Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Cak Imin Pose "Silat" Sebelum Jalani Pemeriksaan Kesehatan Bersama Anies di RSPAD

Kompas.com - 21/10/2023, 09:00 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sempat melakukan pose "silat" sebelum menjalani proses pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Sabtu (21/10/2023).

Hal tersebut dilakukannya saat bersama-sama bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan menyapa para awak media usai keduanya berganti pakaian jubah kimono warna hijau.

Untuk diketahui, atasan kimono yang dipadukan dengan celana panjang warna senada tersebut akan dikenakan keduanya selama pemeriksaan kesehatan.

Berdasarkan pengamatan Kompas.com, Anies dan Cak Imin keluar dari dalam bangsal medical check-up RSPAD.

Baca juga: Sudah Berpuasa, Anies-Cak Imin Siap Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSPAD

Anies kemudian mengambil sisi sebelah kiri, sementara Cak Imin mengambil sisi kanan.

Keduanya lalu kompak melambaikan tangan dan tersenyum kepada wartawan dan fotografer.

Tiba-tiba, Cak Imin melakukan pose seperti pendekar silat. Dengan mengambil posisi seolah melakukan kuda-kuda dan menyilangkan kedua tangan.

Momen tersebut pun mendapat sambutan meriah dari wartawan. Anies pun tersenyum melihat pose rekannya tersebut.

Setelahnya, Anies menggandeng Cak Imin untuk memberikan pose kepada wartawan.

Baca juga: RSPAD: Pemeriksaan Kesehatan Anies-Muhaimin Besok mulai Pukul 7 Pagi

Keduanya kemudian berganti gaya melakukan salam perubahan dengan mengepalkan tangan bersama.

Setelahnya, pasangan bakal capres-cawapres yang didukung oleh Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu pun meminta izin untuk meninggalkan area teras dan menuju ke dalam lokasi pemeriksaan kesehatan.

Bakal capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar saatar saat menyapa wartawan sebelum melaksanakan pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Sabtu (21/10/2023).KOMPAS.com/Dian Erika Bakal capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar saatar saat menyapa wartawan sebelum melaksanakan pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Sabtu (21/10/2023).

Sudah berpuasa

Sebelumnya, Anies dan Cak Imin menyatakan siap menjalani pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto

Cak Imin datang terlebih dulu di RSPAD, sekitar pukul 06.52 WIB. Ia kemudian menyatakan sudah siap jalani pemeriksaan kesehatan

"Sudah siap. Sudah berpuasa. Saya isi form semua yang disediakan. Secara khusus tidak ada yang dikhawatirkan," ujar Ketua Umum PKB ini.

"Kan ada pengisian form obat obatan, keluhan, semuanya. Tidak ada keluhan. Tidak ada," katanya lagi.

Baca juga: RSPAD Libatkan 50 Dokter Periksa Kesehatan Bakal Capres-Cawapres, Anies-Cak Imin yang Pertama

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Nasional
Momen Jokowi 'Nge-Vlog' Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Momen Jokowi "Nge-Vlog" Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com