Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hanura Pastikan Dukung Ahok Saat Pilkada DKI

Kompas.com - 17/03/2016, 10:05 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Partai Hanura memastikan akan mendukung Basuki Thahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur DKI Jakarta 2017. Dukungan diberikan meskipun Ahok memilih maju lewat jalur independen.

Hanura saat ini tinggal menunggu waktu yang tepat untuk mengumumkan secara resmi mendeklarasikan dukungannya itu.

"Dalam satu dua hari ini (akan diumumkan). Arahnya pasti mendukung," kata Ketua DPP Hanura Miryam S Haryani saat dihubungi, Kamis (17/3/2016).

Miryam mengatakan, partainya mendukung Ahok karena memiliki rekam jejak yang sudah terbukti. Ahok dinilai sudah berhasil menyelesaikan berbagai permasalahan. (Baca: Hanura: Ahok Sudah Penuhi Tiga Syarat untuk Didukung)

Hasil survei internal juga menunjukkan bahwa elektabilitas Ahok di DKI sangat tinggi.

"Lagi dipersiapkan momentumnya, dalam waktu dekat," kata Ketua Umum Srikandi Hanura ini.

Miryam pun mengaku sudah menginstruksikan kepada semua anggota DPD Srikandi Hanura DKI untuk mendukung Ahok.

Miryam meyakini organisasi sayap Hanura yang dipimpinnya itu bisa berkontribusi banyak untuk memenangkan Ahok karena memiliki cukup banyak anggota di DKI. (Baca: Hanura: Partai Khawatir Ahok Menang, Bisa Menggelinding ke Daerah Lain)

"Bagi kader Srikandi Hanura DKI yang tidak patuh terhadap perintah DPP Srikandi Hanura, silakan keluar dan saya akan berhentikan sebagai pengurus," ujar Miryam.

Sebelumnya, Ahok mengaku yakin akan mendapatkan dukungan dari Partai Hanura dalam Pilkada DKI 2017. Ahok mengaku mengenal baik dengan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto.

(Baca: Yakin akan Didukung Hanura, Ahok Sebut Wiranto Ingin Buktikan Tak Semua Parpol Buruk)

"Hanura sih saya baik sama Pak Wiranto. Kalau kita bicara, beberapa kali kita makan, Pak Wiranto juga orang yang sama pemikirannya," kata Basuki di Balai Kota, Rabu (16/3/2016).

Partai Nasdem sudah lebih dulu menyatakan dukungan terhadap Ahok. Nasdem akan membantu relawan pendukung Ahok, Teman Ahok, untuk mengumpulkan data KTP warga Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Nasional
Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Nasional
Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Nasional
May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

Nasional
Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com