Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MPR Akan Temui JK-Boediono Rabu Lusa, SBY Pekan Depan

Kompas.com - 20/05/2024, 15:22 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ardito Ramadhan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) berencana bertemu dengan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Republik Indonesia (RI) Jusuf Kalla dan Wakil Presiden ke-11 RI Boediono pada Rabu (22/5/2024) lusa.

Pertemuan pimpinan MPR dengan Jusuf Kalla dan Boediono merupakan rangkaian dari safari MPR menemui tokoh-tokoh bangsa yang dimulai dengan menemui Wakil Presiden ke-6 RI Try Sutrisno pada Senin (20/5/2024) hari ini

"Rabu, setelah hari ini Pak Try, hari Rabu kita akan bertemu dengan Pak Boediono, mungkin dilanjutkan siangnya dengan Pak JK," kata Ketua MPR Bambagn Soesatyo setelah bertemu Try di Jakarta, Senin.

Baca juga: Mulai Safari Kebangsaan, Tiga Pimpinan MPR Temui Try Sutrisno

Setelah JK dan Boediono, pimpinan MPR akan menemui Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di kediamannya di Cikeas, Bogor, pada Selasa (28/5/2024) pekan depan.

Sementara itu, pimpinan MPR belum dapat memastikan kapan akan bertemu Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnputri.

"Bu Mega kita belum konfirmasi, kita harapkan sebelum 6 Juni kita di rumah Bu Mega," jelas Bamsoet.

Selain para mantan presiden dan wakil presiden, pimpinan MPR juga berencana menemui mantan Ketua MPR Amien Rais pada 6 Juni 2024 mendatang.

Bamsoet mengatakan, Amien menjadi salah satu tokoh yang dikunjungi karena ikut melakukan perubahan mendasar dengan mengamendemen konstitusi di awal masa reformasi.

Baca juga: MPR Akan Temui Prabowo-Gibran Bicara Masalah Kebangsaan

"Tentu kita akan bertanya kepada beliau (Amien Rais) dari hati yang paling dalam, inikah yang diimpikan? Dibayangkan beliau dengan mengubah Undang-Undang Dasar 1945 atas kondisi bangsa kita hari ini terhadap pergeseran sistem ekonomi, pergeseran sistem demokrasi, pergeseran sistem politik dan seterusnya," kata dia.

Sebelumnya, Bamsoet mengungkapkan tujuan dari kunjungan pimpinan MPR ke tokoh-tokoh tersebut bertujuan mengajak seluruh tokoh untuk bersatu dalam menghadapi tantangan ke depan.

"Dan dalam kesempatan ini saya juga sampaikan pentingnya kita berkumpul bahas, karena beda dengan 5 tahun lalu, tantangan bangsa ke depan kita ke depan sangat berat karena banyak hal yang ganggu ekonomi kita dari gejolak geopolitik internasional," kata Bamsoet, Minggu (19/5/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 30 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Pakar Sebut Penyitaan Aset Judi Online Bisa Lebih Mudah jika Ada UU Perampasan Aset

Nasional
Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Eks Pejabat Kemenkes Sebut Harga APD Covid-19 Ditentukan BNPB

Nasional
Transaksi Judi 'Online' Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Transaksi Judi "Online" Meningkat, Kuartal I 2024 Tembus Rp 101 Triliun

Nasional
Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Hari Ini, Gaspol Ft Sudirman Said: Pisah Jalan, Siap Jadi Penantang Anies

Nasional
Habiburokhman: Judi 'Online' Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Habiburokhman: Judi "Online" Meresahkan, Hampir Tiap Institusi Negara Jadi Pemainnya

Nasional
Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Baru 5 dari 282 Layanan Publik Pulih Usai PDN Diretas

Nasional
Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Penerbangan Garuda Indonesia Tertunda 12 Jam, Jemaah Haji Kecewa

Nasional
Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Perdalam Pengoperasian Jet Tempur Rafale, KSAU Kunjungi Pabrik Dassault Aviation

Nasional
Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Cek Harga di Pasar Pata Kalteng, Jokowi: Harga Sama, Malah di Sini Lebih Murah

Nasional
Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Kasus Korupsi Pengadaan Lahan JTTS, KPK Sita 54 Bidang Tanah dan Periksa Sejumlah Saksi

Nasional
Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Jokowi Klaim Program Bantuan Pompa Sudah Mampu Menambah Hasil Panen Padi

Nasional
Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Soal Izin Usaha Tambang Ormas Keagamaan, Pimpinan Komisi VII Ingatkan Prinsip Kehati-hatian dan Kepatutan

Nasional
Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Jokowi Pastikan Beras Bansos Berkualitas Premium, Tak Berwarna Kuning dan Hitam

Nasional
Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Minta Pemerintah Tetapkan Jadwal Pelantikan Kepala Daerah, Ketua KPU: Kalau Tak Ada, Bakal Repot

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com