Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Kronologi Penahanan Tiga Wartawan Indonesia oleh PDM

Kompas.com - 11/05/2012, 20:53 WIB
Ilham Khoiri

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Empat wartawan Indonesia, yaitu Ilham Khoiri (Harian Kompas), Zen Teguh Triwibowo (Harian Seputar Indonesia), Muhammad Fauzi (Harian Media Indonesia), dan Sri Muryono (LKBN Antara), ditugaskan untuk ikut rombongan delegasi Tim Penelusuran Penembakan Tiga Tenaga Kerja Indonesia di Malaysia pada 7-10 Mei 2012.

Delegasi dipimpin anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari Nusa Tenggara Barat (NTB), Farouk Muhammad, dengan anggota terdiri dari: anggota DPD dari Kepulauan Riau, Hardi Selamat Hood (Ketua Komite III DPD); anggota DPD dari Sumatera Utara, Parlindungan Purba; dan Kabag Protokoler DPD, Mahyu Darma.

Ikut serta pula, Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Ifdhal Kasim; anggota Komnas HAM, Ridha Saleh; dan Pelaksana Tugas (Plt) Kabid Penegakan HAM Komnas HAM Sriyana.

Delegasi ditugaskan untuk menelusuri kasus penembakan tiga TKI asal Pringgasela, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, yaitu Abdul Kadir Jaelani (25), Herman (34), dan Mad Noor (28), yang ditembak Polis Diraja Malaysia, 24 Maret lalu.

Pemerintah Malaysia mengklaim ketiga orang itu dipergoki saat hendak merampok dan melawan petugas saat disergap sehingga ditembak mati di kawasan Port Dickson, Negeri Sembilan.

Senin, 7 Mei 2012

Sekitar pukul 20.00 waktu setempat: delegasi tiba di Kuala Lumpur, Malaysia.

Selasa, 8 Mei 2012

Sekitar pukul 10.00: delegasi berdialog dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kuala Lumpur.

Sekitar pukul 16.00: delegasi dipecah dua. Sebagian mengunjungi Wildan, kerabat korban penembakan, di Sremban, Negeri Sembilan. Sebagian lagi mengunjungi TKI asal NTB di Slimeriver, Perak.

Rabu, 9 Mei 2012

Sekitar pukul 10.00: empat wartawan ke Dewan Negara (semacam DPD di Malaysia), meliput pertemuan dan mengikuti konferensi pers delegasi DPD seusai bertemu dengan Yang Dipertuan Dewan Negara Tan Sri Abu Zahar bin Nika Ujang. Dalam kesempatan itu, wartawan juga melakukan wawancara dengan Senator Dewan Negara Prof Dato Dr Firdaus Abdullah

Sekitar pukul 11.30: empat wartawan meliput pertemuan delegasi Indonesia dengan Suruhanjaya Hak Asasi Manusia (Suhakam) atau semacam Komnas HAM di Malaysia.

Sekitar pukul 14.00: digelar konferensi pers Suhakam bersama Komnas HAM, delegasi DPD, dan KBRI. Ada penjelasan bahwa Suhakam berencana meninjau lokasi penembakan tiga TKI di Port Dickson, Negeri Sembilan.

Sekitar pukul 15.00: delegasi kembali ke Hotel Dorsett Regency di kawasan Bukit Bintang, Malaysia, termasuk empat wartawan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] Prabowo Minta yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu | Yusril Sebut Ide Tambah Kementerian Bukan Bagi-bagi Kekuasaan

[POPULER NASIONAL] Prabowo Minta yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu | Yusril Sebut Ide Tambah Kementerian Bukan Bagi-bagi Kekuasaan

Nasional
Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com