Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmikan LRT Jabodebek, Jokowi Naik LRT Bareng Para Menteri Kabinet Indonesia Maju

Kompas.com - 28/08/2023, 08:51 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo naik light rail transit (LRT) Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) dari Stasiun Harjamukti di Depok, Jawa Barat, dengan para menteri Kabinet Indonesia Maju pada Senin (28/8/2023).

Sebagaimana dilansir dari siaran YouTube Sekretariat Presiden, Presiden Jokowi dan rombongan berangkat pukul 08.25 WIB.

Para menteri yang tampak ikut antara lain Mensesneg Pratikno, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Menkeu Sri Mulyani Indrawati.

Baca juga: Link Live Streaming Peresmian LRT Jabodebek oleh Jokowi

Selain itu, hadir pula anggota OASE Kabinet Indonesia Maju, antara lain Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Ibu Wakil Presiden Wury Ma'ruf Amin, Siti Faridah Pratikno, dan Try Suswaty Karnavian.

Adapun Presiden Jokowi tampak duduk di bangku LRT didampingi Ibu Iriana Jokowi.

Di samping kanan dan kiri keduanya tampak duduk Ibu Wakil Presiden Wury Ma'ruf Amin, Siti Faridah Pratikno, dan Try Suswaty Karnavian.

Perjalanan Presiden Jokowi dan menteri pada Senin ini adalah dalam rangka peresmian LRT Jabodebek.

Presiden akan menuju stasiun LRT Cawang BNN. Peresmian LRT Jabodebek akan dilakukan di Stasiun LRT Cawang, Jakarta Timur.

Baca juga: Hari Ini Diresmikan Jokowi, Begini Penampakan LRT Jabodebek di Mata Masyarakat

Selanjutnya, Presiden Jokowi dan rombongan menuju ke Stasiun LRT Dukuh Atas di Jakarta Pusat.

Nantinya, setelah diresmikan Presiden Jokowi pada Senin pagi, LRT Jabodebek langsung bisa dimanfaatkan oleh masyarakat mulai pukul 14.00 WIB dengan tarif promo berupa diskon 78 persen, yakni tarif flat sebesar Rp 5.000 untuk seluruh lintas pelayanan.

Ada dua rute layanan LRT Jabodebek, yakni rute Stasiun Dukuh Atas-Harjamukti dan Stasiun Dukuh Atas-Jati Mulya.

LRT Jabodebek bisa melaju dari stasiun ke stasiun tanpa masinis. Kereta ini dioperasikan menggunakan sistem communication-based train control (CBTC).

Melalui sistem itu, kereta LRT Jabodebek akan beroperasi berdasar jadwal yang telah ditentukan sebelumnya oleh pusat kendali operasi (operation control center/OCC).

Baca juga: LRT Jabodebek, Kereta yang Melaju Tanpa Masinis

Meski tak ada masinis, kereta ini masih perlu dijaga oleh dua petugas, yakni satu orang selaku train attendant dan satu orang selaku petugas keamanan.

LRT Jabodebek telah dibangun sejak 2015. Peresmian LRT sempat mengalami beberapa revisi dari target awal selesai pada 2019.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com