Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berantas Bisnis Narkoba, Lapas Diusulkan Jadi Area Steril Sinyal Komunikasi

Kompas.com - 19/04/2016, 11:22 WIB
Nabilla Tashandra

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Gerakan Anti Narkotika Nasional (Granat), Henry Yosodiningrat meyakini ada keterlibatan oknum dalam pada bisnis narkotika dalam Lembaga Pemasyarakatan dan Rumah Tahanan.

Menurut dia, untuk memutus pengendalian bisnis narkotika dari dalam Lapas, penting agar setiap Lapas dan Rutan dijadikan blank spot area atau area dimana alat komunikasi tidak bisa digunakan.

"Sekarang belum ada. Padahal dari zaman Pak Yusril masih Menkumham, saya sudah sampaikan secara khusus ke kantornya," ujar Henry saat dihubungi, Selasa (19/4/2016).

Namun, ia menceritakan pada saat itu, kendala yang dihadapi adalah tingginya gelombang protes dari masyarakat sekitar yang merasa terganggu jika ada pengaturan baru.

"Harus ada pengorbanan. Di rumah saja kadang enggak ada sinyal kok," imbuh Henry.  

Selain itu, ia menilai, perlu ada reformasi total yang diinisiasi oleh Menteri Hukum dan Ham Yasonna Laoly.

(Baca: Menkumham: Wajah Lapas Hancur Lebur, Saatnya Berubah)

"Menkumham harus berani melakukan reformasi total. Reformasi terkait mental," kata Henry.

Sebelumnya, Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly mengumpulkan seluruh kepala lembaga pemasyarakatan se-Indonesia, Selasa (5/4/2016).

Para kepala lapas akan diberikan pengarahan mengenai caranya memberantas peredaran narkotika yang dikendalikan bandar di dalam penjara.

Yasonna mengatakan, personel penjaga lapas tidak dapat hanya bersandar pada prosedur standar operasi. Tetapi, juga dibutuhkan integritas untuk tidak terlibat  peredaran narkotika para bandar.

Kompas TV Persentase Kelompok Pengguna Narkoba
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Bareskrim Periksa Eks Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Terkait Kasus Dokumen RUPSLB BSB

Nasional
Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Lempar Sinyal Siap Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Kita Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

Nasional
Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Anies: Yang Lain Sudah Tahu Belok ke Mana, Kita Tunggu PKS

Nasional
Nasdem: Anies 'Top Priority' Jadi Cagub DKI

Nasdem: Anies "Top Priority" Jadi Cagub DKI

Nasional
Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Sekjen PDI-P: Banyak Pengurus Ranting Minta Pertemuan Megawati-Jokowi Tak Terjadi

Nasional
Bisa Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Hakim Perempuan, Ketua MA Apresiasi Penyelenggaraan Seminar Internasional oleh BPHPI

Bisa Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Hakim Perempuan, Ketua MA Apresiasi Penyelenggaraan Seminar Internasional oleh BPHPI

Nasional
Jelang Pemberangkatan Haji, Fahira Idris: Kebijakan Haji Ramah Lansia Harap Diimplementasikan secara Optimal

Jelang Pemberangkatan Haji, Fahira Idris: Kebijakan Haji Ramah Lansia Harap Diimplementasikan secara Optimal

Nasional
Anies Tak Mau Berandai-andai Ditawari Kursi Menteri oleh Prabowo-Gibran

Anies Tak Mau Berandai-andai Ditawari Kursi Menteri oleh Prabowo-Gibran

Nasional
PKS Siapkan 3 Kadernya Maju Pilkada DKI, Bagaimana dengan Anies?

PKS Siapkan 3 Kadernya Maju Pilkada DKI, Bagaimana dengan Anies?

Nasional
Anies Mengaku Ingin Rehat Setelah Rangkaian Pilpres Selesai

Anies Mengaku Ingin Rehat Setelah Rangkaian Pilpres Selesai

Nasional
Koalisi Gemuk Prabowo-Gibran ibarat Pisau Bermata Dua

Koalisi Gemuk Prabowo-Gibran ibarat Pisau Bermata Dua

Nasional
Tawaran Posisi Penting untuk Jokowi Setelah Tak Lagi Dianggap Kader oleh PDI-P

Tawaran Posisi Penting untuk Jokowi Setelah Tak Lagi Dianggap Kader oleh PDI-P

Nasional
Diminta Mundur oleh TKN, Berikut 6 Menteri PDI-P dalam Periode Kedua Jokowi

Diminta Mundur oleh TKN, Berikut 6 Menteri PDI-P dalam Periode Kedua Jokowi

Nasional
Nasdem Tunggu Jawaban Anies Soal Tawaran Jadi Cagub DKI

Nasdem Tunggu Jawaban Anies Soal Tawaran Jadi Cagub DKI

Nasional
Minimalisasi Risiko Bencana Alam, DMC Dompet Dhuafa dan BNPB Tanam 1.220 Bibit Pohon di Bandung Barat

Minimalisasi Risiko Bencana Alam, DMC Dompet Dhuafa dan BNPB Tanam 1.220 Bibit Pohon di Bandung Barat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com