Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Datangi Kantor PKB, Bobby Ikut Uji Kelayakan Cagub Sumatera Utara

Kompas.com - 04/06/2024, 14:38 WIB
Tria Sutrisna,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wali Kota Medan Bobby Nasution mendatangi Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jakarta Pusat pada Selasa (4/6/2024).

Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu datang untuk mengikuti uji kelayakan dan kepatutan yang digelar PKB, dalam rangka menjaring calon kepala daerah.

Pantauan Kompas.com, Bobby tiba di Gedung DPP PKB sekitar pukul 14.10 WIB menggunakan mobil sedan hitam dengan nomor polisi B 88 HTS.

Baca juga: Projo Dukung Bobby, Khofifah, dan Airin dalam Pilkada 2024 karena Selaras dengan Prabowo-Gibran

Bobby yang mengenakan kemeja berwarna biru tua dan celana cokelat muda langsung menyapa sejumlah kader PKB, salah satunya Ketua DPW PKB Sumatera Utara Jafar Sukhairi Nasution.

Setelah bertegur sapa dan bersalaman, Bobby langsung bergegas masuk ke dalam kantor DPP PKB.

“Saya masuk dulu ya, saya masuk dulu,” ucap Bobby tanpa menjawab pertanyaan yang dilontarkan awak media, Selasa (14/6/2024).

PKB sudah menjalin komunikasi dengan Wali Kota Medan Bobby Nasution dan mantan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumatera Utara (Sumut) 2024.

“Sejauh ini komunikasi ke PKB baru dua yaitu Pak Bobby dan Pak Edy Rahmayadi,” kata Bendahara Desk Pilkada PKB Ahmad Iman Sukri dalam konferensi pers di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Rabu (29/5/2024).

Baca juga: Bobby Nasution Tak Masalah Ahok Jadi Lawan di Pilkada Sumut

Dalam kesempatan ini, Iman juga mengungkapkan tokoh-tokoh yang berpotensi diusung oleh PKB pada pilkada di beberapa daerah.

Dia menyebutkan, PKB membuka peluang mengusung kader sendiri pada Pilkada Banten meski tetap menjajaki komunikasi dengan mantan Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany.


Sementara itu, PKB menjalin komunikasi dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk Pilkada Jakarta.

“Memang kami ditugasi oleh ketua umum kami untuk berkomunikasi dengan Pak Anies Baswedan. Kemungkinan minggu depan Ketua Desk Pilkada akan ketemu Pak Anies Baswedan,” kata Iman Sukri.

Meski begitu, kata Iman, bakal calon gubernur (bacagub) yang diusung oleh PKB bakal diputuskan pada menit-menit akhir karena akan dilakukan pemetaan hingga diskusi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Nasional
Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Nasional
Transaksi Judi 'Online' Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Transaksi Judi "Online" Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Nasional
Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Nasional
Habiburokhman: Judi 'Online' Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Habiburokhman: Judi "Online" Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Nasional
Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Nasional
Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Nasional
Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Nasional
Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Nasional
Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Nasional
Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Nasional
Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Nasional
Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Nasional
Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com