Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Khofifah: "Oalah", Mungkin Mas Imin Khilaf...

Kompas.com - 11/07/2017, 19:03 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Sosial Khofifah Indar Prawansa menilai, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar telah khilaf karena memintanya untuk tidak maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018 mendatang.

"Oalah, mungkin Mas Imin khilaf," kata Khofifah di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (11/7/2017).

Khofifah mengingatkan, setiap orang berhak untuk mencalonkan diri sebagai kepala daerah jika memenuhi syarat yang sudah ditetapkan.

Hal ini sudah dijamin undang-undang dan konstitusi yang berlaku.

"Saya rasa Mas Imin pasti memahami regulasi dari konstitusi kita," ujar Khofifah.

Baca: Harap NU Bersatu, Cak Imin Minta Khofifah Tak Maju Pilgub Jatim

Kemungkinan lain, menurut Khofifah, Muhaimin tengah menyusun strategi untuk menghadapi Pemilu 2019 mendatang. 

Oleh karena itu, Cak Imin berupaya menata basis suara PKB dengan memenangkan Pilkada Jawa Timur.

Di Pilkada Jatim, PKB yang mengantongi 20 kursi DPRD memutuskan mengusung Syaifullah Yusuf atau Gus Ipul.

"Kalau itu, enggak usah galau, enggak usah risau, 2019 masih jauh. Jadi ya, wajar lah mau siap-siap, ancang-ancang," ujar Khofifah.

Namun, Khofifah enggan menjawab saat ditanya dirinya memang ingin maju pada Pilgub Jatim.

Baca: Menteri Khofifah: Saya Minta Mas Imin Tidak Usah Galau...

 

Ia juga mengaku tidak tahu mengapa Cak Imin berpikiran bahwa dirinya akan maju dalam kontestasi tersebut.

"Saya enggak ngerti kenapa Mas Imin statement begitu. Jadi ntar deh," kata Ketua Muslimat NU ini.

NU dukung satu calon

Halaman:


Terkini Lainnya

Tanggal 31 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 31 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pertimbangan Hakim Tipikor Kabulkan Eksepsi Gazalba Dinilai Mengada-ada

Pertimbangan Hakim Tipikor Kabulkan Eksepsi Gazalba Dinilai Mengada-ada

Nasional
Ceritakan Operasi Ambil Alih Saham Freeport, Jokowi: Sebentar Lagi 61 Persen

Ceritakan Operasi Ambil Alih Saham Freeport, Jokowi: Sebentar Lagi 61 Persen

Nasional
109.898 Jemaah Calon Haji RI Sudah Tiba di Saudi, 17 Orang Wafat

109.898 Jemaah Calon Haji RI Sudah Tiba di Saudi, 17 Orang Wafat

Nasional
Gaji Karyawan Dipotong untuk Tapera, Jokowi: Semua Sudah Dihitung...

Gaji Karyawan Dipotong untuk Tapera, Jokowi: Semua Sudah Dihitung...

Nasional
Jokowi Bakal Lihat Kemampuan Fiskal untuk Evaluasi Harga BBM pada Juni

Jokowi Bakal Lihat Kemampuan Fiskal untuk Evaluasi Harga BBM pada Juni

Nasional
Kemenag Rilis Aplikasi Kawal Haji, Sarana Berbagi Informasi Jemaah

Kemenag Rilis Aplikasi Kawal Haji, Sarana Berbagi Informasi Jemaah

Nasional
Rakernas PDI-P Banyak Kritik Pemerintah, Jokowi: Itu Internal Partai, Saya Tak Akan Komentar

Rakernas PDI-P Banyak Kritik Pemerintah, Jokowi: Itu Internal Partai, Saya Tak Akan Komentar

Nasional
Kemenag Imbau Jemaah Haji Jaga Pakaian, Perilaku, dan Patuhi Aturan Lokal Saudi

Kemenag Imbau Jemaah Haji Jaga Pakaian, Perilaku, dan Patuhi Aturan Lokal Saudi

Nasional
Polemik RUU Penyiaran, Komisi I DPR Minta Pemerintah Pertimbangkan Masukan Rakyat

Polemik RUU Penyiaran, Komisi I DPR Minta Pemerintah Pertimbangkan Masukan Rakyat

Nasional
Jadi Tuan Rumah Pertemuan Organisasi Petroleum ASEAN, Pertamina Dorong Kolaborasi untuk Ketahanan Energi

Jadi Tuan Rumah Pertemuan Organisasi Petroleum ASEAN, Pertamina Dorong Kolaborasi untuk Ketahanan Energi

Nasional
Di Hadapan Jokowi, Kapolri Pilih Umbar Senyum Saat Ditanya Dugaan Penguntitan Jampidsus

Di Hadapan Jokowi, Kapolri Pilih Umbar Senyum Saat Ditanya Dugaan Penguntitan Jampidsus

Nasional
Penerapan SPBE Setjen DPR Diakui, Sekjen Indra: DPR Sudah di Jalur Benar

Penerapan SPBE Setjen DPR Diakui, Sekjen Indra: DPR Sudah di Jalur Benar

Nasional
Soal Dugaan Jampidsus Dibuntuti Densus 88, Komisi III DPR Minta Kejagung dan Polri Duduk Bersama

Soal Dugaan Jampidsus Dibuntuti Densus 88, Komisi III DPR Minta Kejagung dan Polri Duduk Bersama

Nasional
Ketum PBNU Minta GP Ansor Belajar dari Jokowi

Ketum PBNU Minta GP Ansor Belajar dari Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com