Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harian "Kompas" Terpilih Jadi Media Cetak Sahabat Pramuka

Kompas.com - 02/12/2013, 21:29 WIB
Suhartono

Penulis

KUPANG, KOMPAS.com — Harian Kompas terpilih menjadi media cetak sahabat Pramuka I. Alasannya, Kompas dinilai telah memberikan kontribusi yang sangat besar artinya bagi perkembangan Gerakan Pramuka di Tanah Air melalui pemberitaannya dalam kurun waktu 2008-2013.

Menurut Sekretaris Jenderal Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Joedyaningsih, Senin (2/12/2013), pemberian penghargaan akan disampaikan pada acara pembukaan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka tahun 2013 di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Penghargaan diberikan berkaitan dengan Hari Pramuka Ke-52 tahun 2013 dan Munas Gerakan Pramuka. Kwarnas Gerakan Pramuka menyelenggarakan lomba karya tulis kepramukaan bagi wartawan dan umum, serta pemilihan media cetak sebagai sahabat pramuka dan media televisi sahabat pramuka," kata Joedyaningsih.

Munas Gerakan Pramuka merupakan forum tertinggi Gerakan Pramuka yang dilaksanakan lima tahun sekali, yang dihadiri oleh utusan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka seluruh Indonesia.

Acara akan digelar mulai Selasa (3/12/2013) hingga Rabu (5/12/2013), di Hotel Mutiara, Kupang, NTT. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com