Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiba di Nasdem, Din Syamsudin Disambut Peluk Surya Paloh

Kompas.com - 06/11/2023, 16:30 WIB
Singgih Wiryono,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Ketua Umum (Ketum) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Din Syamsuddin disambut peluk hangat Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh saat bertandang ke Nasdem Tower, Senin (6/11/2023) sore.

Din bersama rombongan tiba sekitar pukul 15.30 WIB. Mereka disambut oleh Sekretaris DPP Nasdem Hermawi Taslim dan juga Ketua DPP Nasdem Effendy Choirie atau Gus Choi.

Din Syamsuddin bersama rombongan yang berjumlah 15 orang kemudian dibawa ke ruang pertemuan.

Rombongan tersebut di antaranya Wakil Ketua Umum DPP Parmusi Husnan Bey Fananie, Wakil Ketua Dewan Pertimbangan MUI Muhyidin Junaidi, Ketua Umum PP Al-Wahdah Zaitun Rasmin, dan Ketua Umum PP Al Ityhadiyah Nuruzzaman.

Baca juga: Daftar Kepala Daerah yang Maju Jadi Caleg Pemilu 2024, Terbanyak dari Nasdem

Kemudian ada Ketua Umum PP Wanita Islam Marfuah Mustofa, Penasehat PP Muslimat Hidayatullah Sabriati Aziz, dan Ketua Umum PP Wanita PUI Iroh Siti Zuhro.

DPP Al Khairat Mohammad Al Jufri, Ketua DPP KB PII Ahmad SKJ, PP Wanita Al Irsyad Mufidah Said, Ketua Masika ICMI Ismail Rumadan.

Setelah beberapa saat, Ketua Umum DPP Nasdem Surya Paloh terlihat datang menyambangi ruang pertemuan. Paloh kemudian memeluk Din Syamsuddin dengan erat.

Kedua tokoh ini kemudian duduk dan melanjutkan pembicaraan tertutup mereka.

Sebagai informasi, bukan kali pertama Din Syamsuddin mengunjungi partai politik Koalisi Perubahan pengusung pasangan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

Baca juga: Nasdem Pastikan Anies-Muhaimin Bakal Ikut Uji Publik yang Digelar PP Muhammadiyah

Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah ini telah mengunjungi Kantor DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada 26 Oktober 2023.

Kemudian mengunjungi DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Jumat (3/11/2023) pekan lalu. Hari ini Din bersama rombongan datangi Kantor DPP Nasdem.

Dalam pertemuan sebelumnya, Din mengatakan kunjungannya tersebut sebagai bentuk dukungan kepada Anies-Muhaimin saat Pilpres 2024

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com