Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kala Anies Kuasai Panggung Walhi Sendirian, Prabowo dan Ganjar Absen

Kompas.com - 26/11/2023, 07:15 WIB
Irfan Kamil,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Acara Konferensi Orang Muda yang digelar Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) hanya dihadiri oleh satu calon presiden dari tiga capres yang akan bertarung dalam pemilihan presiden 2024.

Hanya capres nomor urut 1, Anies Baswedan, yang hadir secara langsung dalam acara yang digelar di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Sabtu (25/11/2023) itu.

Sementara, capres atau pun cawapres lainnya tidak memenuhi undangan Walhi.

Pihak dari pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka hanya diwakili oleh salah satu timnya, Darori Wonodipuro.

Sementara itu, pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD sama sekali tidak mengirim perwakilannya.

Alhasil, Anies pun menguasai panggung Walhi sendirian tanpa ada pesaing dari capres lain.

Disayangkan Walhi

Direktur Eksekutif Nasional Walhi Zenzi Suhadi menyayangkan dua kandidat calon presiden lain tidak hadir dalam acara "Konferensi Orang Muda Pulihkan Indonesia" itu.

Ia menegaskan, sejatinya konferensi ini mengundang tiga capres yang akan bertarung pada pilpres mendatang.

Undangan ini disampaikan berdasarkan permintaan dari orang muda sebagaimana kongres pada 28 Oktober lalu di Caringin, Bogor.

"Kami dalam konferensi ini sebenarnya mengundang tiga kandidat presiden tiga putra terbaik nusantara, tetapi paslon nomor dua dan nomor tiga berhalangan untuk hadir," kata Zenzi.

Baca juga: Konferensi Hanya Dihadiri Anies, Walhi Sayangkan Absennya Ganjar dan Prabowo

Zenzi menyatakan, ketidakhadiran kedua capres lain lantaran telah memiliki agenda lain.

"Sayangnya Pak Prabowo dan Pak Ganjar tidak hadir, sehingga kita tidak bisa menilai dan melihat ya bagaimana tanggapan dari ketiga capres ini," kata Zenzi.

Ia pun mengapresiasi Anies menjadi satu-satunya capres yang hadir dalam acara ini.

"Pada hari ini berkesempatan hadir Pak Anies Baswedan, terima kasih banyak bapak sudah hadir," ucapnya melanjutkan.

Alasan Anies hadiri Acara Walhi

Anies Baswedan pun turut menyindir calon presiden lain yang tidak hadir secara langsung dalam konferensi tersebut.

Di hadapan perwakilan Prabowo dan hadirin di acara tersebut, Anies mengaku sangat senang saat menerima undangan dari Walhi.

Ia merasa anak-anak muda aktivis lingkungan tersebut membawa beragam masalah terkait krisis iklim global dan isu lingkungan lainnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Nasional
Momen Jokowi 'Nge-Vlog' Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Momen Jokowi "Nge-Vlog" Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Nasional
Refleksi Hari Pancasila, Mahfud Harap Semua Pemimpin Tiru Bung Karno yang Mau Berkorban untuk Rakyat

Refleksi Hari Pancasila, Mahfud Harap Semua Pemimpin Tiru Bung Karno yang Mau Berkorban untuk Rakyat

Nasional
Singgung Kesejarahan Ende dengan Bung Karno, Megawati: Pancasila Lahir Tidak Melalui Jalan Mudah

Singgung Kesejarahan Ende dengan Bung Karno, Megawati: Pancasila Lahir Tidak Melalui Jalan Mudah

Nasional
Minta Tapera Tak Diterapkan, PDI-P: Rakyat Sedang Hadapi Persoalan yang Berat

Minta Tapera Tak Diterapkan, PDI-P: Rakyat Sedang Hadapi Persoalan yang Berat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com