Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya 95.000 Kilometer Garis Pantai tetapi Kok Nelayan Tidak Sejahtera?

Kompas.com - 11/06/2014, 06:26 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Nelayan Indonesia masih jauh dari kata sejahtera. Padahal, Indonesia adalah negara maritim dengan garis pantai lebih dari 95.000 kilometer.

"Kesejahteraan nelayan menjadi indikator kesuksesan negara maritim. Maka dari itu, pemerintahan baru nanti (harus) bisa lebih menciptakan kebijakan-kebijakan operasional yang lebih berpihak ke nelayan," kata Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Selasa (10/6/2014).

Ketua DPP Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Yussuf Solichien mengatakan, perhatian pemerintah terhadap nelayan memang masih minim. Dari 16 juta nelayan di Indonesia, sebut dia, 90 persen di antaranya masih hidup di bawah garis kemiskinan.

"Padahal di luar negeri subsidi kepada nelayan diberikan. Kenapa di sini tidak?" kata Yussuf. "Masalah pendidikan, kesehatan dan perumahan, belum diperhatikan buat nelayan," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com