Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Kedua Kampanye di Merauke, Ganjar Hadiri Rapat Tertutup Bareng Tim Pemenangan dan Caleg

Kompas.com - 29/11/2023, 08:35 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

MERAUKE, KOMPAS.com - Calon presiden (capres) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo melanjutkan kampanye hari keduanya di Merauke, Papua Selatan, Rabu (29/11/2023) dengan menghadiri pertemuan Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud dan calon legislatif (caleg).

Pertemuan itu berlangsung tertutup di sebuah hotel kawasan Kota Merauke, Papua Selatan.

Pantauan Kompas.com di lokasi, Ganjar tampak menggunakan baju hitam lengkap dengan tas Noken khas Papua.

Tas yang sama sudah dibawanya sejak menginjakkan kaki di Merauke, Selasa (28/11/2023).

Baca juga: Momen Ganjar Permisi ke Bawaslu karena Janji Bangun Puskesmas untuk Warga Desa di Merauke

Di pintu masuk ruangan, Ganjar menyapa awak media dan mengucapkan selamat pagi.

Setelah itu dia masuk dan langsung menyapa para peserta acara.

Di ruangan itu sudah hadir sejumlah pengurus TPD dan puluhan caleg yang menggunakan seragam partai politik.

Mereka menggunakan baju partai politik pengusung Ganjar-Mahfud, yaitu PDI-P, PPP, Perindo, dan Hanura.

Setelah itu awak media dipersilakan mengambil gambar selama lebih kurang 5 menit.

Baca juga: Kampanye Pertama di Merauke dan Sabang, Ganjar: Yang Pinggir Mesti Diprioritaskan

Ganjar duduk di panggung berdampingan dengan sejumlah pengurus Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, yakni Wakil Ketua Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa, Komjen Pol (Purn) Gatot Eddy Pramono, Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi.

Kemudian terlihat juga Ketua DPC PDI-P Asmat, Elisa Kambu.

Elisa duduk di tengah Ganjar dan Gatot Eddy.

Setelah itu pertemuan dilangsungkan secara tertutup dan awak media dipersilakan keluar.

Hingga kini belum ada keterangan pers yang diberikan ke awak media terkait pertemuan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KY Diminta Turun Tangan Usai MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah

KY Diminta Turun Tangan Usai MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
2 Koordinator Jemaah Pemegang Visa Non-haji Ditahan, Terancam Denda 50.000 Riyal

2 Koordinator Jemaah Pemegang Visa Non-haji Ditahan, Terancam Denda 50.000 Riyal

Nasional
Alex Marwata Sayangkan Tak Ada Mantan Pimpinan KPK Jadi Anggota Pansel

Alex Marwata Sayangkan Tak Ada Mantan Pimpinan KPK Jadi Anggota Pansel

Nasional
Jokowi Tanggapi Putusan MA yang Buka Jalan Kaesang Maju Pilkada

Jokowi Tanggapi Putusan MA yang Buka Jalan Kaesang Maju Pilkada

Nasional
Jelang Idul Adha, Satgas Polri Pastikan Stok Beras di Sumatera Selatan Aman

Jelang Idul Adha, Satgas Polri Pastikan Stok Beras di Sumatera Selatan Aman

Nasional
Gerindra Sebut Poster Budi Djiwandono-Kaesang Bentuk Aspirasi Rakyat

Gerindra Sebut Poster Budi Djiwandono-Kaesang Bentuk Aspirasi Rakyat

Nasional
Putusan MA Dicurigai Muluskan Jalan Kaesang, PDI-P: Jangan Mengada-ada

Putusan MA Dicurigai Muluskan Jalan Kaesang, PDI-P: Jangan Mengada-ada

Nasional
Dua DPO Kasus “Vina Cirebon” Dihapus, Polri: Buktinya Belum Cukup, Saksi Fiktif

Dua DPO Kasus “Vina Cirebon” Dihapus, Polri: Buktinya Belum Cukup, Saksi Fiktif

Nasional
Politikus PDI-P Sebut Wacana Duet Anies-Ahok Telah Gembos

Politikus PDI-P Sebut Wacana Duet Anies-Ahok Telah Gembos

Nasional
Hari Ke-19 Keberangkatan Haji, 131.513 Jemaah Tiba di Arab Saudi, 24 Wafat

Hari Ke-19 Keberangkatan Haji, 131.513 Jemaah Tiba di Arab Saudi, 24 Wafat

Nasional
Singgung Putusan MK, Pengamat Nilai Putusan MA Ubah Aturan Batas Usia Calon Kepala Daerah Bernuansa Politik

Singgung Putusan MK, Pengamat Nilai Putusan MA Ubah Aturan Batas Usia Calon Kepala Daerah Bernuansa Politik

Nasional
Dua Anggota Pansel Capim KPK merupakan Komisaris BUMN

Dua Anggota Pansel Capim KPK merupakan Komisaris BUMN

Nasional
Pertamina Jadi Tuan Rumah Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

Pertamina Jadi Tuan Rumah Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

Nasional
Soal Duet Budi Djiwandono-Kaesang, Gerindra Tunggu Keputusan Prabowo

Soal Duet Budi Djiwandono-Kaesang, Gerindra Tunggu Keputusan Prabowo

Nasional
Pemerintah Diingatkan, Jangan Sampai Tapera Dikorupsi seperti Asabri dan Jiwasraya

Pemerintah Diingatkan, Jangan Sampai Tapera Dikorupsi seperti Asabri dan Jiwasraya

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com