Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar Ungkap Ada Kades hingga Kepala Daerah yang Mulai Dihubungi Pihak Tertentu

Kompas.com - 21/01/2024, 18:30 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

SIDOARJO, KOMPAS.com - Calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengungkap adanya kepala desa (kades) hingga kepala daerah yang mulai dihubungi pihak tertentu menjelang hari pencoblosan pada 14 Februari mendatang.

Hal ini diungkapkan Ganjar ketika menyampaikan orasi politiknya dalam kampanye terbuka bertajuk "Hajatan Rakyat" di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (21/1/2024).

Mulanya, Ganjar menyampaikan mengenai adanya rintangan yang dihadapinya ketika hari pencoblosan semakin dekat.

"Untuk menuju 14 Februari waktu kita tinggal sedikit, dan bukan tanpa rintangan," kata Ganjar dari atas panggung.

Baca juga: Ganjar Yakin Mahfud MD Bisa Ikuti Debat Cawapres dengan Baik

Ganjar lantas membeberkan bahwa dirinya telah mengantongi informasi perihal adanya kades yang mulai dihubungi oleh pihak tertentu.

"Kami sudah mendapatkan informasi kades mulai diteleponi, betul? Apakah saudara-saudara takut?" ujar Ganjar.

Selain kades, Ganjar juga membeberkan adanya kepala daerah yang juga dihubungi oleh pihak tertentu.

Ia menyebut kepala daerah tersebut diminta agar tidak terlalu lantang bersuara. Eks Gubernur Jawa Tengah itu pun meminta para relawan tak takut akan adanya intimidasi.

Baca juga: Ungkap Intimidasi Kepada Kepala Daerah, Ganjar: Bahasanya Jangan Kenceng-kenceng

"Kami juga sudah mendapatkan laporan, para kepala daerah kita juga sudah diteleponi, bahasanya jangan kencang-kencang gitu, takut?" kata Ganjar.

"Tidak!" jawab para relawan.

"Lawan," ungkap Ganjar menyemangati relawan.

"Lawan!" jawab relawan.

Ganjar mengingatkan, semua pihak harus mempunyai pemikiran yang waras untuk menjaga demokrasi.

Baca juga: Ganjar Kampanye Terbuka di Sidoarjo, Relawan Cat Badan Warna Hitam dan Cukur Rambut dengan Model PDI

"Kita mesti waras untuk menjaga demokrasi berjalan dengan baik," imbuh Ganjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

Nasional
Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Nasional
Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Nasional
162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

Nasional
34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

Nasional
KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

Nasional
Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com