haerul Amri, Legislator Fraksi Nasdem yang Meninggal Ketika Kunker di Palembang

Profil Haerul Amri, Legislator Fraksi Nasdem yang Meninggal Ketika Kunker di Palembang

Nasional
Demokrat Minta Golkar, Gerindra, PAN Sepakati Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Demokrat Minta Golkar, Gerindra, PAN Sepakati Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
SYL Beli Lukisan Sujiwo Tejo Rp 200 Juta Pakai Uang Hasil Memeras Anak Buah

SYL Beli Lukisan Sujiwo Tejo Rp 200 Juta Pakai Uang Hasil Memeras Anak Buah

Nasional
Anggota Komisi X DPR Haerul Amri Meninggal Saat Kunjungan Kerja

Anggota Komisi X DPR Haerul Amri Meninggal Saat Kunjungan Kerja

Nasional
Polri Desak Kepolisian Thailand Serahkan Fredy Pratama ke Indonesia Jika Tertangkap

Polri Desak Kepolisian Thailand Serahkan Fredy Pratama ke Indonesia Jika Tertangkap

Nasional
Jokowi Sebut 3 Hal yang Ditakuti Dunia, Wamenkeu Beri Penjelasan

Jokowi Sebut 3 Hal yang Ditakuti Dunia, Wamenkeu Beri Penjelasan

Nasional
Soal 'Presidential Club', Djarot PDI-P: Pak Prabowo Kurang Pede

Soal "Presidential Club", Djarot PDI-P: Pak Prabowo Kurang Pede

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com