Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Jokowi Jangan 'Blusukan' soal Kebersihan Pasar Saja, tetapi Juga Buat Harga Stabil"

Kompas.com - 31/07/2014, 15:29 WIB
Nadia Zahra

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Imbas dari tutupnya sebagian besar toko dan kios pedagang kebutuhan pokok, harga pun melonjak hingga dua kali lipat di Pasar Pondok Labu, Jakarta Selatan. Harga kebutuhan pokok yang terpantau naik tersebut meliputi tahu, jagung, petai, hingga lainnya yang termasuk sayur-sayuran dan buah-buahan.

"Harganya ampun-ampunan deh. Gara-gara pada banyak yang tutup juga sih ini tokonya. Ya harapan saya sih penginnya harga balik lagi murah dan stabil," ujar Respati, Kamis (31/7/2014).

Respati mengaku biasanya bisa membeli satu ikat petai yang berisi 7 sampai 10 papan dengan Rp 50.000. Namun, harga untuk satu papan yang berisi 10 biji petai saja kini Rp 10.000.

Adapun menurut Maria (45), kenaikan harga semakin hari semakin tidak wajar. Ia berharap kepada Presiden yang baru terpilih, Joko Widodo, untuk bisa mengontrol harga menjadi stabil.

"Semenjak bulan puasa sampai hari ini, naiknya harga makanan gila-gilaan. Nggak tahu ada permainan atau memang lagi sedikit stoknya. Saya minta deh untuk Pak Jokowi supaya blusukan jangan cuma kebersihan pasar saja, tetapi juga stabilitas harga," ungkap Maria, warga Pondok Labu, kepada Kompas.com.

Dari pantauan wartawan, harga untuk tahu yang normalnya Rp 4.000 kini menjadi Rp 9.500. Sayur bayam yang biasanya Rp 3.500 seikat kini Rp 5.000. Sementara itu, buah-buahan, seperti pisang, yang normalnya Rp 8.000, kini naik menjadi Rp 13.000.

"Memang masih momen Lebaran. Harga pada naik. Dari sananya (agen) juga kurang stok, jadi naik. Di kita juga naik, mau nggak mau," tukas seorang pedagang buah kepada Kompas.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Nasional
Prabowo Akui Cita-Citanya Adalah Jadi Presiden: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Prabowo Akui Cita-Citanya Adalah Jadi Presiden: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Nasional
Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Nasional
Perayaan Tri Suci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Perayaan Tri Suci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Nasional
Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Nasional
SYL Berkali-kali 'Palak' Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

SYL Berkali-kali "Palak" Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

Nasional
Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Nasional
Cucu SYL Dapat Jatah Jabatan Tenaga Ahli di Kementan, Digaji Rp 10 Juta Per Bulan

Cucu SYL Dapat Jatah Jabatan Tenaga Ahli di Kementan, Digaji Rp 10 Juta Per Bulan

Nasional
KPK Duga Negara Rugi Ratusan Miliar Rupiah akibat Korupsi di PT PGN

KPK Duga Negara Rugi Ratusan Miliar Rupiah akibat Korupsi di PT PGN

Nasional
Berbagai Alasan Elite PDI-P soal Jokowi Tak Diundang ke Rakernas

Berbagai Alasan Elite PDI-P soal Jokowi Tak Diundang ke Rakernas

Nasional
Waketum Golkar Ingin Tanya Airlangga Kenapa Bobby Akhirnya Masuk Gerindra

Waketum Golkar Ingin Tanya Airlangga Kenapa Bobby Akhirnya Masuk Gerindra

Nasional
Bicara soal Rekonsiliasi, JK Sebut Tetap Ada yang Jadi Oposisi

Bicara soal Rekonsiliasi, JK Sebut Tetap Ada yang Jadi Oposisi

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jalan Berliku Anies Menuju Pilkada Jakarta | Mahfud soal Pentingnya Pemikiran Megawati

[POPULER NASIONAL] Jalan Berliku Anies Menuju Pilkada Jakarta | Mahfud soal Pentingnya Pemikiran Megawati

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com